digilib.stikeskusumahusada.ac.iddigilib.stikeskusumahusada.ac.id/files/disk1/8/01-gdl-noviamilit... ·...

Post on 30-Apr-2019

213 Views

Category:

Documents

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

vi

Prodi D III Kebidanan STIKes Kusuma Husada Surakarta

Karya Tulis Ilmiah, Juli 2013

Novia Milita Sari

10.157

TINGKAT PENGETAHUAN WANITA USIA SUBUR (WUS)

TENTANG PERSIAPAN KEHAMILAN

DI PUSKESMAS MIRI SRAGEN

TAHUN 2013

XV + 42 halaman +18 lampiran + 2 gambar + 3 tabel

ABSTRAK

Latar Belakang : Sekitar 25 – 50% kematian WUS disebabkan oleh

masalah yang berkaitan dengan kehamilan, persalinan dan nifas, setiap

tahunnya lebih dari 585.000 meninggal saat hamil atau bersalin.

Kementerian kesehatan telah melakukan berbagai upaya percepatan

penurunan AKI dan AKB antara lain mulai tahun 2010 meluncurkan

Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) ke Puskesmas di Kabupaten / Kota

yang difokuskan pada kegiatan preventif dan promotif dalam program

kesehatan ibu dan anak (SDKI, 2007). Maka dari itu perlu pengetahuan

yang lebih mendalam tentang persiapan kehamilan.

Tujuan : Untuk mengetahui tingkat pengetahuan WUS tentang persiapan

kehamilan di Puskesmas Miri Sragen tahun 2013.

Metode Penelitian : Jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini

dilakukan di Puskesmas Miri Sragen tahun 2013, pada tanggal 6 Maret –

27 April 2013. Dalam penelitian ini jumlah populasi sebanyak 30 ibu,

dengan jumlah sampel 30 responden, dengan tehnik pengambilan sampel

dalam penelitian ini adalah total sampling. Alat pengumpulan data yang

digunakan adalah kuesioner, variabel yang digunakan untuk penelitian ini

adalah variabel tunggal yaitu univariat.

Hasil Penelitian : Tingkat pengetahuan WUS tentang persiapan kehamilan

di Puskesmas Miri Sragen tahun 2013, pada kategori baik sebanyak 4

WUS (13,3%), kategori cukup 23 WUS (76,7%), kategori kurang 3 WUS

(10%).

Kesimpulan : Tingkat pengetahuan WUS tentang persiapan kehamilan di

Puskesmas Miri Sragen, terbanyak pada kategori cukup 23 WUS (76,7%).

Kata kunci : Pengetahuan, WUS, dan Persiapan Kehamilan.

Kepustakaan : 20 Literatur (2002- 2012)

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT.

Rineka Cipta.

Asrinah, dkk. 2010. Asuhan Kebidanan Masa Kehamilan. Yogyakarta: Graha

Ilmu.

Ayuati. 2012. Pantangan-pantangan ibu hamil. Yogyakarta: Araska.

Cheung, T.F. 2008. Manajemen Berat Badan Kehamilan. Jakarta: Arcan.

Depkes RI. 2007. Ibu selamat, bayi sehat, suami siaga.

http://www.depkes.go.id/index.php/berita/press-release/790-ibu-selamat-

bayi-sehat-suami-siaga. Diakses 7 Oktober 2012.

________. 2008. Angka Kematian Ibu. http:// depkes.co.id/aspirasi-anda/angka-

kematian-ibu-di-indonesia-masih-tinggi. Diakses 7 Oktober 2012.

Gemilang, J. 2012. 69 Tips Dosis Tinggi Agar Cepat Hamil. Yogyakarta: Araska.

Hidayat, A.A. 2010. Metode Penelitian Keperawatan dan Teknik Analisa Data.

Jakarta: Salemba Medika.

Jannah. 2011. Mobilisasi Dini Post Partum.

http://wordpress.com/2009/10/29/mobilisasi-dini. Diakses 02/11/2012.

Notoatmodjo, S. 2010. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

________ . 2007. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Nursalam. 2009. Proses dan dokumentasi keperawatan. Jakarta: Salemba Medika.

Prasetyono, D.S. 2008. Bimbingan Persiapan dan Perawatan Kehamilan.

Yogyakarta: Diva Pres.

Prawirohardjo, S. 2009. Ilmu Kebidanan. Jakarta: YBP-SP

Riwidikdo, H. 2010. Statistik untuk Penelitian Kesehatan. Yogyakarta: Pustaka

Rihama.

Sugiyono. 2011. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Suparyanto. 2011. Wanita Usia Subur

http://id.wikipedia.org//dr-suparyanto.com/2011/10/wanita-usia-subur-

wus.html. Diakses 20 Oktober 2012.

SDKI. 2007. Angka Kematian Ibu Cukup Tinggi.

http://www.Angka-Kematian-Ibu-Cukup-Tinggi.google.com. Diakses 7

Oktober 2012.

Yanuarita, A. 2012. Cerdas Merencanakan Kehamilan. Sukoharjo: Teranova

Books.

top related