implementasi pembelajaran daring pada guru ips mi...

113
i IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI NEGERI 4 SUKOHARJO KECAMATAN BAKI KABUPATEN SUKOHARJO TAHUN PELAJARAN 2020/2021 SKRIPSI Diajukan Untuk Memenuhi Kewajiban dan Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd) Oleh: Trisnawati Khusnul Qotimah NIM. 23040160017 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM (IAIN) NEGERI SALATIGA 2020

Upload: others

Post on 19-Jan-2021

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

i

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS

MI NEGERI 4 SUKOHARJO KECAMATAN BAKI

KABUPATEN SUKOHARJO

TAHUN PELAJARAN 2020/2021

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Kewajiban dan Syarat Guna

Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd)

Oleh:

Trisnawati Khusnul Qotimah

NIM. 23040160017

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM (IAIN) NEGERI

SALATIGA

2020

Page 2: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

ii

Page 3: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

iii

Page 4: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

iv

Page 5: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

v

Page 6: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

vi

MOTTO

Allah tidak melihat bentuk rupa dan harta benda kalian, tetapi Dia melihat hati dan

amal perbuatan kalian. (Nabi Muhammad SAW).

Page 7: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

vii

PERSEMBAHAN

Puji syukur kehadirat Allah SWT, atas limpahan rahmat serta karunia-Nya

skripsi ini penulis persembahan untuk:

1. Ayah dan Ibu saya tercinta, Sutrisno dan Sulastri yang selalu mendo’akan,

menasehati dan menyayangi saya.

2. Adik saya Kusma Ayu Istiqomah yang menemani saya dan memberikan saya arti

kehidupan.

3. Teman-teman asrama yang telah memberikan dukungan semangat dan untuk terus

melangkah akan menjadi lebih baik ke depannya.

4. Teman-teman saya (Fitri Rahmawati, Mas Dimas, Widi, Amalia, Mbak Vika, Ina)

yang telah memberikan pencerahan dan motivasi untuk selalu berjuang tanpa

henti.

5. Teman-teman HMJ PGMI 2018, IMM Salatiga, Racana KDWS, Racana Indonesia

yang telah memberikan saya ilmu, dan pengalaman serta mensuport sehingga saya

bisa seperti sekarang ini.

6. Teman-teman KKN Iain Salatiga Posko 226, yang telah memberikan dukungan

dan motivasi sehingga skripsi ini dapat terselesaikan.

7. Teman-teman PPL MI Tarbiyatul Aulad Jombor yang selalu memberi dukungan

dan memotivasi untuk saya.

8. Teman-teman Program Studi PGMI Angkatan 2016 yang banyak membantu,

mendukung dan selalu memberikan semangat untuk saya.

Page 8: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

viii

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatuh

Alhamdulillahirobil’alamin segala puji bagi Allah SWT yang telah

melimpahkan rahmat, taufik dan hidayahNya kepada penulis, sehingga penulis dapat

menyelesaikan skripsi ini. Selanjutnya sholawat serta salam disampaikan kepada

Nabi Muhammad SAW yang telah menjadi contoh suri tauladan yang baik bagi

seluruh ummat manusia.

Skripsi ini Penulis susun dalam rangka memenuhi tugas dan melengkapi syarat

guna memperoleh gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd). Adapun Judul Skripsi ini adalah

“Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo

Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021.

Penulisan skripsi ini pun tidak akan terselesaikan tanpa bantuan dari berbagai

pihak yang telah berkenan membantu penulis menyelesaikan skripsi ini. Oleh karena

itu penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada:

1. Rektor IAIN SAlatiga, Bapak Prof Dr. Zakiyuddin, M.Ag yang telah memberikan

kesempatan serta arahan selama pendidikan, penelitian dan penulisan skripsi ini.

2. Dekan FTIK IAIN Salatiga, Bapak Prof. Dr. Mansur, M.Ag. yang telah

memberikan kesempatan dan arahan dalam penulisan skripsi ini.

3. Ibu Dr. Peni Susapti, M.Pd. selaku Ketua Program Studi PGMI IAIN Salatiga,

yang telah memberikan kesempatan dan arahan dalam penelitian skripsi ini.

Page 9: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

ix

4. Bapak Sutrisna, S.Ag., M.Pd., selaku pembimbing skripsi yang telah mencurahkan

segala tenaga pikiran dan bimbingannya dengan penuh kesabaran sehingga skripsi

ini dapat terselesaikan.

5. Bapak Suwardi, M.Pd., selaku dosen pembimbing akademik yang telah

membimbing penulis selama 4 tahun menjadi mahasiswa IAIN Salatiga.

6. Bapak Dr. Miftahuddin, M.Ag. selaku ketua penguji, Bapak Sutrisna, S.Ag.,

M.Pd., selaku penguji pertama dan Ibu Fenny Widiyanti, M.Pd. Selaku penguji

kedua yang telah memberikan bimbingan, arahan, motivasi dalam penyusunan

skripsi ini.

7. Seluruh Dosen Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Salatiga yang telah

mendidik dan membekali ilmu pengetahuan selama penulis menimba ilmu di IAIN

Salatiga.

8. Bapak Karseno Handoyo, S.Pd.I., MSI. selaku Kepala sekolah MI Negeri 4

Sukoharjo yang telah memberikan kesempatan untuk penelitian.

9. Bapak/Ibu Guru agama kelas IV sampai IV MI Negeri 4 Sukoharjo yang telah

membantu jalannya proses penelitian serta memberikan arahan.

10. Kedua orang tua yang selalu mendo’akan dan memberi dukungan setiap saat.

11. Seluruh pihak yang ikut terlibat dalam proses pembuatan penelitian ini yang tidak

bisa penulis sebutkan satu per satu.

Tidak ada yang dapat membalas kebaikan kalian semua, tidak juga penulis.

Kepada mereka semuanya hanya seuntai do’a dari lubuk hati yang dapat penulis

sampaikan “Jazakumullah Khairon Kastiroo wa barokallah fi hayatikum wa

Page 10: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

x

salamatu fihayatikum”, semoga Allah SWT membalas kebaikan mereka semua

dengan kebaikan yang lebih baik di dunia ini dan kelak di akhirat nanti. Aamiin

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarokatuh

Salatiga, 30 Mei 2020

Penulis

TRISNAWATI KHUSNUL Q

23040160017

Page 11: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xi

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL LUAR ...........................................................................................i

LEMBAR BERLOGO IAIN .............................................................................................. ii

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................................... iii

LEMBAR PENGESAHAN KELULUSAN ......................................................................iv

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN .......................................................................... v

MOTTO .............................................................................................................................vi

PERSEMBAHAN ............................................................................................................. vii

KATA PENGANTAR ..................................................................................................... viii

DAFTAR ISI ......................................................................................................................xi

DAFTAR TABEL .............................................................................................................xiv

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................................... xv

ABSTRAK ........................................................................................................................xvi

BAB 1 PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ........................................................................................................ 1

B. Fokus Penelitian .................................................................................................... 3

C. Tujuan Penelitian ................................................................................................... 4

D. Manfaat Penelitian ................................................................................................. 4

E. Penegasan Istilah .................................................................................................... 6

F. Sistematika Penulisan ............................................................................................ 9

Page 12: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xii

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A. Pengertian Implementasi ...................................................................................... 10

B. Pembelajaran Daring ............................................................................................ 11

C. Guru ...................................................................................................................... 17

D. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS).............................................................................. 17

E. Penelitian Terdahulu yang Relevan ...................................................................... 23

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian ...................................................................................................... 29

B. Lokasi dan Waktu Penelitian .................................................................................. 30

C. Sumber Data ........................................................................................................... 30

D. Prosedur Pengumpulan Data ................................................................................. 31

E. Analisis Data ......................................................................................................... 33

F. Pengecekan Keabsahan Data .................................................................................. 35

BAB IV PAPARAN DATA DAN ANALISIS DATA

A. Gambaran Umum MI Negeri 4 Sukoharjo ............................................................ 37

1. Visi Misi MI Negeri 4 Sukoharjo...................................................................... 38

2. Identitas Madrasah ............................................................................................ 38

3. Data Siswa ........................................................................................................ 39

4. Guru dan Karyawan .......................................................................................... 40

B. Temuan Penelitian .................................................................................................. 42

C. Analisis Data........................................................................................................... 57

Page 13: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xiii

D. Penarikan Kesimpulan ............................................................................................ 60

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan .......................................................................................................... 63

B. Saran .................................................................................................................... 64

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................... 66

LAMPIRAN-LAMPIRAN ................................................................................................ 69

Page 14: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xiv

DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Data Siswa MI Negeri 4 Sukoharjo Tahun 2020 ............................................. 39

Tabel 4.2 Data Guru dan Karyawan MI Negeri 4 Sukoharjo Tahun 2020 ....................... 40

Page 15: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Dokumentasi ............................................................................................... 70

Lampiran 2. Lembar Pedoman Wawancara .................................................................... 73

Lampiran 3. Transkip Observasi ..................................................................................... 77

Lampiran 4. Transkip Wawancara .................................................................................. 79

Lampiran 5. Konsultasi .................................................................................................. 90

Lampiran 6. Surat Permohonan Izin Penelitian .............................................................. 91

Lampiran 7. Surat Keterangan Penelitian ....................................................................... 92

Lampiran 8. Surat Penunjukkan Pembimbing ................................................................ 93

Lampiran 9. Lembar Satuan Keterangan Kegiatan ......................................................... 94

Lampiran 10. Riwayat Hidup ............................................................................................ 97

Page 16: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

xvi

ABSTRAK

Qotimah, Trisnawati Khusnul. 2020. Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru

IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun

Pelajaran 2020/2021. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah

Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam

Negeri Salatiga. Dosen Pembimbing: Sutrisna, S.Ag. M.Pd.

Kata Kunci: Implementasi; Pembelajaran Daring.

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk

mengetahui bagaimana Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri

4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021. 2)

Untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam Implementasi

Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Tahun Pelajaran

2020/2021.

Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data dalam

penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder. Metode pengumpulan data

dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi, hasil data dianalisis

dengan menggunakan model Matthew dan Michael, dari reduksi data, display data

dan penarikan kesimpulan dan verifikasi.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Implementasi pembelajaran

daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten

Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021, sebagai berikut: Selama pandemi dari kelas

IV sampai dengan kelas VI pembelajaran tetap berjalan. Pelajaran IPS pada MI

Negeri 4 Sukoharjo tetap ada dan pembelajaran daring yakni dengan menggunakan

aplikasi WhatsApps secara online. Bapak/ Ibu guru dalam memberi pembelajaran

kepada anak-anak secara online melalui WA. Pelaksanaan pembelajaran secara

daring di masa pandemi melalui keputusan pemerintah. Pelaksanaan pembelajaran

daring Bapak Ibu guru memakai karakteristik yakni dalam penjelasannya melalui

teks. Model yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pembelajaran daring adalah

Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung dan penghambat dalam

implementasi pembelajaran daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan

Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021, sebagai berikut: Faktor

teknis pendukung dalam pembelajaran daring adalah HP. Faktor non teknis

pendukung dalam pembelajaran daring adalah dorongan orang tua. Hambatan faktor

teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam proses pembelajaran daring adalah kurang

canggihnya HP yang dimiliki orang tua. Hambatan faktor non teknis yang dialami

Bapak/Ibu guru dalam proses pembelajaran daring adalah kurang tanggung jawabnya

anak dalam mengumpulkan tugas dan sinyal kurang bagus.

