catatan

10
GWK Bali | Garuda Wisnu Kencana Bali GWK Bali adalah sebuah taman budaya yang terletak di Nusa Dua Kabupaten Badung, di taman ini-lah dibangun Patung Garuda Wisnu Kencana setinggi 12 meter dan nantinya akan menjadi landmark untuk Bali. Hingga saat inipun perancangan Patung Garuda Wisnu belum 100% selesai karena jika kita berkunjung maka akan terlihat bagian – bagian patung seperti badan dan tangan Dewa Wisnu masih berada di tempat terpisah, begitu pula dengan Patung Garuda-nya. Area taman budaya yang terletak di ketinggian 263 meter di atas permukaan laut ini mempunyai sebuah area publik yang sangat luas, berkesan agung dan dikenal dengan nama Lotus Pond, hal itu dikarenakan luas area yang mencapai 4000 m2 dan dilengkapi dengan bukit – bukit kapur berwarna putih yang menjulang tinggi, hal itu menambah sensasi megah ketika kita memasukinya. Dengan daya tampung hingga 7000 orang menjadikanLotus Pond mendapatkan reputasi yang sangat baik untuk menggelar acara massal bertaraf internasional. Patung Garuda Wisnu Kencana dibuat oleh seorang maestro kebanggan Bali bernama I Nyoman Nuarta dan didesain khusus sehingga bisa terlihat dalam radius 20 km, artinya wisatawan dari arah Kuta, Nusa Dua, Tanah Lot, dan Sanur bisa melihatnya secara langsung. Patung yang terbuat dari campuran tembaga dan baja seberat 4000 ton ini sungguh akan menjadi maskot indah dan megah bagi Bali karena nantinya akan berukuran tinggi 75 meter dan lebar 60 meter, sehingga ketika perancangan patung ini selesai maka akan menjadi karya seni patung terbesar di dunia yang mengalahkan Patung Liberty.

Upload: tuluz-edward

Post on 29-Sep-2015

215 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

pijpo9j[0j[

TRANSCRIPT

GWK Bali | Garuda Wisnu Kencana Bali

GWK Baliadalah sebuah taman budaya yang terletak di Nusa Dua Kabupaten Badung, di taman ini-lah dibangun Patung Garuda Wisnu Kencana setinggi 12 meter dan nantinya akan menjadilandmarkuntuk Bali. Hingga saat inipun perancangan Patung Garuda Wisnu belum 100% selesai karena jika kita berkunjung maka akan terlihat bagian bagian patung seperti badan dan tangan Dewa Wisnu masih berada di tempat terpisah, begitu pula dengan Patung Garuda-nya. Area taman budaya yang terletak di ketinggian 263 meter di atas permukaan laut ini mempunyai sebuah area publik yang sangat luas, berkesan agung dan dikenal dengan namaLotus Pond,hal itu dikarenakan luas area yang mencapai 4000 m2 dan dilengkapi dengan bukit bukit kapur berwarna putih yang menjulang tinggi, hal itu menambah sensasi megah ketika kita memasukinya. Dengan daya tampung hingga 7000 orang menjadikanLotus Pondmendapatkan reputasi yang sangat baik untuk menggelar acara massal bertaraf internasional.Patung Garuda Wisnu Kencana dibuat oleh seorang maestro kebanggan Bali bernama I Nyoman Nuarta dan didesain khusus sehingga bisa terlihat dalam radius 20 km, artinya wisatawan dari arah Kuta, Nusa Dua, Tanah Lot, dan Sanur bisa melihatnya secara langsung. Patung yang terbuat dari campuran tembaga dan baja seberat 4000 ton ini sungguh akan menjadi maskot indah dan megah bagi Bali karena nantinya akan berukuran tinggi 75 meter dan lebar 60 meter, sehingga ketika perancangan patung ini selesai maka akan menjadi karya seni patung terbesar di dunia yang mengalahkan Patung Liberty.GWK Bali Kantor Informasi Bali Jl. Raya Uluwatu, Ungasan, Kuta SelatanBadung 80364 PO BOX 139 Nusa DuaBali, Indonesia |Phone : 62 (361) 703 603 |Fax : 62 (361) 703 626 |E-mail :[email protected] Kantor Informasi Jakarta Jl. Abdul Muis 88Jakarta Pusat 10160 |Phone: (021) 9229 5748, (021) 9229 5749 |Fax: (021) 345 2369 |E-mail :[email protected] Kantor Informasi Bandung Phone : (022) 9307 4649 |E-mail :[email protected] Lokasi GWK Bali

Untuk menemukan Taman Budaya ini sangatlah mudah, dari arah manapun cukup bergerak ke arah selatan dan selalu lihat papan petunjuk jalan di dekat persimpangantraffic lightyang berwarna hijau. Pada dasarnya GWK BAli merupakan salah satu tujuan wisata yang cukup terkenal karena itu petunjuk jalan dan tanda tanda lainnya pasti sangat komunikatif. Jalan ke arah taman budaya ini cenderung menanjak dan berdebu karena di daerah ini banyak sekali ditemukan bukit kapur. Ketika sudah dekat, di sebelah kiri jalan akan ada penanda pintu masuk pelataran taman budaya bertulisakanGWK Cultural Parkseperti di bawah ini.

Catatan * Pertunjukan dipindahkan ke Balirung Dewi Sri ketika cuaca mendung maupun hujan ** Acara diadakan pada hari Jumat dan SabtuSetelah mengetahui beberapa informasi di atas sekarang saatnya memauski kawasan GWK, nanti teman teman perlu membeli tiket masuk dicounterseperti di bawah ini :

Loket Tiket GWK

Pintu Pemeriksaan TiketSetelah masuk teman teman akan menjumpai sebuah pelataran yang cukup luas dan biasanya digunakan untuk istirahat pengunjung setelah lelah berkeliling area GWK Bali. Di tempat ini juga tersedia cafe, toko asesoris, dan penjual minuman resmi milik pengelola GWK. Di salah satu sudut dinding terlihat beberapa relief lengkap dengan cerita sejarah Dewa Wisnu dan burung garuda sebagai kendaraan dewa. Untuk teman teman yang menginginkan pemandu wisata juga dapat dipesan langsung di sekitar pelataran ini.

Pelataran setelah pintu masuk

Relief cerita Dewa Wisnu

Amphitheater untuk beberapa pertunjukan seni

Lotus Pond seluas 4000m2

Plaza Garuda tempat patung garuda diletakkan

Patung Dewa Wisnu setinggi 12 meter

Tangan Dewa Wisnu

Tempat sembahyang di samping Patung Dewa Wisnu