business plan pakaian

14
BUSINESS PLAN KONVEKSI DAN PERDAGANGAN PAKAIAN I. BACKGROUND/SITUATION ANALYSIS Sejak krisis ekonomi menerjang Indonesia beberapa waktu yang lalu, perekonomian Indonesia berubah drastis. Banyak perusahaan yang terpaksa menghentikan produksinya, sehingga dampak terhadap karyawan atau pegawainya harus dirumahkan bahkan sampai terjadi pemutusan hubungan kerja. Hal ini menjadikan mereka yang terkena dampak negatif tersebut berpikir keras dan memutar otak untuk sekedar mempertahankan hidup sambil tetap berharap menemukan jalan keluar terbaik untuk meneruskan kehidupan diri dan keluarganya. Mereka yang berpikiran positif, kejadian tersebut akan menjadikan mereka terbuka hati dan pikirannya untuk segera menentukan langkah cepat mencari alternatif usaha atau bisnis. Berawal dari hal inlah, kami mencoba untuk membuat usaha di bidang perdagangan pakaian. Telah kita ketahui bersama bahwa pakaian adalah salah satu kebutuhan pokok dari manusia. Melihat prospek dan kebutuhan akan sandang yang begitu luar biasa di masyarakat, tentunya tepat apabila kami mengambil perencanaan bisnis di bidang ini. A. Target Market a. Geografis Dilihat dari segi geografis, uaaha ini akan melayani kebutuhan masyarakat di seluruh wilayah Cikampek, Karawang dan sekitarnya. b. Demografis

Upload: ivo-unggul-setiawan

Post on 26-Jan-2016

4 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

tentang pakaian

TRANSCRIPT

Page 1: Business Plan Pakaian

BUSINESS PLAN

KONVEKSI DAN PERDAGANGAN PAKAIAN

I. BACKGROUND/SITUATION ANALYSIS

Sejak krisis ekonomi menerjang Indonesia beberapa waktu yang lalu,

perekonomian Indonesia berubah drastis. Banyak perusahaan yang terpaksa menghentikan

produksinya, sehingga dampak terhadap karyawan atau pegawainya harus dirumahkan

bahkan sampai terjadi pemutusan hubungan kerja. Hal ini menjadikan mereka yang

terkena dampak negatif tersebut berpikir keras dan memutar otak untuk sekedar

mempertahankan hidup sambil tetap berharap menemukan jalan keluar terbaik untuk

meneruskan kehidupan diri dan keluarganya. Mereka yang berpikiran positif, kejadian

tersebut akan menjadikan mereka terbuka hati dan pikirannya untuk segera menentukan

langkah cepat mencari alternatif usaha atau bisnis.

Berawal dari hal inlah, kami mencoba untuk membuat usaha di bidang perdagangan

pakaian. Telah kita ketahui bersama bahwa pakaian adalah salah satu kebutuhan pokok

dari manusia. Melihat prospek dan kebutuhan akan sandang yang begitu luar biasa di

masyarakat, tentunya tepat apabila kami mengambil perencanaan bisnis di bidang ini.

A. Target Market

a. Geografis

Dilihat dari segi geografis, uaaha ini akan melayani kebutuhan masyarakat di

seluruh wilayah Cikampek, Karawang dan sekitarnya.

b. Demografis

Dari sisi demografi, konsumen yang kami bidik adalah mereka yang berusia 5 – 45

tahun dengan tingkat ekonomi menengah ke bawah. Sedangkan menurut tingkat

pendidikan adalah mereka yang masih TK sampai dengan tingkat PT. Untuk jenis

kelamin kami memprioritaskan wanita (sekitar 60%) dan sisanya 40% untuk laki-

laki.

c. Psikografis

Dari sisi psikografis kami mengambil mereka yang mempunyai gaya hidup

sederhana dengan kepribadian yang masih gampang dipengaruhi.

B. Positioning

Dalam hal ini kami mengambil posisi untuk menawarkan produk pakaian yang

mengutamakan kesempurnaan kualitas dan kenyamanan pemakai. “Make You

Comfortable and Stylish with the Highest Quality”

Page 2: Business Plan Pakaian

C. Product Concept

Konsep produk kami adalah baju atau pakaian dengan bahan berkualitas dan desain

khusus namun tetap memberikan ruang yang luas untuk produk pakaian lainnya sesuai

dengan trend yang sedang booming.