Page 17: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan adalah sebuah proses untuk mengubah jati diri peserta

didik lebih maju, sebagaimana amanat dalam pembukaan UUD 1945 yaitu

memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa, serta

ikut melaksanakan ketertiban dunia. Demikian pula dalam Undang-undang

nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pada Bab 2 Pasal 3

yang berfungsi untuk mengembangkan kemampuan dan membentuk watak

serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan

kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar

menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,

berakhlak mulia, sehat, berilmu serta bertanggungjawab.

Pendidikan Nasional tersebut dapat terwujud apabila ada kerjasama

antara komponen yang terlibat dalam pendidikan baik pemerintah, tenaga

pendidikan dan masyarakat. Karena di antara mereka ada saling keterkaitan

dan hubungan antar komponen. Pemerintah menyediakan sarana dan

prasarana untuk mewujudkan pendidikan. Guru membimbing dan

memberikan pelajaran kepada peserta didik. Masyarakat dalam hal ini orang

tua peserta didik menanggapi himbauan pemerintah untuk mendukung

tercapainya tujuan Pendidikan Nasional dan menyerahkan putra putrinya

Page 18: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

2

untuk menerima pendidikan dan pembelajaran yang telah diprogramkan oleh

pemerintah.

Pada fungsi dan tujuan Pendidikan Nasional tersebut di atas antara lain

untuk mencerdakan kehidupan bangsa dan mengembangkan potensi peserta

didik, hal tersebut dapat dicapai dengan adanya pendidikan dan

pembelajarann. Maka pemerintah menyelenggarakan pendidikan serta

memprogramkan wajib belajar jenjang pendidikan tingkat dasar.

Kewajiban belajar (menuntut ilmu) tersebut juga disabdakan beliau

nabi Muhammad SAW sebagaimana berikut :

عَلَى كُلِ مُسْلِمِ طالََبُ ا لْعِلْمِ فَرِ ئِضَة

“ Menuntut ilmu itu wajib atas setiap Muslim” (HR. Ibnu Majah no.224). Pendidikan yang diselenggarakan oleh pemerintah menurut jenjangnya

ada pendidikan dasar, menengah, dan atas serta perguruan tinggi. Sesuai

dengan penelitian yang penulis lakukan, yang terkait dengan pembahasan

pada penelitian ini adalah peserta didik pada jenjang pendidikan dasar yakni

pada Madrasah Ibtida’iyah. Pada pembelajaran di Madrasah Ibtida’iyah

sebelum adanya covid 19 dilaksanakan dengan tatap muka antara guru dan

siswa. Namun pada saat menyebarluasnya Covid 19 oleh pemerintah agar

peserta didik belajar di rumah, demikian pula peserta didik di Madrasah

Ibtida’iyah Negeri 4 Sukoharjo. Walaupun demikian peserta didik tetap

mendapatkan pelajaran dari Bapak Ibu guru dengan pembelajaran daring.

Page 19: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

3

Namun untuk pembelajaran daring ini tidak mudah, karena banyak kendala

yang berkaitan dengan pembelajaran daring. Baik itu peserta didik, guru

maupun orang tua belum tentu semuanya dapat mengoperasikan alat

komunikasi Hand Phone, belum tentu semua orang tua siswa memiliki Hand

Phone, demikian pula berkaitan dengan sinyal di daerah tersebut. Apalagi

untuk pembelajaran daring pada Madrasah Ibtida’iyah Negeri 4 Sukoharjo

yang materi pembelajarannya cukup banyak, termasuk juga salah satu

pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS). Apakah hal tersebut bisa

dilaksanakan dengan baik dan bagaimanakah pelaksanaan pembelajaran

daring Guru IPS di Madrasah Ibtidai’yah Negeri 4 Sukoharjo? Untuk

mengetahui kebenaran pelaksanaan pembelajaran daring pada Guru IPS di MI

4 Sukoharjo, penulis mengadakan penelitian di Madrasah Ibtida’iyah tersebut

dan berketetapan hati untuk mengambil judul: “IMPLEMENTASI

PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI NEGERI 4

SUKOHARJO KECAMATAN BAKI KABUPATEN SUKOHARJO

TAHUN PELAJARAN 2020/2021”.

B. Fokus Penelitian

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, pada peneliti ini berfokus

pada Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten sukoharjo, dengan rumusan

masalahnya adalah sebagai berikut:

Page 20: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

4

1. Bagaimana Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri

4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran

2020/2021?

2. Apa Faktor Pendukung dan Penghambat dalam Implementasi Pembelajarn

Daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki

Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021?

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian ini

adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui bagaimana Implementasi Pembelajaran Daring pada

Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo

Tahun Pelajaran 2020/2021.

2. Untuk mengetahui Faktor pendukung dan penghambat dalam

Implementasi Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo

Tahun Pelajaran 2020/2021.

D. Manfaat Penelitian

Berdasarkan hasil penelitian, manfaat yang diambil dari penelitian ini

adalah :

Page 21: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

5

1. Manfaat Secara Teoritik

a. Dapat meningkatkan warga sekolah dalam mengoperasikan media

elektronik (Hand Phone) untuk pembelajaran daring .

b. Memperdalam pengetahuan warga sekolah pada mata pelajaran IPS.

2. Manfaat Secara Praktis

a. Manfaat bagi Guru

1) Meningkatkan Guru IPS dalam mengoperaskan Hand Phone.

2) Memberi wawasan yang lebih luas kepada guru IPS dalam

pembelajaran daring.

b. Manfaat bagi Sekolah

1. Dengan pembelajaran daring dapat memberi kontribusi untuk

meningkatkan prestasi sekolah

2. Meningkatkan sumber daya manusia guru – guru di Madrasah

Ibtida’iyah

c. Manfaat bagi Peneliti

1) Dengan pembelajaran daring dapat memberikan wawasan yang

lebih luas kepada penulis dalam mengoperasikan Hand Phone

2) Penulis lebih memahami materi pelajara IPS di Madrasah

Ibtida’iyah

Page 22: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

6

E. Penegasan Istilah

Untuk menghindari terjadinya perbedaan dan penafsiran kata-kata

pada judul penelitian ini, maka penulis akan menguraikan pengertiannya,

sebagai berikut:

1. Implementasi

a. Implementasi menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) adalah

pelaksanaan/penerapan. Sedangkan pengertian umum adalah suatu

tindakan atau pelaksanaan rencana yang telah disusun secara cermat

dan rinci.

b. Firdianti (2018: 19), menyatakan implementasi dapat diartikan sebagai

penerapan atau operasionalisasi suatu aktivitas guna mencapai suatu

tujuan atau sasaran.

Dari pengertian di atas dapat penulis simpulkan bahwa

implementasi adalah suatu tindakan atau penerapan rencana untuk

mencapai suatu tujuan.

2. Pembelajaran

Menurut UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional menyatakan bahwa pembelajaran adalah proses interaksi peserta

didik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.

Pembelajaran merupakan suatu proses atau kegiatan yang

sistematis dan sistematik yang bersifat interaktif dan komunikatif antara

pendidik (guru) dengan siswa, sumber belajar, dan lingkungan untuk

Page 23: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

7

menciptakan suatu kondisi yang memungkinkan terjadinya tindakan

belajar siswa.

Dari pengertian di atas penulis dapat menyimpulkan bahwa

pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dan sumber belajar

(guru) pada suatu lingkungan untuk menciptakan terjadinya tindakan

belajar belajar siswa.

3. Daring

Dalam jaringan dan luar jaringan -Wikipedia Bahasa Indonesia ,

ensiklopedia bebas, Daring (bahasa inggris: online) dan luring (bahasa

inggris: offline) memiliki makna tertentu dalam hal teknologi komputer

dan telekomunikasi. Secara umum, “online” menunjukkan keadaan

terhubung, sementara “offline” menunjukkan keadaan terputus. Daring

juga dapat diartikan sebagai suatu keadaan komputer yang dapat saling

bertukar informasi karena sudah terhubung ke sebuah internet.

Pembelajaran daring merupakan program penyelenggaraan kelas

pembelajaran dalam jaringan untuk menjangkau kelompok target yang

masif dan luas.

Pada penelitian ini untuk memperoleh informasi atau data tentang

Implementasi Pembelajaran Daring Studi pada Guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo penulis menggunakan Pembelajaran Daring Model 1.

Page 24: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

8

4. Guru

Secara etimologi guru sering disebut pendidik. Guru adalah

seseorang yang mengajar, khususnya disekolah/madrasah.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, sebagaimana dijelaskan

Mujtahid dalam bukunya yang berjudul “Pengembangan Profesi Guru”,

definisi guru adalah orang yang pekerjaan, mata pencaharian, atau

profesinya mengajar.

5. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) yang juga dikenal dengan nama

social studies adalah kajian mengenai manusia dengan segala aspeknya

dalam sistem kehidupan bermasyarakat. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

mengkaji bagaimana hubungan manusia dengan sesamanya di lingkungan

sendiri, dengan tetangga yang dekat sampai jauh. IPS juga mengkaji

bagaimana manusia bergerak dan memenuhi kebutuhan hidupnya. Dengan

demikian, IPS mengkaji tentang keseluruhan kegiatan manusia.

Kompleksitas kehidupan yang akan dihadapi siswa nantinya bukan

hanya akibat tuntunan perkembangan ilmu dan teknologi saja, melainkan

juga kompleksitas kemajemukan masyarakat Indonesia. Oleh karena itu,

IPS mengembangkan pengetahuan dan keterampilan yang berhubungan

dengan manusia dan juga tindakan-tindakan empatik yang melahirkan

pengetahuan tersebut.

Page 25: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

9

F. Sistematika Penulisan

Dalam hal ini, Sistematika penulisan skripsi yang penulis tetapkan

adalah :

BAB I Pendahuluan, terdiri dari: latar belakang, fokus penelitian, tujuan

penelitian, kegunaan penelitian, penegasan istilah, sistematika penulisan.

BAB II Kajian Teori, terdiri dari : Pengertian Implementasi , Pembelajaran

Daring, Guru, Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS), Penelitian terdahulu yang

relevan.

BAB III Metode Penelian terdiri dari: jenis penelitian, lokasi dan waktu

penelitian, sumber data, prosedur dan pengumpulan data, analisis data, serta

pengecekan keabsahan data.

