identitas mahasiswa

7
AGUS ARIYANTO, 4301403074 PEMBELAJARAN ILMU KIMIA POKOK BAHASAN KONSEP LARUTAN BERBANTUAN KOMPUTER (BORLAND DELPHI 7.0)DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI

Upload: lance-oconnor

Post on 04-Jan-2016

40 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

AGUS ARIYANTO, 4301403074 PEMBELAJARAN ILMU KIMIA POKOK BAHASAN KONSEP LARUTAN BERBANTUAN KOMPUTER (BORLAND DELPHI 7.0)DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SEMESTER II DI SMK NU 02 ROWOSARI KAB. KENDAL TAHUN PELAJARAN 2006/2007. Identitas Mahasiswa. - PowerPoint PPT Presentation

TRANSCRIPT

Page 1: Identitas Mahasiswa

AGUS ARIYANTO, 4301403074

PEMBELAJARAN ILMU KIMIA POKOK BAHASAN KONSEP LARUTAN BERBANTUAN KOMPUTER (BORLAND DELPHI 7.0)DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SEMESTER II DI SMK NU 02 ROWOSARI KAB. KENDAL TAHUN PELAJARAN 2006/2007

Page 2: Identitas Mahasiswa

Identitas Mahasiswa - NAMA : AGUS ARIYANTO - NIM : 4301403074 - PRODI : Pendidikan Kimia - JURUSAN : Kimia - FAKULTAS : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam - EMAIL : aa_60_es pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Dra. Sri Muryati D, Apt, M.Kes - PEMBIMBING 2 : Drs. Warlan Sugiyo, M.Si - TGL UJIAN : 2007-09-10

Page 3: Identitas Mahasiswa

JudulPEMBELAJARAN ILMU KIMIA POKOK BAHASAN KONSEP LARUTAN BERBANTUAN KOMPUTER (BORLAND DELPHI 7.0)DALAM UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI SEMESTER II DI SMK NU 02 ROWOSARI KAB. KENDAL TAHUN PELAJARAN 2006/2007

Page 4: Identitas Mahasiswa

AbstrakPembelajaran kimia pada siswa SMK memberikan tantangan yang besar

bagi guru karena materi kimia sebagian bersifat abstrak merupakan penyederhanaan dari yang sebenarnya, bersifat berurutan dan berkembang cepat. Agar siswa mencapai kompetensi dasar yang diharapkan dan kondisi belajar mengajar yang efektif maka untuk menciptakan kondisi tersebut digunakan media dalam hal ini adalah komputer. Apakah penggunaan pembelajaran ilmu kimia berbantuan komputer pokok bahasan Konsep Larutan dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI semester II di SMK NU 02 Rowosari Kab. Kendal tahun pelajaran 2006/2007 ? Peningkatan diukur dari ada tidaknya perbedaan peningkatan hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran berbantuan komputer dengan yang tidak menggunakan pembelajaran berbantuan komputer pada siswa kelas XI semester II di SMK NU 02 Rowosari Kab. Kendal tahun pelajaran 2006/2007. Tujuan dari penelitian ini adalah Mengetahui ada tidaknya peningkatan hasil belajar siswa kelas XI semester II di SMK NU 02 Rowosari Kab. Kendal tahun pelajaran 2006/2007 dengan menggunakan pembelajaran Ilmu kimia pokok bahasan Konsep Larutan berbantuan komputer ( Borland Delphi 7.0 ).

Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas XI SMK NU 02 Rowosari Kab. Kendal tahun pelajaran 2006/2007 yang berjumlah 4 kelas. Sampel dalam penelitian ini diambil dengan cara Cluster Random Sampling, yakni mengambil dua kelas secara acak dari populasi. Melalui cara mengundi didapatkan kelas IIMO1 sebagai kelas eksperimen yaitu yang mendapatkan pembelajaran berbantuan komputer dan kelas IIMO2 sebagai kelas kontrol yaitu yang memperoleh pembelajaran konvensional. Pada kedua kelompok dilaksanakan 3 tahap kegiatan yaitu pre test, pembelajaran, dan post test.

Data hasil post test dari kedua kelas itu, dianalisis dengan uji t ternyata didapatkan thitung sebesar 7,981> ttabel (1,68) yang berarti bahwa post test dari eksperimen bermakna, secara numerik hasil kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran ilmu kimia pokok bahasan konsep larutan berbantuan komputer (Borlaand Delphi 7.0) dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI semester II SMK NU 02 Rowosari Kab. Kendal tahun pelajaran 2006/2007.

Saran yang berkaitan dalam penelitian ini yaitu dalam proses belajar mengajar hendaknya guru mata pelajaran kimia memanfaatkan penggunaan pembelajaran berbantuan komputer sebagai media pembelajarannya karena lebih meningkatkan hasil belajar siswa.

Page 5: Identitas Mahasiswa

Kata KunciPembelajaran kimia berbantuan komputer, hasil belajar.

Page 6: Identitas Mahasiswa

ReferensiArikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta ------------------ . 2002. Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara Darsono, Max. 2000. Belajar dan Pembelajaran. Semarang: IKIP Semarang PressDjuhari, Setiawan. 2001. Pedoman Penulisan Skripsi Tesis. Bandung : Yrama WidyaGulo, W. 2002. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta : PT Gramedia Widiasarana Indonesia Ibrahim, Muslimin. 2000. Pembelajaran Kooperatif. Surabaya: UNNESA University Press Kasmui. 2007. Borland Delphi 7 Pembuatan CD Pembelajaran Kimia. Semarang : UNNES Mulyasa.2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi : Konsep, Karakteristik, Implementasi, dan Inovasi. Bandung : PT Remaja Rosdakarya. Maryati, Titi. 2006. Pengaruh Penggunaan Buku Saku Terhadap hasil belajar kelas VIII Materi Pokok Kimia Mata Pelajaran Sains SMP Semarang : UNNESPurba, Michael. 2004. Kimia untuk SMA Kelas XB. Jakarta : ErlanggaPurwanti, Ngalim. 2004. Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung : PT Remaja RosdakaryaPusat Bahasa Depdiknas. 2002. Kamus Besar Bahasa Indonesia edisi III. Jakarta : Balai Pustaka Slameto. 2003. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.Sudjana, Nana. 2002. Metode Statistika. Bandung : TarsitoSumadya. 2006. Modul Kimia SMK. Solo : Putra KertonatanTeda, Ouda. 2003. Membuat Materi Pembelajaran Interaktif dengan Piranti Lunak.http://www.ialf.edu/kibbipa/abstracts/otedaena.htm.Winkel. 1994. Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar. Jakarta : GramediaYamin, Martinis. 2005. Strategi Pembelajaran Berbasis Kompetensi. Jakarta : Gaung Persada Press Yuliadi, dkk.2000. Kimia SMK Tingkat 2. Bandung : Armico

Page 7: Identitas Mahasiswa

Terima Kasihhttp://unnes.ac.id