audit investigatif pt abc

Upload: anisaayuk

Post on 14-Jan-2016

106 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Analisis audit investigatif pada studi kasus PT ABC

TRANSCRIPT

Audit Investigatif PT ABC(Tugas Akhir Kelompok)Dosen Pengampu: Nurlita Novianti, MSA.,Ak.

Nama:Akhmad Nurhadi PutrantoAnisa Ayu Kharismasari

Pendidikan Profesi AkuntansiFakultas Ekonomi dan BisnisUniversitas Brawijaya2014Audit Investigatif PT ABCInformasi AwalPada bulan maret 2010, pimpinan PT ABC merasakan ada ketidakberesan dengan keuangan yang ada di PT ABC, hal ini salah satunya disinyalir dari laporan Eriana pegawai yang resign pada bulan Maret 2008 yang sampai sekrang belum menerima tunjangan koperasi yang berasal dari iuran wajib pegawai. Padahal berdasarkan perjanjian ketika karyawan resign, perusahaan akan membayarkan iuran wajib pegawai mulai pegawai masuk sampai resign.

Penelahaan InformasiBerdasar informasi awal diatas maka ada indikasi ada sesuatu yang tidak sesuai dan diyakinkan secara tidak memadai di PT ABC. Maka dari itu selanjutnya pengumpulan informasi tambahan sebagai berikut:

Informasi TambahanSeluruh pegawai yang ada di perusahaan ini juga merupakan anggota Koperasi. Koperasi ini merupakan salah satu lini bisnis yang dimiliki oleh PT ABC, namun pengelolaannya menggunakan satu payung. Setiap pegawai menerima gaji dari perusahaan bersih setelah dipotong dari beberapa potongan terkait koperasi dan lainnya setiap bulan pada tanggal 1. Penghitungan gaji dan beberapa tunjangan karyawan lainnya setiap bulan termasuk potongan Koperasi dilakukan oleh Staf Keuangan (Indah Rosidah) yang disetujui oleh Manager Keuangan (Indah S. Wahyuni). Indah rosidah adalah staf keuangan lulusan D3 Akuntansi yang sangat periang namun akhir-akhir ini mengalami permasalahan keluarga dan bercerai dengan suaminya, sedangkan Indah S. wahyuni adalah manager keuangan lulusan S1 Hukum yang memiliki gaya hidup yang mewah. Selain itu, Koperasi juga memiliki staf administrasi yang juga khusus menangani penghitungan simpanan wajib maupun sukarela dan pinjaman anggota. Staf administrasi tersebut bernama Asep Ridwan. Asep Ridwan adalah staf administrasi lulusan D3 Administrasi Bisnis yang sangat pendiam dan selalu bersikap sopan, namun baru-baru ini diketahui bahwa Asep Ridwan ternyata pernah melakukan tindakan lapping di perusahaan tempat sebelumnya dia bekerja. Selanjutnya manager keuangan (Indah S. Wahyuni) yang menjabat sebagai Pimpinan Koperasi bertugas mengotorisasi daftar yang dibuat oleh Asep Ridwan tersebut.PROGRAM AUDITTujuan Pemeriksaan1. Untuk menjamin keamanan seluruh aset perusahaan PT ABC2. Untuk meyakinkan bahwa sistem pengendalian internal pengelolaan dana PT ABC telah berjalan dengan efektif3. Untuk meyakinkan bahwa penggunaan dana telah dialokasikan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan perusahaan PT ABC4. Untuk menilai efisiensi dan efektifitas kinerja keuangan PT ABC.5. Untuk dijadikan dasar dalam pengendalian keuangan perusahaan PT ABC secara keseluruhan.6. Untuk menentukan dan menemukan indikasi terjadinya fraud di PT ABC.Prosedur Pemeriksaan1. Mempelajari serta mengevaluasi internal control atas proses bisnis perusahaan PT ABC2. Meminta keseluruhan Laporan Keuangan perusahaan PT ABC khususnya lini bisnis koperasi Untuk periode yang diperiksa Periode sebelumnya Data dari pihak ketiga (bank, investor, kreditor, shareholder) Melakukan analytical review procedures dan perbandingan antar sumber data.3. Melakukan analisis proporsional (common size) masing-masing alokasi pengeluaran terhadap total penerimaan4. Melakukan sampling terhadap pengeluaran dan penerimaan dana yang signifikan disertai pengumpulan semua bukti5. Meminta mutasi atas seluruh penggunaan dana dan keseluruhan transaksi6. Melakukan koreksi yang diperlukan atas keseluruhan transaksi yang terjadi7. Melakukan konfirmasi dan diskusi dengan pihak audit internal dan auditor eksternal8. Wawancara dengan pihak yang dicurigai dan diduga sebagai fraudster.9. Menentukan dan memaparkan adanya kronologi penyimpangan.10. Membuat kesimpulan atas laporan audit investigasi serta memberikan rekomendasi yang bisa diberikanLEMBAR KERJA KONFIRMASI