BAB IV Paparan dan Analisis Data: Analis tentang Implementasi

Pembelajaran Daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki

kabupaten Sukoharjo Tahun Ajaran 2020/2021.

BAB V Penutup, Bab ini merupakan bab penutup atau bab akhir dari

penyusunan skrispsi yang penulis susun. Bab lima ini penulis mengemukakan

kesimpulan dari seluruh hasil penelitian dan saran-saran.

Page 26: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

10

BAB II

KAJIAN TEORI

A. Pengertian Implementasi

Ada beberapa pendapat yang dikemukakan para ahli mengenai

pengertian Implementasi, antara lain:

1. Implementasi menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) adalah

pelaksanaan/penerapan. Sedangkan pengertian umum adalah suatu

tindakan atau pelaksanaan rencana yang telah disusun secara cermat dan

rinci.

2. Firdianti (2018: 19), menyatakan implementasi dapat diartikan sebagai

penerapan atau operasionalisasi suatu aktivitas guna mencapai suatu

tujuan atau sasaran.

3. Implementasi didefinisikan secara sederhana oleh Syafruddin Nurdin ialah

pelaksaan atau penerapan. Majoe dan Wildavsky mengemukakan, kata

“implemetasi” sebagai evaluai. Sedangkan Browne dan Wildavsky juga

mengemukakan bahwa, implementasi adalah perluasan aktivitas yang

saling menyesuaika, atau dapat pula dikatakan sebagai aktivitas yang

saling menyesuaikan.

Dari pengertian di atas dapat penulis simpulkan bahwa implementasi

adalah suatu tindakan atau penerapan rencana untuk mencapai suatu tujuan.

Page 27: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

11

B. Pembelajaran Daring

1. Pengertian Pembelajaran Daring

Pembelajaran daring terdiri dari kata pembelajaran dan daring,

yang masing-masing pengertiannya adalah :

a. Pengertian Pembelajaran

Ada beberapa pendapat berkaitan denga pengertian

pembelajaran, antara lain :

Menurut UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional menyatakan bahwa pembelajaran adalah proses interaksi

peserta didik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.

Menurut Azhar (2011) menjelaskan bahwa pembelajaran

adalah segala sesuatu yang dapat membawa informasi dan

pengetahuan dalam interaksi yang berlangsung antara pendidik dengan

peserta didik. Alat yang digunakan dalam pembelajaran sesuai dengan

materi pelajaran yang diajarkan, sesuai dengan karakteristik peserta

didik, dan dipandang secara efektif untuk menyampaikan infoemasi,

sehingga siswa dapat memahami dengan baik.

Dari pengertian di atas penulis dapat menyimpulkan bahwa

pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dan sumber belajar

( guru ) pada suatu lingkungan untuk menciptakan terjadinya tindakan

belajar belajar siswa.

Page 28: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

12

b. Pengertian Daring

Dalam jaringan dan luar jaringan-Wikipedia Bahasa Indonesia,

ensiklopedia bebas, Daring (bahasa inggris: online) dan luring (bahasa

inggris: offline) memiliki makna tertentu dalam hal teknologi

komputer dan telekomunikasi. Secara umum, “online” menunjukkan

keadaan terhubung, sementara “offline” menunjukkan keadaan

terputus. Daring juga dapat diartikan sebagai suatu keadaan komputer

yang dapat saling bertukar informasi karena sudah terhubung ke

sebuah internet. Pembelajaran daring merupakan program

penyelenggaraan kelas pembelajaran dalam jaringan untuk

menjangkau kelompok target yang masif dan luas.

Menurut JPNN (2020), menyatakan bahwa daring ada

perbedaan antara pembelajaran online dengan pemberian tugas melalui

media online. Pembelajaran online adalah metode tatap muka antara

guru dan siswa melalui dunia maya.

Dari beberapa pendapat di atas penulis berpendapat bahwa

daring diartikan sebagai suatu keadaan computer online sehingga

dapat digunakan pembelajaran atau saling bertukar informasi yang

terhubung ke sebuah internet.

c. Pengertian Pembelajaran Daring

Menurut Bilfaqih & Qomarudin (2015) Pembelajaran daring

yaitu program penyelenggaraan kelas belajar untuk menjangkau

Page 29: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

13

kelompok yang masif dan luas melalui jaringan internet. Pembelajaran

dapat dilakukan secara masif dengan jumlah peserta tidak terbatas,

bisa dilakukan secara gratis maupun berbayar.

Pembelajaran daring menurut Gunawan (2020) adalah

pembelajaran di mana siswa menyelesaikan tugasnya dan mengambil

keputusan setiap waktu dengan memanfaatkan teknologi.

Sedangkan menurut Thome pembelajaran daring merupakan

pembelajaran yang memanfaatkan teknologi multimedia, video, teks

online animasi, pesan suara, email, telepon konferensi, dan video

streaming online (Kuntarto, 2017: 101).

Dari pengertian di atas penulis dapat menyimpulkan bahwa

pembelajaran daring adalah suatu pembelajaran yang dalam

pelaksanaanya menggunakan jaringan internet, intranet dan ekstranet

atau komputet yang terhubung langsung dan cakupannya global (luas).

2. Karakteristik Pembelajaran Daring

Pembelajaran daring merupakan pembelajaran yang dilakukan

tanpa melakukan tatap muka, tetapi melalui platform yang telah tersedia.

Segala bentuk materi pelajaran didistribusikan secara online, dan tes juga

dilaksanakan secara online.

Daring juga menyatakan kondisi pada suatu alat perlengkapan

atau suatu unit fungsional. Sebuah kondisi dikatakan daring apabila

memenuhi beberapa persyaratan sebagai berikut.

Page 30: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

14

a. Di bawah pengendalian langsung dari alat yang lainnya.

b. Di bawah pengendalian langsung dari sebuah sistem.

c. Tersedia untuk penggunaan segera atau real time.

d. Tersambung pada suatu sistem dalam pengoperasiannya.

e. Bersifat fungsional dan siap melayani.

Selama pelaksanaan model daring, peserta didik memiliki

keleluasaan waktu untuk belajar. Pesera didik dapat belajar kapan pun

dan di mana pun, tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu.

Peserta didik juga dapat berinteraksi dengan guru pada waktu

yang bersamaan, seperti menggunakan video call atau live chat.

Pembelajaran daring dapat disediakan secara elektronik menggunakan

forum atau message.

3. Model pembelajaran Daring

Terdapat dua model pembelajaran daring, sebagai berikut.

a. Pembelajaran Daring Model 1

Pembelajaran Daring Model 1 melibatkan pengampu dan

peserta secara penuh. Peserta melakukan pembelajaran daring

dengan mengakses dan mempelajari seluruh bahan ajar, mengerjakan

lembar kerja, dan berdiskusi dengan guru. Selama proses

pembelajaran, peserta difasilitasi secara daring penuh oleh

pengampunya.

Page 31: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

15

b. Pembelajaran Daring Model 2

Berbeda dengan model 1, pembelajaran daring model 2

melibatkan peserta, mentor, dan pengampu.

Model ini dilakukan secara daring penuh dengan

menggabungkan interaksi antara peserta, mentor, dan pengampu

dengan model pembimbingan sebagai berikut.

1) Interaksi Pengampu dan Mentor : Pengampu mendampingi

mentor dan

berinteraksi dengan mentor secara daring.

2) Interaksi Mentor dan Peserta : Mentor mendampingi, berdiskusi,

dan berkoordinasi dengan peserta secara daring.

3) Interaksi Pengampu dan Peserta : Pengampu memfasilitasi dan

berkomunikasi dengan peserta secara daring.

c. Pembelajaran Model Daring Kombinasi

Di dalam model daring kombinasi, peserta melakukan

interaksi belajar secara daring dan tatap muka. Interaksi belajar

daring dilakukan mandiri dengan memanfaatkan teknologi informasi

dan bahan pelajaran telah disiapkan secara elektronik. Interaksi tatap

muka dilaksanakan dengan waktu yang disepakati bersama dan

difasilitasi oleh seorang mentor.

Page 32: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

16

d. Dasar Hukum Daring

Sebagai dasar hukum Pendidikan dan pelaksanaan pembelajaran

daring di Indonesia adalah :

1. Undang-Undang Dasar Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem

Pendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun

2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia

Nomor 4301).

2. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia

Nomor 119 Tahun 2014 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan Jarak

Jauh Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah.

3. Surat Edaran Kemendikbud Nomor 15 tahun 2020 Tentang Pedoman

Penyelenggaraan Belajar Dari Rumah Dalam Masa Darurat

Penyebaran Corona Virus Disease (Covid 19).

4. Keputusan Bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri

Agama, Menteri Kesehatan, dan Menteri dalam Negeri Republik

Indonesia Nomor 01/KB/2020, Nomor 516 Tahun 2020, Nomor

HK.03.01/Menkes/363/2020, Nomor 440-882 Tahun 2020 Tentang

Paduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Tahun Ajaran

2020/2021 dan Tahun Akademik 2020/2021 Di Masa Pandemic

Corona Virus Disease 2019 ( Covid 19 ).

Page 33: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

17

C. Guru

Secara etimologi guru sering di sebut pendidik. Guru adalah

seseorang yang mengajar, khususnya disekolah/madrasah.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, sebagaimana dijelaskan

Mujtahid dalam bukunya yang berjudul “ Pengembangan Profesi Guru “,

definisi guru adalah orang yang pekerjaan, mata pencaharian, atau profesinya

mengajar.

Berdasarkan UU no 14. Tahun 2005 Guru adalah pendidik

professional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing,

mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada

pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan

pendidikan menengah.

Menurut Mulyasa (2003: 53) guru adalah pendidik yang harus

memiliki kualifikasi akademik dan kompetensi sebagai agen pembelajaran

sehat jasmani dan rohani serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan

tujuan pendidikan nasional.

D. Ilmu Pengetahuan Sosial ( IPS )

a. Pengertian Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

Ilmu Pengetahuan Sosial merupakan terjemahan dari social

studies. Bahwa social studies merupakan ilmu-ilmu sosial yang

disederhanakan untuk tujuan pendidikan meliputi aspek-aspek ilmu

Page 34: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

18

sejarah, ilmu ekonomi, ilmu politik, sosiologi, antropologi, psikologi, ilmu

geografi dan filsafat yang dalam prakteknya dipilih untuk tujuan

pembelajaran disekolah dan perguruan tinggi. Bila dianalisis dengan

cermat bahwa pengertian social studies mengandung hal-hal sebagai

berikut:

1. Social Studies merupakan turunan dari ilmu-ilmu sosial.

2. Disiplin ini dikembangkan untuk memenuhi tujuan pendidikan pada

tingkat persekolahan maupun tingkat perguruan tinggi.

3. Aspek-aspek dari masing-masing disiplin ilmu sosial itu perlu

diseleksi sesuai dengan tujuan tersebut.