II. MARKETING PLAN

A. Objectives of the Study

Perencanaan pemasaran untuk suatu produk adalah hal yang sangat penting dilakukan

bagi mereka yang melakukan bisnis. Tujuan dari perencanaan pemasaran ini adalah

untuk mengetahui sejauh mana permintaan, suplai, proyeksi penjualan, pangsa pasar,

pesaing, program pemasaran, biaya pemasaran untuk suatu produk termasuk

didalamnya jadwal pemasaran mampu memberikan hasil yang optimal bagi

keuntungan dan kemajuan usaha kita.

B. Demand

Perkembangan jumlah penduduk yang selalu meningkat adalah suatu peluang untuk

pemasaran suatu produk. Di wilayah Karawang dimana pertumbuhan penduduk

berkisar antara 2 – 3 % setiap tahunnya merupakan pangsa pasar yang menarik bagi

perkembangan sebuah bisnis. Berikut ini adalah data yang dapat kami sampaikan

berkaitan dengan rencana pemasaran produk kami :

a. Data Perkembangan permintaan produk (pakaian) untuk 5 (lima) tahun terakhir

b. Proyeksi Permintaan untuk 3 (tiga) tahun yang akan datang

Page 3: Business Plan Pakaian

C. Supply

a. Data perkembangan penawaran produk 5 (lima) tahun terkhir

b. Proyeksi penawaran 3 (tiga) tahun yang akan dating

D. Projected Sales and Market Share

Proyeksi penjualan dan Pangsa pasar 3 (tiga)tahun yang akan datang

E. Competitor Analysis

a. Kompetitor Langsung

- Produk sejenis yang menjamur di pasaran

- Persaingan harga yang sangat ketat pada level menengah ke bawah

- Tempat atau lokasi yang bersinggungan secara langsung

- Dengan terbukanya berbagai fasilitas promosi yang mudah di akses, baik media

cetak, audio, audio visual dan bahkan dunia maya akan memberikan tantangan

yang berat

b. Kompetitor Tidak Langsung

- Produk pakaian impor yang membanjiri pasaran

- Harga yang relatif lebih murah

- Lokasi yang hampir tersebar di seluruh pelosok dan pusat-pusat keramaian

- Promosi yang cukup gencar dengan melakukan direct sales door to door

Page 4: Business Plan Pakaian

F. Marketing Program

a. Produk

Merk : “ VALDANO “

Kategori Produk : 1. Pakaian Pria Dewasa (resmi / casual)

2. Pakaian Wanita Dewasa (resmi / casual)

3. Pakaian anak-anak

Fact/Features and Benefit

Product Development / Product Diversification

Difersifikasi produk adalah suatu keniscayaan, hal ini juga akan kami tempuh

dengan memperluas jenis-jenis produk pakaian yang mengarah pada eklusifitas

sesuai dengan permintaan. Untuk sementara kami akan menyediakan pakaian-

pakaian yang digunakan untuk menyambut moment-moment tertentu misalnya

pakaian muslim untuk mengahadapi hari raya dan lebaran.

b. Harga

Karena sasaran pasarnya adalah konsumen menengah ke bawah kami akan

melakukan penetrasi harga dimana kita akan menjual pakaian dengan harga yang

moderat mengingat pemain dalam bidang ini sangat banyak.

c. Tempat

Dalam menentukan lokasi atau tempat diperlukan kejelian, toko kami yang

mengambil tempat di jalan utama kota Cikampek dimana lokasi ini mudah

terjangkau, dekat dengan pusat pemerintahan dan pusat keramaian seperti pasar

dan department store. Hal ini kami ambil dengan alasan para konsumen dapat

melakukan survey harga dan barang di tempat-tempat tersebut sehingga diharapkan

mereka dapat mempertimbangkan untuk tetap memutuskan berbelanja di toko

pakaian kami.