1. Jenis Kegiatan Audit Investigatif

2. Perusahaan :PT ABC

3. Uraian Kegiatana. Tujuan :

b. Prosedur

c. Output

1. Untuk menjamin keamanan seluruh aset perusahaan PT ABC2. Untuk meyakinkan bahwa sistem pengendalian internal pengelolaan dana PT ABC telah berjalan dengan efektif3. Untuk meyakinkan bahwa penggunaan dana telah dialokasikan sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan perusahaan PT ABC4. Untuk menilai efisiensi dan efektifitas kinerja keuangan PT ABC.5. Untuk dijadikan dasar dalam pengendalian keuangan perusahaan PT ABC secara keseluruhan.6. Untuk menentukan dan menemukan indikasi terjadinya fraud di PT ABC.

1. Wawancara dengan pimpinan unit dan beberapa staf terkait dengan sistem pengendalian dan pengelolaan dana2. Observasi, review dan analisis atas Laporan Keuangan

a. Temuan symptom of fraudb. Temuan indikasi pelaku fraudsterc. Kesimpulan dan Rekomendasi

4. Data-data yang diperlukan :a. Uraian tugas masing-masing bagian.b. Bagan Organisasi.c. Pedoman kebijakan, aturan, dan prosedur operasional.d. Anggaran.e. Buku catatan keuanganf. Laporan keuangan/penggunaan dana.g. Bukti-bukti transaksi laporan keuangan.