Menurut Sapriya, dkk (2006: 3) IPS adalah perpaduan dari

pilihan konsep-konsep ilmu-ilmu sosial seperti sejarah, geografi, ekonomi,

antropologi, budaya dan sebagainya yan diperuntukkan sebagai

pembelajaran pada tingkat persekolahan.

Menurut S. Nasution mendefinisikan IPS sebagai pelajaran yang

merupakan fusi atau panduan sejumlah mata pelajaran sosial. Dinyatakan

bahwa IPS merupakan bagian kurikulum sekolah yang berhubungan

dengan peran manusia dalam masyarakat yang terdiri atas berbagai subjek

sejarah ekonomi, geografi,sosiologi, antropologi, dan psikologi sosial.

Dari pengertian di atas dapat penulis simpulkan bahwa IPS adalah

ilmu pengetahuan yang mengkaji berbagai disiplin ilmu sosial dan

humaniora serta kegiatan dasar manusia yang dikemas secara ilmiah

Page 35: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

19

dalam rangka memberi wawasan dan pemahaman yang mendalam kepada

peserta didik,, khususnya di tingkat dasar, menengah maupun tingkat

perguruan tinggi.

b. Tujuan Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

Setiap mata pelajaran yang diberikan di sekolah memiliki tujuan

yang berbeda-beda. Menutut Departemen Pendidikan Nasional (2008:

162) tujuan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial di sekolah agar siswa

memiliki kemampuan :

1. Memiliki kemampuan dasar untuk berpikir logis dan kritis, rasa ingin

tahu, inkuiri, memecahkan masalah, dan keterampilan dalam

kehidupan sosial.

2. Mengenal konsep-konsep yang berkaitan dengan kehidupan

masyarakat dan lingkungannya.

3. Memiliki komitmen dan kesadaran terhadap nilai-nilai sosial dan

kemanusiaan.

4. Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan orang lain, bekerja sama

dan berkompetensi dalam masyarakat yang majemuk, di tingkat lokal,

nasional , dan tingkat global.

c. Materi Mata Pelajaran IPS

Mata pelajaran Ilmu Pengetahuan di Sekolah Dasar (SD) /

Madrasah Ibtida’iyah (MI), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik (BSE)

Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional, materi mata

Page 36: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

20

pelajaran IPS dari kelas I sampai dengan kelas VI, berdasarkan daftar

isinya sebagai berikut :

1) IPS kelas I (satu), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik (BSE)

Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun 2009 ,

dengan materi:

Tema 1 Diri sendiri

Tema 2 Cerita pengalaman diri

Tema 3 Keluarga

Tema 4 Sikap Rukun

Latihan ulangan semester 1

Tema 5 Peristiwa penting dalam keluarga

Tema 6 Letak rumah

Tema 7 Rumah sehat

Latihan ulangan semester 2

2) IPS kelas II (dua), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik (BSE)

Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun 2008,

dengan materi:

Bab 1 Dokumen keluarga sebagai sumber belajar

Bab 2 Memelihara dokumen dan koleksi benda berharga

Bab 3 Peristiwa penting dalam keluarga

Latihan ulangan akhir semester 1

Bab 4 Kedudukan dan peran anggota keluarga

Page 37: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

21

Bab 5 Pengalaman dalam melaksanakan peran di keluarga

Bab 6 Kerja sama di lingkungan tetangga

Latihan ulangan semester 2

3) IPS kelas III (Tiga), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik (BSE)

Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun 2009,

dengan materi:

Tema 1 Lingkungan

Tema 2 Kelestarian lingkungan

Tema 3 Denah dan Peta

Tema 4 Kerja Sama

Tema 5 Pekerjaan

Tema 6 Semangat bekerja

Tema 7 Jual Beli

Tema 8 Sejarah Uang

Tema 9 Penggunaan Uang

4) Materi IPS kelas IV (Empat), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik

(BSE) Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun

2009, dengan materi:

Bab 1 Peta dan Komponennya

Bab 2 Kenampakan alam dan keragaman lingkungan

Bab 3 Sumber daya alam dan kegiatan ekonomi

Bab 4 Keanekaragaman suku bangsa dan budaya

Page 38: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

22

Bab 5 Peninggalan sejarah

Bab 6 Kepahlawanan dan patriotisme

Latihan ulangan semester 1

Bab 7 Aktivitas ekonomi

Bab 8 Koperasi

Bab 9 Perkembangan teknologi produksi, komunikasi dan transportasi

Bab 10 Permasalahan sosial

Latihan ulangan semester 2

5) Materi IPS kelas V (lima), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik (BSE)

Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun 2008,

dengan materi:

Bab 1 Peninggalan sejarah dari masa hindhu-budha dan Islam

Indonesia

Bab 2 Kenampakan alam dan buatan serta pembagian waktu di

Indonesia

Bab 3 Keragaman suku bangsa dan budaya di Indonesia

Bab 4 Kegiatan ekonomi di Indonesia

Ujian akhir semester 1

Bab 5 Perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah

Bab 6 Persiapan kemerdekaan Indonesia dan perumusan dasar negara

Bab 7 Peristiwa sekitar proklamasi

Bab 8 Perjuangan mempertahankan kemerdekaan

Page 39: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

23

Ujian Akhir semester 2

6) Materi IPS kelas VI (enam), berdasarkan Buku Sekolah Elektronik

(BSE) Mahoni.com dari Pusat Perbukuan Departemen Nasional Tahun

2008, dengan materi :

Bab 1 Sistem administrasi

Bab 2 Negara-negara tetangga

Bab 3 Benua-benua

Bab 4 Bencana alam

Bab 5 Peran Indonesia di era global

Bab 6 Perdagangan Internasional

E. Penelitian Terdahulu yang Relevan

Pada sub ini penulis berusaha maksimal untuk mendapatkan hasil

penelitian yang terdahulu yang relevan. Namun hal tersebut ternyata tidak

mudah, dan penulis memperoleh hasil penelitian terdahulu yang dapat penulis

kemukakan sebagai berikut :

1. Penelitian Fitri Handayani

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Fitri Handayani

(2018) IAIN Purwokerto, penelitian ini berjudul “ Implementasi

Pembelajaran Berbasis Information and Communication Technology

(ICT) pada Mata Pelajaran IPS Kelas V di MI Darul Hikmah

Page 40: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

24

Bantarsoka”.

Tujuan penelitian tersebut adalah untuk mendeskripsikan

implementasi pembelajaran berbasis Information and Communication

Technology (ICT) pada mata pelajaran IPS kelas V MI Darul Hikmah

Bantarsoka.

Hasil penelitian yang diperoleh peneliti adalah bahwa guru dalam

menerapkan pembelajaran berbasis ICT pada mata pelajaran IPS lebih

dominan menggunakan ICT berupa laptop, LCD, dan speaker. Laptop

digunakan untuk mencari materi lewat internet dan membuat materi

dalam bentuk slide dari program power point, LCD digunakan untuk

menampilkan materi sehingga terlihat lebih besar, dan speaker

digunakan untuk pengeras suara.

2. Penelitian Irman Syarif

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Irman Syarif (2018)

STKIP Muhammadiyah Enrekang, penelitian ini berjudul “ Implementasi

Pembelajaran Berbasis Masalah pada Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran

IPS Kelas IV.

Tujuan penelitian tersebut adalah (1) Proses belajar mengajar IPS

berdasarkan langkah-langkah pembelajaran berbasis masalah pada materi

bentuk masalah sosial kelas di SD Negeri 149 Lumbaja Kecamatan

Baroka kabupaten Enkarang. (2) Hasil belajar IPS pada siswa kelas IV

Page 41: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

25

dengan materi bentuk masalah sosial di SD Negeri 149 Lumbaja

Kecamatan Baroka Kabupaten Enkarang dengan mengimplementasikan

pembelajaran berbasis masalah.

Hasil penelitian yang diperoleh peneliti adalah (1) Dalam

implementasi pembelajaran berbasis masalah menunjukkan bahwa (a)

Guru dan siswa telah melaksanakan langkah-langkah pembelajran

berbasis masalah dengan efektif dan efisien dengan melalui lembar

observasi dalam beberapa tahap yaitu : mendefinisikan masalah,

mendiagnosis masalah, menentukan strategi pemecahan masalah dan

melakukan evaluasi. (2) hasil belajar IPS pada siswa kelas IV dengan

materi bentuk masalah sosial SD Negeri 149 Lumbaja Kecamatan

Baroko Kabupaten Enkerang dengan menggunakan pembelajaran

berbasis masalah mengalami peningkatan dari siklus I dengan siklus II.

3. Penelitian Agustina Tri Wijayanti dan Laely Armyati

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Agustina Tri

Wijayanti dan Laely Armyati (2014) FIS UNS dan FKIP UHAMKA,

penelitian ini berjudul “ Implementasi Pendidikan Karakter dalam

Pembelajaran IPS Di Sekolah Dasar.

Tujuan penelitian tersebut adalah (1) untuk mengetahui

pemahaman guru tentang pendidikan karakter, (2) untuk mengetahui

kemampuan guru dari mengintegrasikan pendidikan karakter dalam

Page 42: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

26

rencana, tindakan dan evaluasi, (3) untuk mengetahui kesulitan guru

untuk pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah dasar.

Hasil penelitian yang diperoleh peneliti adalah (1) guru memiliki

pemahaman yang baik tentang pendidikan karakter, (2) guru terintegrasi

pendidikan karakter dalam rencana, tindakan, dan evaluasi, tapi itu tidak

maksimal dalam tindakan dan evaluasi, (3) kesulitan guru adalah

memunculkan nilai-nilai karakter dalam sosial studi pembelajaran,

terutama dalam proses pembelajaran.

4. Pembahasan Relevansi Penelitian

a. Relevansi penelitian Fitri Handayani dan penelitian penulis

Pada penelitian Fitri Handayani berjudul “ Implementasi

Pembelajaran Berbasis ICT (Information and Communication

Technology) pada Mata Pelajaran IPS Kelas V di MI Darul Hikmah

Bantarsoka”, sedangkan judul penelitian penulis adalah Implementasi

pembelajaran daring pada guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo kecamatan

baki kabupaten sukohajo tahun pelajaran 2020/2021”.

Dari kedua judul penelitian itu relevansinya adalah ada

kesamaan implementasi dan komunikasi teknologi pada penelitian Fitri

Handayani menggunakan komputer multimedia, sedangkan penelitian

penulis menggunakan Hand Phone (Hp). Demikian pula kesamaannya

pada mata pelajaran IPS di tingkat dasar SD/MI. Perbedaannya pada

Page 43: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

27

penelitian Fitri Handayani pada berbasis ICT, sedangkan pada penulis

menggunakan kata daring.

b. Relevansi penelitian Irman Syarif dan penelitian penulis

Pada penelitian Irman Syarif berjudul “ Implementasi

Pembelajaran Berbasis Masalah pada Hasil Belajar Siswa Mata

Pelajaran IPS Kelas IV, sedangkan judul penelitian penulis adalah

Implementasi pembelajaran daring pada guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo kecamatan baki kabupaten sukohajo tahun pelajaran

2020/2021”.