Page 5: Business Plan Pakaian

d. Promosi

Untuk promosi awal kami akan melakukan launching dengan mengundang pejabat

pemerintahan dan tokoh-tokoh penting di wilayah dimana mereka akan memakai

produk-produk pakaian kami. Selanjutnya promosi akan diarahkan melalui surat

kabar atau tabloid lokal dan regional, juga melalui poster, brosur, banner dan radio

atau TV lokal. Sedangkan Sales Promotion dilakukan pada moment-moment

tertentu (Hari Raya, Tahun Ajaran Baru dan lain-lain).

G. Marketing Cost & Program Schedule

1. Research & Product Development

Untuk meniru produk konsumen diperlukan biaya untuk membeli produk pesaing

dan menganalisa produk tersebut, dan biaya yang dibutuhkan pertahun rata-rata

cukup tinggi

2. Transportation & Storage

Untuk transportasi dan storage dari pabrik ke toko diperlukan pengaturan sesuai

schedule produksi dan permintaan

3. Promotion Mix

Promotion mix dilakukan sesuai jadwal dengan mengedepankan kebutuhan sesuai

budget yang tersedia.

III. TECHNICAL STUDY

A. Objective of the Study

Aspek teknis ini menjabarkan bagaimana proses produksi berlangsung. Perusahaan

ini memiliki pabrik di daerah Cikampek, sehingga memudahkan dalam proses

produksi dengan bahan baku yang mudah didapat karena dekat dengan sentra

produksi bahan baku.

B. Product

1. Uraian Produk

Produk ini terdiri dari pakaian dewasa pria dan wanita, serta pakaian anak-anak.

2. Manfaat Produk

a. Manfaat fungsi : Melindungi pemakainya dari panas dan hujan serta

memperindah penampilan

b. Manfaat emosi : Memberikan citra diri sesuai dengan karakter dan

kepribadian pemakaian

c. Manfaat sosial : Memberikan nilai yang prestige

Page 6: Business Plan Pakaian

C. Production Process

1. Pembelian bahan baku dengan berbagai kualitas sesuai kebutuhan. Setelah

dilakukan proses pembuatan pola dan pemotongan. Kemudian dijahit dengan

tenaga professional yang sudah berpengalaman. Poses selanjutnya adalah

pengepakan dan siap dikirim ke toko.

2. Alternatif Proses Produksi

Apabila kemampuan produksi kami tidak mencukupi maka alternative yang

kami pilih adalah melakukan sub kontrak produksi

3. Alasan Pemilihan Produksi

Proses produksi menggunakan system FIFO ( Fisrt In First Out), hal ini untuk

memberikan kepuasan konsumen, dimana pesanan bisa langsung dikerjakan.

D. Production Schedule

E. Production Equipment

Perlengkapan baik untuk Pabrik dan Toko lengkap

F. Location

- Lokasi Pabrik berada di Cikampek

- Lokasi Toko satu daerah dengan pabrik (Cikampek) sehingga hemat biaya untuk

transportasi

G. Layout

H. Raw Material

Page 7: Business Plan Pakaian

1. Suplai bahan mentah berasal dari perusahaan industri garment local di wilayah

Karawang dan sekitarnya

2. Alasan pemilihan bahan mentah dari local karena kualitas tidak kalah dengan

produk luar dan harga relative bersaing biaya operasional hemat

I. Labour Requirement

Ketersediaan pekerja di bidang usaha ini relative mudah karena suplai tenaga kerja

yang terdidik dapat dipenuhi oleh sekolah-sekolah ataupun akademi-akademi yang

berada di wilayah Karawang dan sekitarnya

J. Production Cost

Biaya Produksi untuk usaha ini fluktuatif tergantung dari situasi ekonomi yang

terjadi sehingga perusahaan berusaha menjual produk by order sambil mencari

peluang-peluang baru melalui tim dari bagian pemasaran untuk mendapatkan order

baik dari pengusaha local maupun untuk ekspor.

