bagan di atas menggambarkan proses kejadian penyakit yang terdiri dari 5 simpul

Upload: pipit-ratnasari

Post on 10-Oct-2015

19 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 5/20/2018 Bagan Di Atas Menggambarkan Proses Kejadian Penyakit Yang Terdiri Dari 5 Simpul

    1/3

    Bagan di atas menggambarkan proses kejadian penyakit yang terdiri dari 5 simpul.

    Baik simpul I dan simpul-simpul lainnya saling berkaitan satu sama lain. Berawal dari simpul I

    yaitu sumber penyakit, dan akan berakhir di simpul IV yaitu keadaan sehat atau sakit.

    Proses kejadian penyakit diawali dari adanya sumber panyakit atau agen penyakit di

    lingkungan. Manusia tidak akan mengalami sakit jika tidak kontak dengan agen penyakit.

    Pada simpul I yaitu sumber penyakit terdiri dari 3 jenis, yaitu agen fisik, kimia, dan biologi

    (mikroorganisme). Agen fisik contohnya kebisingan, suhu panas, radiasi. Contoh agen kimia

    adalah zat-zat kimia yang berasal dari aktivitas manusia seperti proses industri, kendaraan

    bermotor/transportasi. Agen biologi yaitu berbagai jenis bakteri, virus, jamur, dan parasit

    yang karena karakteristik tertentu dapat menularkan penyakit.

    Sumber penyakit pada Simpul I dapat menularkan penyakit kepada manusia melalui

    media transmisi penyakit (Simpul II). Media ini terdiri dari udara, air, makanan,

    binatang/vector, dan manusia. Jadi, dalam penularan suatu penyakit, agen penyakit terlebih

    dahulu menempati suatu media transmisi penyakit.

    Selain dipengaruhi oleh sumber penyakit, kejadian suatu penyakit juga dipengaruhi

    oleh perilaku pemajanan (Simpul III), yaitu kontak antara manusia dengan komponenlingkungan yang berisiko menularkan penyakit. Selain perilaku, lamanya pemajanan juga

    mempengaruhi. Begitu pun dengan variabel kependudukan seperti umur, jenis kelamin,

    kepadatan penduduk, sosial ekonomi, budaya, dan agama yang akan mempengaruhi

    kejadian suatu penyakit.

    Dari interaksi beberapa simpul tersebut, akan menghasilkan kejadian penyakit pada

    manusia. Jadi, setelah sumber penyakit kontak dengan media transmisi penyakit, lalu

    dipengaruhi pula oleh perilaku pemajanan dan keadaan manusia yang berhubungan dengan

    kependudukan, maka selanjutnya dihasilkan suatu kejadian penyakit. Kejadian penyakit ini

    bias sehat atau sakit tergantung interaksi simpul-simpul tersebut. Kejadian sakit digolongkan

    menjadi akut, subklinik, dan samar.

    Sedangkan Simpul V, simpul V terdiri dari berbagai kondisi yang dapat

    mempengaruhi simpul IV (kejadian sehat/sakit). Contoh Simpul V adalah topografi, suhu,

    iklim, dan keadaan politik. Contoh yang lain, misalnya penduduk di daerah pegunungan

  • 5/20/2018 Bagan Di Atas Menggambarkan Proses Kejadian Penyakit Yang Terdiri Dari 5 Simpul

    2/3

    berisiko lebih rendah untuk terkena penyakit malaria dibandingakan dengan penduduk

    daerah pantai. Simpul V ini mempengaruhi simpul-simpul yang lain, baik simpul 1, 2, 3

    maupun simpul 4. Jadi simpul ini mempengarui adanya sumber penyakit, media penularan

    penyakit, perilaku pemajanan, dan kejadian penyakit pada manusia.

  • 5/20/2018 Bagan Di Atas Menggambarkan Proses Kejadian Penyakit Yang Terdiri Dari 5 Simpul

    3/3