Dari kedua judul penelitian itu kesamaannya adalah pada

implementasi pembelajaran dan mata pelajaran IPS. Perbedaannya

pada judul penelitian Irman Syarif implementasi pembelajarannya

pada “berbasis masalah”, sedang pada judul penelitian penulis

implementasi pembelajaran pada “daring”. Demikian pula titik

beratnya pada penelitian Irman Syarif terhadap hasil belajar siswa mata

pelajaran IPS kelas IV, sedang pada penelitian penulis pada guru IPS

MI Negeri 4 Sukoharjo.

c. Relevansi penelitian Agustina Tri Wijayanti dan Laely Armyati dan

penelitian penulis

Pada penelitian Agustina Tri Wijayanti dan Laely Armyati

berjudul: Implementasi Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran IPS

Di Sekolah Dasar, sedangkan judul penelitian penulis adalah “

Page 44: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

28

Implementasi pembelajaran daring pada guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo kecamatan baki kabupaten sukohajo tahun pelajaran

2020/2021”.

Dari kedua judul penelitian itu kesamaannya adalah pada

implementasi dan IPS, sedangkan perbedaannya pada penelitian

Agustina Tri Wijayanti dan Laely Armyati implementasinya dalam hal

pendidikan karakter, sedangkan pada penelitian penulis

implementasinya dalam hal pembelajaran daring. Demikian pula pada

penelitian Agustina Tri Wijayanti dan Laely Armyati implementasi

pendidikan karakter dalam “pembelajaran IPS”, sedang penelitian

penulis implementasi pembelajaran karakter pada “guru IPS “.

Page 45: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

29

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian yang dilakukan penulis di MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan

Baki Kabupaten Sukoharjo menggunakan jenis pendekatan penelitian

kualitatif.

Menurut Sugiyono (2016: 9) menyatakan bahwa metode penelitian

kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat

postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada kondisi obyek yang alamiah,

(sebagai lawannya adalah eksperimen) di mana peneliti adalah sebagai

instrument kunci, Teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi

(gabungan), analisis data bersifat induktif/kualitatif, dan hasil penelitian

kualitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi.

Menurut Fitrah (2017: 44), menyatakan bahwa Penelitian kualitatif

adalah penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa

yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi,

tindakan, dll.

Menurut Bogdan dan Taylor mendefinisikan metodologi kualitatif

sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif yang berupa

kata-kata tertulis maupun lisan dari orang-orang yang menjadi subyek atau

obyek yang diamati. Juga dalam penelitian ini digunakan karena Teknik ini

Page 46: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

30

dapat memahami realitas rasional sebagai realitas subyektif khususnya warga

sekolah. (Mamik, 2015: 3).

Jadi, penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan

data dari hasil penelitian yang diperoleh, dikembangkan dan dijelaskan pada

kesimpulan secara deskripsi yang berupa kata-kata tertulis maupun lisan dari

orang-orang yang menjadi subyek atau obyek yang diamati dari penulis

sendiri.

B. Lokasi dan Waktu penelitian

1. Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian yang penulis lakukan adalah di daerah Baki

Sukoharjo, tepatnya di MI Negeri 4 Sukoharjo Desa Bakipandean

Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo.

2. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 9 Juni sampai dengan

tanggal 17 Juli 2020.

C. Sumber Data

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan sumber data primer dan

data sekunder, sebagai berikut:

Page 47: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

31

1. Sumber Data Primer

Menurut Bungin (2013: 129), Sumber Data Primer adalah sumber

utama yang dapat memberikan informasi, fakta, dan gambaran peristiwa

yang diinginkan dalam penelitian. Menurut Lofland dalam Basrowi (2008:

169), Sumber data primer atau sumber data utama adalah kata-kata dan

tindakan orang-orang yang diamati atau diwawancarai.

Hal ini tercermin dengan adanya kata-kata yang di peroleh dari

lapangan mewawancarai 6 (enam) guru IPS yakni guru kelas IV, V, dan

kelas VI. Penulis menggunakan data ini untuk mendapatkan informasi

langsung tentang implementasi pembelajaran daring pada Guru MI

Negeri 4 Sukoharjo.

2. Sumber Data Sekunder

Sumber Data sekunder adalah sumber yang tidak langsung

memberikan data kepada pengumpul data, misalnya lewat orang lain atau

lewat dokumen (Sugiyono, 2016: 62).

Untuk memperkuat dan melengkapi informasi yang telah

dikumpulkan pada penelitian di MI Negeri 4 Sukoharjo ini, sebagai data

sekundernya adalah dokumen tertulis seperti foto dan lain sebagainya.

D. Prosedur Pengumpulan Data

Adapun prosedur pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian

ini, yaitu:

Page 48: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

32

1. Wawancara (Interview)

Menurut Ibrahim (2015: 90), menyatakan bahwa wawancara adalah

percakapan dengan maksud tertentu, yang melibatkan dua pihak, yaitu

pewawancara yang mengajukan pertanyaan dan terwawancara yang

memberikan jawaban atas pernyataan itu. Wawancara atau tanya jawab

lisan antara dua orang atau lebih, yang pertanyaan diajukan oleh peneliti

kepada subjek atau sekelompok subjek penelitian untuk dijawab.

Menurut Hardani (2020: 137), menyatakan bahwa wawancara

adalah tanya jawab lisan antara dua orang atau lebih secara langsung atau

percakapan dengan maksud tertentu.

Untuk mendapatkan informasi dan data mengenai implementasi

pendidikan fiqih secara daring studi pada guru MI Negeri 4 Sukoharjo,

dalam hal ini penulis menggunakan wawancara terstruktur yakni

wawancara yang dilaksanakan secara terencana dengan berpedoman pada

daftar pertanyaan yang telah dipersiapkan sebelumnya.

2. Observasi

Menurut Mamik (2015: 92), menyatakan bahwa observasi adalah

mengadalan pengamatan secara langsung, observasi dapat dilakukan

dengan tes, kuesioner, ragam gambar, dan rekaman suara. Pedoman

observasi berisi sebuah daftar jenis kegiatan yang mungkin timbul dan

akan diamati.

Page 49: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

33

3. Dokumentasi

Menurut Sugiyono (2016: 329), menyatakan bahwa dokumentasi

adalah suatu cara yang digunakan untuk memperoleh data dan informasi

dalam bentuk buku, arsip, dokumen, tulisan angka dan gambar yang

berupa laporan serta keterangan yang dapat mendukung penelitian.

Dalam penelitian ini penulis mendapatkan beberapa dokumen,

antara lain berupa dokumen tertulis, foto, data dalam buku-buku atau file

komputer dan sebagainya yang diambil dari MI Negeri 4 Sukoharjo

maupun sumber lain yang terkait dengan penelitian ini.

E. Analisis Data

Jenis penelitian ini yang penulis lakukan adalah penulisan kualitatif,

sehingga analisis data pada penelitian ini adalah analisis data kualitatif.

Sedangkan pengertian analisis data banyak dikemukakan oleh para ahli, antara

lain :

Menurut Sugiyono (2016: 244), menyatakan bahwa analisis data adalah

proses mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil

wawancara, catatan lapangan dan dokumentasi dengan cara

mengorganisasikan data kedalam kategori, menjabarkan kedalam unit-unit,

melakukan sintesa. Menyusun kedalam pola, memilih mana yang penting dan

yang akan dipelajari dan membuat kesimpulan sehingga mudah dipahami oleh

diri sendiri maupun orang lain.

Page 50: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

34

Menurut Ibrahim (2015: 105), menyatakan bahwa analisis data adalah

dapat dimaknai sebagai proses menyikapi data, menyusun, memilah dan

mengolahnya ke dalam satu susunan sistematis dan bermakna.

Dari keterangan di atas penulis berpendapat bahwa analisis data

kualitatif adalah upaya untuk mengungkap makna dari data penelitian dengan

cara mengumpulkan data sesuai dengan klasifikasi tertentu.

Pada analisis data kualitatif peneliti dihadapkan kepada data yang

diperoleh dari lapangan. Dari data tersebut peneliti harus menganalisis

sehingga menemukan makna yang kemudian makna itulah yang menjadi hasil

penelitian.

Analisis data dalam penelitian ini diolah melalui tiga tahap, yaitu

reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan dan verifikasi.

Menurut Miles dan Huberman dalam buku Analisis Kualitatif (2018:

54), menyatakan bahwa analisis data kualitatif, yang langkah-langkah sebagai

berikut:

a. Reduksi Data

Reduksi data adalah analisis data yang dilakukan dengan memilih

hal-hal yang pokok, memfokuskan hal-hal yang penting, dan dicari tema

serta polanya. Dengan demikian data yang direduksi akan memberi

gambaran yang jelas.

Page 51: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

35

b. Display Data (Penyajian Data)

Display Data (Penyajian Data) adalah sekumpulan informasi tersusun

yang memeberi kmungkinan adanya penarikan kesimpulan.

Penyajian Data ini dilakukan untuk dapat melihat bagian-bagian

tertentu dari gambaran keseluruhan. Pada tahap ini peneliti berupaya

mengklsifikasikan dan menyajikan data sesuai dengan pokok

permasalahan yang diawali dengan pengkodean pada setiap sub pokok

permasalahan.

c. Penarikan Kesimpulan dan Verifikasi

Pada bagian ini peneliti mengutarakan kesimpulan dari data-data yang

telah diperoleh. Setelah tahap penyajian data selesai, tahap analisis

selanjutnya adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Dimana peneliti

mencari makna dalam data yang dikumpulkan, kemudian disimpulkan

untuk menjawab rumusan masalah dalam penelitian.

F. Pengecekan Keabsahan Data

Pengecekan keabsahan dan dilaksanakan untuk membuktikan

kebenaran temuan hasil penelitian dengan kenyataan di lapangan. Adapun

cara untuk mengecek keabsahan data yaitu dengan perpanjangan pengamatan,

meningkatkan ketekunan, triangulasi, analisis kasus negative, menggunakan

bahan referensi dan mengadakan member chek. Dalam penelitian ini, peneliti

menggunakan Teknik triangulasi.

Page 52: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

36

Moleong membedakan empat macam Triangulasi sebagai Teknik

pemeriksaan yang memanfaatkan penggunaan sumber, metode, penyelidik

dan teori. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan Teknik pemeriksaan

keabsahan data dengan sumber dan triangulasi dengan metode.

Menurut Patton (dalam Lexy J. Moleong 2012: 330), menyatakan

Triangulasi dengan sumber berarti membandingkan dan mengecek balik

derajat kepercayaan suatu informasi yang diperoleh melalui waktu dan alat

yang berbeda dalam penelitian kualitatif.