IV. MANAGEMENT STUDY

A. Objectives of the Study

Pemasaran adalah suatu proses dan manajerial yang membuat individu atau kelompok

mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan menciptakan, menawarkan dan

mempertukarkan produk yang bernilai kepada pihak lain atau segala kegiatan yang

menyangkut penyampaian produk atau jasa mulai dari produsen sampai konsumen. Dalam hal

ini kami mengimplementasikan bagaimana usaha toko pakaian ini akan berjalan dengan baik

sesuai visi dan misi yang telah ditentukan dengan mengacu pada prinsip dasar dari

manajemen itu sendiri yaitu Perencanaan (Planning), Pengorganisasian (Organizing),

Pengarahan (Directing), Pelaksanaan (Action) dan Pengendalian (Controlling)

B. Form of Business Ownership

1. Nama Perusahaan : DELAPAN INSAN CIPTA

2. Lokasi : Jl. A. Yani No. 008, Cikampek, Karawang

3. Bidang Usaha : Konveksi dan Perdagangan

4. Bentuk Hukum : CV

5. Pemegang Saham : 8 (delapan) orang

6. Modal Dasar : Modal Pribadi

7. Modal Disetor : Rp. 75.000.000,-

8. Bank : Bank Nasional

C. Capitalization

Page 8: Business Plan Pakaian

Sumber Modal selain Penyertaan Saham :

a. Pinjaman Bank

b. Joint Venture

D. Organization Aspect

1. Visi Organisasi

Terwujudnya perusahaan konveksi dan dagang yang senantiasa mampu bersaing

dan tumbuh berkembang dengan sehat

2. Misi Organisasi

a. Menghasilkan laba yang pantas untuk mendukung pengembangan perusahaan

serta memberikan deviden yang memuaskan bagi para pemegang saham

b. Menyediakan produk-produk pakaian sesuai dengan kebutuhan masyarakat

dengan mutu, harga dan pasokan yang berdaya saing tinggi melalui

pengelolaan yang profesional demi kepuasan pelanggan.

c. Menjalin kemitraan kerja sama dengan pemasok dan penyalur yang saling

menguntungkan.

3. Budaya Kerja Organisasi

“SPORTIF” Senyum, Profesional, Ofensif, Ramah, Tertib, Impresif dan Firm.

Selalu tersenyum untuk pelanggan, bekerja dengan profesional, melakukan

penetrasi pasar, ramah terhadap semua orang, tertib dalam segala hal, menjadi yang

terhebat dan tangguh.

4. Struktur Organisasi

E. Manpower Requirement

DIREKTUR

MANAJER PRODUKSI

MANAJER KEUANGAN

DIREKTUR

WAKIL DIREKTUR

MANAJER PEMASARAN

MANAJER UMUM

1. Staf Pemasaran2. Staf Promosi3. Sales

1. Staf Umum2. Staf Logistik

Staf Keuangan

Staf Produksi

Page 9: Business Plan Pakaian

1. Jumlah Karyawan Tetap : 30

2. Jumlah Karyawan Tidak Tetap : 20

3. Sistem Rekruitment Karyawan : Internal

F. Compensation

Bentuk kompensasi yang diberikan :

1. Gaji tetap bulanan

2. Bonus

3. THR

4. Tunjangan Makan

5. Tunjangan Transport

6. Tunangan Kesehatan

7. Tunjangan lainnya

G. Organization Policies

1. Kebijakan jangka pendek

Rencana strategis jangka pendek untuk mencapai tujuan perusahaan adalah sbb :

a) Meningkatkan kinerja perusahaan dengan implementasi produksi secara

intensif agar pendapatan secara significant terpenuhi

b) Inventarisasi yang mendalam suplayer dan distributor terbaik untuk

mendukung produksi dan penjualan

c) Target produksi maksimal sesuai dengan kebutuhan pasar dan konsumen

2. Kebijakan jangka menengah

a) Memberikan pelatihan dan pendidikan secara intensif untuk karyawan agar

kinerja terpenuhi dengan baik

b) Memberikan peningkatan insentif-insentif untuk karyawan agar lebih

bersemangat dan mendorong terjadinya kompetisi

c) Mencari target-target pemasaran baru dan melakukan inovasi produk untuk

tetap mampu bersaing

3. Kebijakan jangka panjang

a) Meletakkan fondasi yang kuat untuk keberlangsungan usaha dengan

rekrutment karyawan berkualitas dan memenuhi standar

b) Menciptakan produk berkualitas dan senantiasa melakukan inovasi melalui

analisa dan riset pasar secara mendalam

c) Pemberdayakan karyawan melalui pendidikan dan pelatihan secara kontinyu

Page 10: Business Plan Pakaian

V. FINANCIAL STUDY

A. Biaya Investasi