5. Tim Pelaksana :Tim Audit

6. Waktu Pelaksanaan :April-Juni 2010

Dibuat oleh : Tim AuditDisetujui Oleh : PT ABC

Red flags/Symptomps of FraudAnomali akuntansiPerlu digarisbawahi adalah bagaimana sumber daya manusia yang ada di PT ABC khususnya bagaimana metode rekrutmen serta pemilihan tugas dan jabatan yang ada di PT ABC antara lain ketidak cocokkan antara skill dan jabatan yang dimiliki. Misalnya Indah S. Wahyuni yang lulusan sarjana Hukum bisa menjadi Manajer Keuangan berarti latar belakan pendidikan yang bersangkutan kurang bisa memadahi tugasnya yang sekarang. Selain itu staf administrasi Asep Ridwan yang memiliki pengalaman latar belakang kurang baik di perusahaan sebelumnya dia bekerja tetapi tetap di rekrut sebagai pegawai di PT ABC. Selain itu Laporan yang disediakan baik daftar karyawan, daftar tunjangan sampai daftar gaji bila dihubungkan dengan sistem informasi akuntansi dari segi input proses output kurang bisa dipertanggungjawabkan dan kurang informatif dan bisa dinilai kurang kevalidan data.Evaluasi Sistem Pengendalian InternalDari informasi yang telah didapat bisa didapat bahwa sistem pengendalian internal di PT ABC cukup lemah bagaimana bisa pengelolaan berbagai lini bisnis di PT ABC dilakukan satu payung/satu pintu atau sangat tersentral pada satu orang tanpa ada pengawasan atau monitoring, ini sangat memiliki resiko cukup tinggi dan rawan sekali menjadi celah/kesempatan untuk berbuat kecuranganAnomali analytisSelain kurang di update database karyawan yang bisa menimbulkan karyawan fiktif, banyak temuan antara lain salah perhitungan dan salah alokasi dalam daftar yang disiapkan oleh staf administrasi maupun staf keuangan antara lain temuan yang ada: Di daftar database karyawan pegawai bernama Nurrachman dengan NIK 302052 tercatat T0 tetapi saat di daftar gaji yang disiapkan tahun 2008 tercatat K0 sehingga gajinya bertambah karena mendapat 55.000 dari family allowance Sama juga dengan karyawan atas nama Indah Rosidah sebagai staf keuangan dengan NIK 307152 di database karyawan tercatat K0 tetapi di daftar gaji karyawan tercatat K1 sehingga pendapatannya bertambaha karena mendapat 92.500 dari family allowance. Dalam database karyawan berjumlah 20 pegawai tetapi di dalam daftar gaji yang disiapkan Asep Ridwan sebagai staf administrasi tercatat berjumlah 21 pegawai, ada pegawai fiktif atas nama Sri Wahyuningsih dengan NIK 303229Gaya Hidup (Life style)Indah S. Wahyuni sebagai manager keuangan yang memiliki gaya hidup yang mewah. Padahal ia adalah satu-satunya orang yang memiliki tugas mengotorisasi seluruh tugas keuangan termasuk pembayaran gaji karyawan.Perilaku Tidak BiasaAdanya beberapa pegawai yang resign pada waktu yang hampir bersamaan. Lalu selanjutnya, Indah Rosidah selaku Staf Keuangan sedang mengalami permasalahan keluarga dan bercerai dengan suaminya. Selain itu Asep Ridwan sebagai Staf Administrasi pernah melakukan tindakan lapping di perusahaan tempat sebelumnya dia bekerja. Tips and ComplainAda pengaduan dari salah satu pegawai atas nama Eriana yang telah resign di bulan Maret 2008 tetapi belum menerima tunjangan koperasi yang seharusnya sebagai haknya.

Ruang Lingkup Audit InvestigasiTerkait symptom of fraud dan red flags yang terjadi di PT ABC maka digunakan untuk menentukan luasan ruang lingkup audit investigasi di PT ABC khususya di bagian lini bisnis koperasi. Untuk selanjutnya keterbatasan audit tidak bisa mengaudit semua lini bisnis di PT ABC karena keterbatasan informasi, data serta waktu dan tujuan pemeriksaaan.

Gambaran Sistem Pengendalian Internal di PT ABCStruktur organisasi di PT ABC

Pemisahan fungsi

Manual report/ flow chart/dokumentasi\Dokumen data daftar karyawan yang resign tidak semua ada tanggal resignnya. Selain itu database karyawan dan daftar yang disiapkan oleh staf administrasi jumlahnya karyawan berbeda, berarti ada karyawan fiktif selain data yang disiapkan hanya memberikan informasi tentang unsur dan total pengurang gaji. Dan jumlah perhitungan yang ada di laporan dari staf keuangan untuk daftar gaji karyawan ada beberapa salah perhitunganBerikut gambaran flow chart rekomendasi di penggajian PT ABCStaf Administrasi Staf Keuangan Manajer Keuangan213

Mengecek dan mengotorisasi gajiMenyiapkan daftar gaji karyawanMenyiapkan serta pemutakhiran daftar karyawan