Teknik Triangulasi dengan sumber, peneliti membandingkan hasil

wawancara yang diperoleh dari masing-masing sumber atau informasi

penelitian sebagai pembanding untuk mengecek kebenaran informasi yang

didapatkan. Selain itu peneliti juga melakukan derajat kepercayaan melalui

teknik Triangulasi dengan metode, yaitu dengan melakukan pengecekan hasil

penelitian dengan teknik pengumpulan data yang berbeda yakni observasi,

dokumentasi atau kuesioner sehingga derajat kepercayaan data dapad valid.

Page 53: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

37

BAB IV

PAPARAN DATA DAN ANALISIS DATA

A. Gambaran Umum MI Negeri 4 Sukoharjo

Madrasah Ibtida’iyah Negeri 4 Sukoharjo berdiri pada tahun 1993,

terletak di tengan kota Kecamatan, tepatnya di Jalan WR. Supratman No. 145,

Desa Bakipandeyan, Kecamatan Baki. Madrasah ini menjadi satu dengan

kompleks Masjid Jami’, KUA dan Kantor Polisi Sektor Baki sehingga secara

geografis mudah di jangkau peserta didik.

Secara kultural dan budaya, Madrasah Ibtida’iyah Negeri 4

Sukoharjo ini berada dilingkungan masyarakat yang sangat Islami. Kehidupan

masyarakatnya sangat religius ditandai dengan berdirinya banyak bangunan

masjid dan mushola, selain itu 95% penduduknya beragama Islam. Maka

sudah seharusnya diselenggarakan Lembaga pendidikan Islam yang

berkualitas, yang bertujuan untuk mencetak generasi muda Islam yang

berdaya saing tinggi berakhlakul kharimah serta berkualitas yang

mengedepankan Imtaq dan Iptek.

MI Negeri 4 Sukoharjo di Bakipandeyan dikelola oleh seorang

Kepala Sekolah PNS, 26 guru PNS, 5 guru honorer, 3 tenaga TU 1 penjaga

PNS, guru dan karyawan semua ada 37 orang, Dengan jumlah siswa

sebanyak 591 siswa, dari 19 ruang kelas yang ada.

Page 54: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

38

1. Visi Misi MI Negeri 4 Sukoharjo

a. Visi

Visi MI Negeri 4 Sukoharjo adalah : ”Terwujudnya generasi Islam

yang berprestasi, terampil dan berdaya saing tinggi”.

b. Misi

1) Mewujudkan lembaga pendidikan yang Islami dan berdaya saing

tinggi.

2) Melaksanakan kurikulum yang disesuaikan dengan kebutuhan

peserta didik dan masyarakat.

3) Menyediakan sarana pendidikan dan pembelajaran yang

memadai.

4) Menyiapkan tenaga yang professional, berdedikasi dan memiliki

semangat kompetetif dan inovatif.

5) Menyelenggarakan kegiatan proses belajar mengajar dan

menghasilkan lulusan yang berdaya saing tinggi.

6) Menciptakan lingkungan dan perilaku hidup bersih dan sehat.

2. Identitas Madrasah

a. Nama Madrasah : MI Negeri 4 Sukoharjo

b. No. Statistik Madrasah : 111133110006

c. Akreditasi : A

d. Alamat Madrasah : Jalan WR. Supratman No. 145 Kecamatan

Baki

Page 55: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

39

e. NPSN Madrasah : 60711697

f. Nama Kepala Madrasah : Karseno Handoyo, S.Pd.I., MSI.

g. Nama Yayasan : Kantor Kementerian Agama Kabupaten

Sukoharjo.

h. Kepemilikan Tanah : Pribadi

1) Status Tanah : Hak Milik Sekolah

2) Luas Tanah : 600 m²

i. Status Bangunan : Hak Milik Sekolah

j. Luas Bangunan : 600 m²

3. Data Siswa

Tabel 4.1 Data Siswa MI Negeri 4 Sukoharjo Tahun 2020

.

D

a

t

a

No Kelas Jumlah

Ruang Kelas Siswa

1) 1 ( Satu ) 3 96

2) 2 ( Dua ) 3 96

3) 3 ( Tiga ) 3 96

4) 4 ( Empat ) 3 93

5) 5 ( Lima ) 4 120

6) 6 ( Enam ) 3 90

Jumlah 19 591

Page 56: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

40

4. Guru dan Karyawan

Tabel 4.2 Data Guru dan Karyawan MI Negeri 4 Sukoharjo Tahun 2020

No. Nama NIP Ket

1) Karseno Handoyo,S.Pd.I.,MSI. 197002011997031008 KS

2) Sugito, S.Pd. 196802211998031001 Guru

3) Heru Purnomo, S.Pd.I. 197705062002121003 Guru

4) Suratmi, S.Pd.I. 196605092005012001 Guru

5) Ninuk Sriyani, S.Pd.I. 197802202005012003 Guru

6) Sulasmi, S.Pd.I. 197205042005012003 Guru

7) Nofita Umi Niken S, S.S.i,

M.Pd. 197611092007102003 Guru

8) Muh. Muchlis, S.HI. 198102042007101002 Guru

9) Zumrotul Atqiya, S.Pd.I. 196901132009032001 Guru

10) Titis Indrastuti, S.Pd. 197908202007102008 Guru

11) Tri Hastuti, S.Pd. 197510112007102004 Guru

12) Abdurrohim Suyono, S.Ag. 197111272007011020 Guru

13) Muh. Sukri, S.Ag. 197207012006041029 Guru

14) Aryuni Dwi Ningsih, S.Pd.I. 197107062007012030 Guru

15) Suparmi, S.Pd.I. 197402222007012019 Guru

16) Sri Waluyo, S.Pd.I. 197105042007011034 Guru

17) Yeni Triatun, S.Pd.I. 197805282007102001 Guru

18) Sri Sulastri, S.Pd.I. 198009202007102006 Guru

Page 57: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

41

19) Welas, S.Pd.I. 196303242006041008 Guru

20) Dwi Nur Widuri, S.Pd.I. 197812212007102007 Guru

21) Priyanto, S.Pd.I. 197402072014111001 Guru

22) Anita Kusumastuti, S.Pd.I. 198108222014112004 Guru

23) Umi Salamah, S.Pd.I. 196809072014112001 Guru

24) Semi, S.Pd.I. 197112062014112001 Guru

25) Siti Munawaroh, S.Pd. 198211172014112002 Guru

26) Anna Mukharomah

E,S.Ag,MSI 197202112014112003 Guru

27) Ninik Wulandari, S.Pd. 197910162014112002 Guru

28) Ani Fitriati, S.Pd.I. - Guru

29) Joko Sulastono, S.Pd. - Guru

30) Habib Muda Wari, S.Pd. - Guru

31) Romadhoni Winda K, S.Pd. - Guru

32) Dessi Dhamayanti, S.Pd.I - Guru

33) Ida Mahmudah M,S.Pd.I 197612202014112003 TU

34) Hima Erniwati, S.Pd.I. 197612142014112001 TU

35) Sigit Prawito 197207042014111001 TU

36) Ganang Ari Rusadi, S.Sos - TU

37) Fitria Rahmadanti, S.Pd. - Guru

Page 58: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

42

B. Temuan Penelitian

1. Hasil Observasi

Pada saat penyebaran wabah covid 19 berlangsung penulis

melakukan observasi di MI Negeri 4 Sukoharjo, penulis memperhatikan

keadaan disekitar madrasah tersebut, kemudian bertemu dengan Kepala

Sekolah, beberapa guru, dan tidak menemukan seorang siswapun karena

siswa belajar di rumah.

Setelah penulis berhadapan dengan Kepala Sekolah,

menyampaikan maksud kedatangan di madrasah ini yakni untuk

mengadakan penelitian dalam rangka penyusunan skripsi dan Kepala

Sekolah mengijinkannya. Setelah mendapat beberapa penjelasan dari

Kepala Sekolah maka penulis diminta mengkopy file yang berisi

beberapa dokumen MI Negeri 4 Sukoharjo, dan dokumen tersebut antara

lain berisi visi, misi, identitas sekolah, data siswa, data guru dan staf TU.

2. Hasil Wawancara

Selain dengan observasi untuk mendapatkan data yang berkaitan

dengan penelitian ini, penulis melakukan wawancara dengan informan

selama satu hari. Instrumen wawancara yang penulis persiapkan fokus

pada Implementasi pembelajaran daring pada guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo. Adapun hasil wawancara tersebut adalah :

Page 59: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

43

1) Fokus Penelitian 1 : Bagaimana implementasi pembelajaran

daring pada Guru MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki

Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021 ?

a) Sebagai Informan : Ibu Dessi Dhamayanti, S.Pd.I (Guru IPS kelas

V)

i.Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Jawab :

Iya tetap berjalan (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-

09.30).

ii.Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Jawab :

Ada pelajaran IPS. (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-

09.30).

iii. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Jawab :

Pelajaran IPS di laksanakan ada yang online dan ofline yang

online lewat wa dan google form, yang offline pembelajarannya

lewat wa tapi dikerjakan di buku tulis dan nanti setiap satu

bulan sekali atau setiap jadwalnya gurunya yang minta

Page 60: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

44

orangtuanya yang mengumpulkan. (Wawancara/Dessi/9 Juli

2020 jam 09.00-09.30).

iv. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

Jawab :

Pelajaran daring yakni pelajaran yang dilakukan secara online

tanpa adanya tata muka yakni melalui Hp sehingga guru tetap

bisa berkomunikasi dengan anak walaupun dengan

menggunakan media ponsel. (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam

09.00-09.30).

v.Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Peraturan pemerintah untuk tetap melaksanakan pelajaran.

(Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-09.30).

vi.Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam

pembelajaran daring ?

Jawab :

Dalam pembelajaran daring saya menggunakan media video

pelajaran dan juga penjelasan melalui teks jadi tidak hanya

Page 61: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

45

latihan mengerjakan soal kita juga menjelaskan walaupun lewat

video/animasi. (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-09.30).

vii. Model apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Model pelajarannya secara tidak langsung.

(Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-09.30).

viii. Aplikasi apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Jawab :

Dalam pelajaran daring ini saya menggunakan aplikasi yang

utama itu whatsapps untuk komunikasi dalam setiap harinya

dan untuk alat bantunya menggunakan youtube apabila ada

materi yang video-video terus saya apluad ke youtube saya

kemudian shareling ke anak-anak dan untuk menghimpun

nilai anak-anak pakai google form. (Wawancara/Dessi/9 Juli

2020 jam 09.00-09.30).

b) Sebagai Informan : Ibu Ninuk Sriyani, S.Pd.I. (Guru agama

kelas VI)

i. Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Page 62: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

46

Jawab :

Tetap berjalan walaupun masa pandemi. (Wawancara/Ninuk/9

Juli 2020 jam 09.30-10.00).

ii. Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Jawab :

Ada.(Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

iii. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Jawab :

Guru memberi video pelajaran dan latihan soal melalui

whatsapps kemudian orang tua mengirimkan kalau praktik

dengan video kalau tidak yaitu dengan cara menuliskan

dengan buku tugas. (Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam

09.30-10.00).

iv. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

Jawab :

Pelajaran dengan sistem online karena tidak bisa bertatap

muka tidak bertemu langsung dengan murid, jadi guru

menggunakan media yang ada yang bisa digunakan Hp wa.

(Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

Page 63: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

47

v. Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam

pelajaran daring ?

Jawab :

Kebijakan yang ada terutama dari Kepala Sekolah. Kepala

Sekolah dari atasan yaitu Kementrian Agama yang memang

dalam kondisi pandemi ini tidak boleh untuk bertatap muka.

(Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

vi. Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Kemampuan siswa dengan guru menyesuaikan dengan

kondisi ini guru tugasnya mungkin lebih efisien, simpel maka

tidak membebani siswa tapi siswa tetap melaksanakan proses

belajar mengajar daring ,jadi anak-anak tetap bisa aktif

mengikuti pembelajaran. (Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam

09.30-10.00).

vii. Model apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Page 64: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

48

Modelnya guru menggunakan sistemnya membuat video

pembelajaran dan membuat rangkuman inti dari pembelajaran

istilahnya guru memberikan murid-murid KD karena ada

membuat materi esensial disuruh membuat istilahnya silabus

yang itu berisi materi esensial yang diberikan kepada siswa

jadi mungkin lebih efektif dan efesien mungkin dalam

pembelajaran tatap muka banyak materinya jadi dalam daring

itu disimpelkan yang perlu di sampaikan kepada siswa.

(Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

viii. Aplikasi apa yang di gunakan Bapak/Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Jawab :

Aplikasinya google form untuk latihan tugas.

(Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

c) Sebagai Informan : Bapak Abdurrohim Suyono, S.Ag. (guru IPS

kelas IV)

i. Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Jawab :

Iya tetap berjalan. (Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam

10.00-10.30).

Page 65: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

49

ii. Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Jawab :

Ada mata pelajaran IPS. (Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020

jam 10.00-10.30).

iii. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Jawab :

Dilakukan dengan online melalui grup whatsapps atau dengan

video call. (Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-

10.30).

iv. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

Jawab :

Pelajaran melalui online di dalam jaringan internet.

(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

v. Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam

pelajaran daring ?

Jawab :

Page 66: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

50

Peraturan Pemerintah melalui surat keputusan yang disare

digrup whatsapps yang dikirim oleh Kepala Sekolah.

(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

vi. Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Karakter yang saya ambil belum bisa karena sebagian anak

bisa mengerjakan dan ada anak yang tidak mengerjakan

karena ada faktor kendalanya itu ada jaringan yang tidak

bisa menjangkau di wilayah tempat tinggalnya kalau guru

menghendaki karakter seperti apa yang diterapkan di

pembelajaran secara tatap muka itu gak bisa kalau daring.

(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

vii. Model apa yang di gunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran

daring ?

Jawab :

Penugasan menggunakan PPT, kemudian pakai zoom dan

google form pada saat ulangan. (Wawancara/Abdurrohim/9

Juli 2020 jam 10.00-10.30).

Page 67: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

51

viii. Aplikasi apa yang di gunakan Bapak/Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Jawab :

Aplikasi ppt, wa, dan zoom.(Wawancara/Abdurrohim/9

Juli 2020 jam 10.00-10.30).

2) Fokus Penelitian 2

Apa faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi

pembelajaran daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo

Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021?

a) Sebagai Informan : Ibu Dessi Dhamayanti, S.Pd.I (Guru IPS

kelas V)

i. Apa Faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

Jawab :

Faktor pendukungnya kalau semisal hpnya suport dan

sinyalnya bagus pembelajarannya bisa berjalan lancar.

(Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam 09.00-09.30).

ii. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran daring ?

Jawab :

Page 68: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

52

Faktor non teknisnya disini ya lingkungan sekitar, orang tua

dan juga teman-temanya. (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020 jam

09.00-09.30).

iii. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Faktor hambatan teknis yang dialami selama pembelajaran

daring yakni kurangnya sarana prasarana yang dimiliki orang

tua dan juga anak misal terbatasnya hp jadi kadang ada anak-

anak yang belum memiliki ponsel sendiri otomatis masih

sama dengan orang tua ketika orang tuanya kerja otomatis

tugas anak jadi terbengkalai kadang sampai malam baru bisa

mengerjakan tugas karena nunggu orang tuanya pulang kerja

terus juga terbatasnya kouta. (Wawancara/Dessi/9 Juli 2020

jam 09.00-09.30).

iv. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami

Bapak/Ibu guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Page 69: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

53

Hambatan non teknisnya yang selama ini dialami yakni

mungkin kadang orang tua juga merasa jenuh sama

pembelajaran daring ya kan tidak hanya satu dua anak

kadang orang tua pun ada yang punya banyak anak kalau

misalnya daring semua mungkin dari kapasitas mereka

sendiri kayak capek harus mengajarkan nanti harus ngontrol

tugasnya dan lain sebagainya, belum nanti kalau ada sesama

temannya yang mengajak bermain atau kemana jadi

pembelajarannya agak terhambat disitu. (Wawancara/Dessi/9

Juli 2020 jam 09.00-09.30).

b) Sebagai Informan : Ibu Ninuk Sriyani, S.Pd.I. (Guru IPS kelas

VI)

i. Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

Jawab :

Kadang siswa kalau diberikan video kurang bisa

memahami,jadi guru membuat soal berdasarkan video

karena ada kemungkinkan tertentu bukunya kurang guru

kembangkan tapi tetap ada KD nya karena guru mungkin

sudah punya pegangan tetapi masih kurang kemudian meng

ambil di youtube atau mungkin guru membuat sendiri lalu

diberikan soal kadang muridnya jawabnya tidak berdasarkan

Page 70: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

54

video tapi murid mengembangkan sendiri cari di google dan

Hp. (Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam 09.30-10.00).

ii. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran daring ?

Jawab :

Muridnya kadang tidak aktif mungkin tugas itu untuk

dikirim tapi tidak dikirim katanya mungkin orang tuanya

kerja jadi tidak bisa tepat waktu guru memberikan batasan

waktu, kurangnya pendampingan orang tua karena bekerja

jadi tugasnya kurang maksimal.(Wawancara/Ninuk/9 Juli

2020 jam 09.30-10.00).

iii. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Kalau orangtuanya tidak meempunyai hp android yang

susah memahami, guru dalam materi buat simpel tapi

kadang dalam pembelajaran itu kurang waktu juga karena

pembelajaran juga di ringkas jadi beberapa jam di kurangi

kalau banyak soal siswa tidak sempat mengerjakan atau

mungkin ada kesulitan. (Wawancara/Ninuk/9 Juli 2020 jam

09.30-10.00).

Page 71: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

55

iv. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami

Bapak/Ibu guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Sinyal juga terpengaruh kadang orang tua yang belum

mempunyai hp android guru yang susah seharusnya

memakai whatsaaps sekarang dengan sms karena dengan hp

yang masih jadul/ belum android tetapi dari sekolahan sudah

memberikan bantuan kouta, kurang maksimal dalam

mengumpulkan tugas. (Wawancara/Ninuk/9 juli 2020 jam

09.30-10.00).

c) Sebagai Informan : Bapak Abdurrohim Suyono, S.Ag. (guru

IPS kelas IV)

i. Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

Jawab :

Adanya internet yang lancar yang disediakan disekolahan

dan kebutulan di rumah saya juga ada internet/wifi jadi bisa

dikerjakan disekolahan dan bisa dikerjakan di rumah

masalahnya begini anak-anak itu belum bisa diberikan hp

secara mandiri harus ada kontrol dari orang tua padahal

kebanyakan orangtua mereka ada yang bekerja jadi

Page 72: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

56

menunggu orang tuanya pulang bekerja.

(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

ii. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran daring ?

Jawab :

Motivasi dan bimbingan kedua orang

tua.(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

iii. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Hambatannya kalau pas internetnya tidak ada sinyal dan

kemudian dari orang tua kehabisan kouta tidak bisa

langsung mengakses apa yang saya tugaskan, dan hp ada

yang tidak support. (Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020

jam 10.00-10.30).

iv. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami

Bapak/Ibu guru dalam proses pelajaran daring ?

Jawab :

Page 73: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

57

Meminta kepada orang tua agar saling kerja sama antara

pihak sekolah dan guru bisa saling mempercayai terkadang

kalau dikasih tugas banyak orang tua agak marah . Jadi satu

hari itu cuman tiga mapel dan materi tidak banyak dan soal -

soal hanya sekitar 5/10 itu bisa memakai aplikasi google

form dan ada juga yang ditulis di buku tulis dan di foto

kemudian dikirimkan ke wali kelas.

(Wawancara/Abdurrohim/9 Juli 2020 jam 10.00-10.30).

C. Analisis Data

1. Reduksi dan Penyusunan Data

Dari hasil wawancara di atas dapat penulis reduksi dan

penyusunan data sebagai berikut:

a. Fokus Penelitian 1: Bagaimana implementasi pembelajaran daring

pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten

Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021?

Hasil wawancara dengan semua Bapak /Ibu guru IPS kelas VI - VI

sebagai berikut:

1) Ya, di masa pandemi proses pelajaran tetap berjalan.

Page 74: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

58

(Seuai dengan Surat Edaran Kemendikbud Nomor 15 tahun 2020

Tentang Pedoman Penyelenggaraan Belajar Dari Rumah Dalam

Masa Darurat Penyebaran Corona Virus Disease (Covid 19)).

2) Mata pembelajaran ada, dari kelas IV-VI

3) Pelajaran daring yakni dengan menggunakan aplikasi

Whatsapps, online dan penugasannya, pengumpulan melalui

aplikasi tersebut.

( Merujuk pada pendapat JPNN (2020) ).

4) Pelajaran daring yang Bapak /Ibu guru pahami adalah pelajaran

jarak jauh yang dilakukan secara online pada jaringan internet

tanpa adanya tatap muka yakni melalui Hp sehingga guru tetap bisa

berkomunikasi dengan anak.

( Merujuk pada pendapat JPNN (2020) )

5) Dasar hukum yang digunakan dalam pelajaran secara daring

adalah peraturan pemerintah atau Surat Keputusan Pemerintah

lewat WA untuk tetap melaksanakan pelajaran.

(Berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan

Republik Indonesia Nomor 119 Tahun 2014 Tentang

Penyelenggaraan Pendidikan Jarak Jauh Jenjang Pendidikan Dasar

dan Menengah).

6) Karakteristik yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran daring

menggunakan media video pelajaran dan juga penjelasan melalui

Page 75: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

59

teks jadi tidak hanya latihan mengerjakan soal kita juga

menjelaskan walaupun lewat video/animasi.

( Tersambung pada suatu sistem dalam pengoperasiannya )

7) Model yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring

adalah Model pelajarannya secara tidak langsung, dengan

menggunakan HP.