Daftar Gaji Karyawan2Daftar Karyawan

n

Selesai dan diserahkaan ke bagian pengeluaran kas sampai karyawan menerima gaji

Daftar Karyawan

Mencocokkan data

Tidak maka dicek ulangyaDaftar Total Gaji Karyawan dan Tunjangan

Laporan KeuanganDaftar Total Gaji Karyawan dan Tunjangan3nDaftar Total Gaji Karyawan dan Tunjangan

Kebijakan manajemen

Resiko Potensial atau Resiko Yang Mungkin Terjadi Lemahnya sistem pengendalian internal sangat rawan dan beresiko menjadi kesempatan terjadinya kecurangan Dokumen dan laporan yang diperlukan kurang informatif beresiko memberikan kerancuan informasi bagi para penggunananya sehingga kurang bisa dipertanggungjawabkan. Pemisahan Fungsi yang tidak jelas beresiko penyelewengan jabatan dan job description bisa tidak ada kejelasan tentang tugas pokok dan fungsi tiap bagian yang ada di PT ABC. Tidak ada kontrol dan pengawasan secara memadai dan periodik menimbulkan mudahnya dan longgarnya seseorang bisa bertindak curangRekomendasi Dengan memperkuat sistem pengendalian internal perusahaan yaitu salah satunya dengan membentuk sebuah tim pengendali atau sebuah komite pengawasan sebagai pengontrol keuangan sekaligus mengecek semua perihal keuangan perusahaan, pemisahan fungsi yang jelas dengan job description yang jelas untuk pemisahan tugas bagian otorisasi dan ada yang mengawasi/mengontrol. Selain itu diadakan secara intens dan konsisten cash opname dan stock opname sebagai bentuk pengecekan fisik. Pemberian sanksi terhadap berbagai macam hal kecurangan. Kebijakan perusahaan yang membangun untuk bisa mencegah kecurangan

Kesimpulan Laporan Hasil Audit InvestigatifTim Audit bisa menyimpulkan adanya indikasi kecurangan/fraud yang terjadi di PT ABC utamanya disebabkan oleh lemahnya sistem pengendalian internal di PT ABC khususnya dalam elemen aktivitas pengendalian, pengawasan (monitoring) serta penilaian resiko (risk assessment). Indikasi terjadinya kronologi kecurangan ataupun penyelewangan dan yang dicurigai sebagai fraudster adalah bisa didefinisikan dan diuraikan sebagai berikut: Dalam lini bisnis koperasi di PT ABC kami bisa menyimpulkan bahwa yang terjadi adalah termasuk kecurangan conflict of interest atau konflik kepentingan dan juga termasuk financial statement fraud/fraudulent statement fraud. Yang dicurigai sebagai fraudster adalah bu Indah S. Wahyuni sebagai manager keuangan selain sebagai otorisasi keuangan perusahan dia juga sebagai pengotorisasi tunggal di Koperasi dan tidak ada pengawasan dari pihak atau bagian yang lain, sehingga bisa terindikasi terjadi manipulasi keuangan gaji pegawai, karena bu Indah S. Wahyuni mendapat gaji paling besar, dan dihubungkan dengan symptom fraud yaitu gaya hidup mewah yang dimiliki bu Indah S. Wahyuni, atau bisa saja dimungkinkan bu Indah S.Wahyuni melakukan fraud dengan bekerjasama dengan Asep Ridwan sebagai staf administrasi dan pernah punya pengalaman melakukan fraud sebelumnya, terindikasinya juga terlihat dari daftar gaji bahwa bu Indah S. Wahyuni mendapat uang overtime yang paling besar Selanjutnya untuk rekomendasi yang bisa diberikan tim audit bisa menjadi pertimbangan bagi pimpinan struktural di PT ABC untuk bisa mem-follow up atau menindaklanjuti berbagai hal yang telah dipaparkan sebelumnya mengenai kelemahan dan resiko potensial yang terjadi dan sekaligus menjadi evaluasi untuk periode selanjutnya.