( Mengacu pada Pembelajaran Daring Model 1 )

8) Aplikasi yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran

daring adalah menggunakan aplikasi whatsapps untuk

komunikasi dalam setiap harinya , menggunakan youtube dan

untuk menghimpun nilai anak-anak pakai google form.

b. Fokus Penelitian 2 : Apa faktor pendukung dan penghambat dalam

implementasi pembelajaran daring pada Guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran

2020/2021 ?

Hasil wawancara dari semua dengan Bapak / Ibu guru Agama kelas

IV– VI sebagai berikut :

1) Faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring adalah misalnya,

HP suport dan sinyalnya bagus, pembelajarannya bisa berjalan

lancar.

Page 76: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

60

2) Faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan pelajaran daring

adalah Faktor lingkungan sekitar, orang tua dan juga teman-

temanya.

3) Hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam proses

pelajaran daring yakni kurangnya sarana prasarana yang dimiliki

orangtua dan juga anak misal terbatasnya hp.

4) Hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring yakni kadang orang tua juga merasa jenuh

sama pembelajaran daring, kurang maksimal dalam mengumpulkan

tugas.

D. Penarikan Kesimpulan atau Verivikasi

Dari Reduksi dan Penyusunan Data hasil wawancara di atas dapat

ditarik kesimpulan :

a. Fokus Penelitian 1 : Bagaimana implementasi pembelajaran daring

pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten

Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021 ?

1) Bahwa di masa pandemi proses pelajaran kelas IV - VI tetap berjalan .

2) Untuk mata pelajaran IPS di Madrasah tersebut ada.

3) Pelajaran daring dilaksanakan secara daring yakni memberikan

pelajaran maupun tugas menggunakan aplikasi Whatsapps / online .

4) Bapak /Ibu guru memahami pelajaran daring yakni pembelajaran jarak

Page 77: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

61

jauh dilakukan secara online pada jaringan internet tanpa adanya tata

muka antar anak dan guru yang melalui Hp .

5) Dasar hukum yang digunakan dalam pelajaran secara daring

adalah mengikuti peraturan pemerintah / Surat Keputusan lewat

Kepala Sekolah.

6) Karakteristik yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran daring

dalam penjelasannya melalui teks jadi dan tidak hanya latihan

mengerjakan soal , namun jika anak-anak harus diberi contoh

divideokan lewat HP.

7) Model yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring

adalah Penugasan menggunakan PPT, kemudian pakai zoom dan

google form pada saat ulangan.

8) Aplikasi yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring

adalah menggunakan aplikasi whatsapps, menggunakan youtube

dan untuk menghimpun nilai anak-anak pakai google form.

b. Fokus penelitian 2 : Apa faktor pendukung dan penghambat dalam

implementasi pembelajaran daring pada Guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran

2020/2021 ?

a) Faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring adalah HP

sinyalnya bagus, pembelajarannya bisa berjalan lancar.

Page 78: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

62

b) Faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan pelajaran daring

adalah faktor lingkungan sekitar, orang tua dan juga teman-temanya.

c) Hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam proses

pelajaran daring yakni kurangnya sarana prasarana yang dimiliki

orang tua dan juga anak misal terbatasnya hp, kurang maksimal

dalam mengumpulkan tugas.

d) Hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring adalah masalah sinyal kalau kouta sudah di

beri bantuan dari sekolahan.

Page 79: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

63

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan dari penarikan kesimpulan pada fokus penelitian 1 dan

ke- 2 penulis dapat menyimpulkan bahwa :

1. Implementasi pembelajaran daring pada Guru IPS MI Negeri 4

Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten Sukoharjo Tahun Pelajaran

2020/2021, sebagai berikut :

Selama pandemi dari kelas IV sampai dengan kelasVI pelajaran tetap

berjalan. Pelajaran IPS pada MI Negeri 4 Sukoharjo tetap ada dan pelajaran

daring yakni dengan menggunakan aplikasi WhatsApps (WA)/ secara

Online. Bapak/ Ibu guru dalam memberi pelajaran kepada anak-anak secara

Online yakni melalui WA, demikian pula dalam memberi tugas / penilaian,

dan anak-anak mengerjakan tugas di rumah dengan bimbingan orang tua.

Pelaksanaan pembelajaran secara daring di masa pandemi tersebut atas

dasar dari keputusan pemerintah melalui WA Kepala Sekolah. Pelaksanaan

pelajaran daring d, Bapak Ibu guru memakai karakteristik yakni dalam

penjelasannya melalui teks jadi dan tidak hanya latihan mengerjakan soal ,

namun jika anak-anak harus diberi contoh divideokan lewat HP. Model

yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring adalah Penugasan

menggunakan PPT, kemudian pakai zoom dan google form pada saat

Page 80: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

64

ulangan. Aplikasi yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran

daring adalah menggunakan aplikasi whatsapps, menggunakan youtube

dan untuk menghimpun nilai anak-anak pakai google form.

2. Faktor pendukung dan penghambat dalam implementasi pembelajaran

daring pada Guru IPS MI Negeri 4 Sukoharjo Kecamatan Baki Kabupaten

Sukoharjo Tahun Pelajaran 2020/2021, sebagai berikut :

Faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring adalah HP dengan paketan

yang memadai dan sinyal bagus. Faktor non teknis pendukung dalam

pelajaran daring adalah dorongan orang tua, teman-temannya dan

lingkungan sekitar. Hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru

dalam proses pelajaran daring adalah kurang canggihnya HP yang dimiliki

orang tua . Hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru

dalam proses pelajaran daring adalah kurang tanggung jawabnya anak

dalam mengumpulkan tugas dan sinyal kurang bagus .

B. Saran

Pada penelitian ini penulis memberikan beberapa saran antara lain :

1. Selama pandemi anak-anak belajar di rumah, belajar secara daring /online

lewat HP mohon kepada Bapak / Ibu guru untuk selalu menanamkan

tanggung jawab dan membentuk anak berakhlak mulia.

2. Mohon kepada Bapak /Ibu guru untuk selalu mengingatkan anak-anak ,

agar HP digunakan sebagaimana mestinya, yakni untuk pembelajaran.

Page 81: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

65

3. Secara teknis untuk mendukung kelancaran pembelajaran secara daring

mohon kepada Bapak /Ibu guru untuk dapat menggunakan HP yang lebih

canggih.

4. Untuk mendukung faktor non teknis dalam pelajaran daring agar anak-

anak melaksanakan terhadap apa yang menjadi tanggung jawabnya.

5. Agar anak-anak dapat belajar dan menyelasaikan tugas di rumah

dengan penuh tanggung jawab mohon kepada orang tua/ wali murid untuk

memberi dorongan kepadanya.

Page 82: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

66

DAFTAR PUSTAKA

Arifin. 2020. Penelitian Pendidikan Metode dan Paradigma Baru. Bandung: Remaja

Rosdakarya.

Arsyad, Azhar. 2011. Media Pembelajaran. Jakarta: Penerbit Rajawali Pers.

Ashar, Rayandra. 2012. Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta :

Gaung Persada Press.

Bilfaqih Yusuf dan Qomarudin Nur M. 2015. Esensi Penyusunan Materi

Pembelajaran Daring. Yogyakarta : Deepublish.

Bilfaqih Yusuf dan Qomarudin Nur M. 2015. Esensi Pengembangan Pembelajaran

Daring. Yogyakarta : Deepublish.

Firdianti, Arinda. 2018. Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah Dalam

Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa. Jogyakarta: CV GRE PUBLISHING.

Fitrah, Muhammad dan Luthfiyah. 2017. Metodologi Penenlitian Kualitatif, tindakan

kelas dan studi kasus. Sukabumi: CV Jejak.

Gunawan, Ni Made Yeni Surantif. 2020. Varations of Models and Learning

Platforms For Prospective Teacher During the COVID-19 Pandemic penud.

Indonesian Journal of Theacher Education, 1 (2), 61-70.

Handayani, Fitri. 2018. Implementasi Pembelajaran Berbasis ICT (Information and

Communication Technology) pada Mata Pelajaran IPS Kelas V di MI Darul

Hikmah Bantarsoka”. Skripsi tidak diterbitkan. Purwokerto : jurusan

Pendidikan Guru madrasah Ibtida’iyah.

Hardani, dkk. 2020. Metode Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif. Yogyakarta: CV

Pustaka Ilmu.

Ibrahim. 2015. Metodologi Penelitian Kualitatif Panduan Penelitian beserta contoh

proposal kualitatif. Pontianak: Perpustakaan nasional.

JPNN.2020. Pembelajaran Daring, Bukan Pemberian Tugas Secara Online (online),

Https://www.google.com/amp/s/m.jpnn.com/amp/news/pembelajaran-daring-

bukan-pemberian-tugas-secara-online. 27 Juni 2020).

Kuntarto Eko. (2017). Keefektifan Model Pembelajaran Daring dalam Perkuliahan

Bahasa Indonesia di Perguruan Tinggi. Diakses dari

Page 83: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

67

https://scholar.google.co.id/scholar?hl=id&assdt=0%2C5&q=pembelajaran=

daring&btnG=#d=gsqabs&u=%23p%Dr50EAD7pdwJ pada tanggal 22 Mei

2020, pukul 10.00 WIB.

Lexy J. Moeloeng. (2012). Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung : Remaja

Rosdakarya.

Lofland dan Basrowi. 2008. Memahami Penelitian Kualitatif . Jakarta: Rineka Cipta.

Mamik. 2015. Metodologi Kualitatif. Sidoarjo: Zifatama Publisher.

Mujtahid. 2011. Pengembangan Profesi Guru. Malang : UIN Maliki Press.

Mulyasa. 2003. Uji Kompetensi dan Penilaian Guru. Bandung : PT Remaja Rosda

karya.

Munir. 2009. Pembelajaran Jarak Jauh Berbasis Teknologi Informatika dan

Komunikasi. Bandung : Alfabeta.

Nasution, Toni dan Lubis, Maulana Arofat. 2018. Konsep Dasar Ilmu Pengetahuan

Sosial. Yogyakarta : Samudra Biru.

Nurdin, Syafruddin. (2005) . Guru Profesional dan Implementasi Kurikulum. Padang

Quoantum Teaching, h.70.

Octavia, Shilphy A. 2020. Etika Profesi Guru. Yogyakarta : Grup penerbitan CV

Budi Utama / Penerbit Deepublish.

Pohan, Albert Efendi. 2020. Konsep Pembelajaran Daring Berbasis Pendekatan

Ilmiah. Purwodadi : CV Sarnu Untung.

Sapriya, dkk. 2006. Pembelajaran dan Hasil Evaluasi Hasil Belajar IPS. Bandung :

Upl Press.

Siska, Yulia. 2016. Konsep Dasar IPS Untuk SD/MI. Yogyakarta : Garuda waca.

Slamet, Achmad. 2016. Metodologi Studi Islam (Kajian Metode Dalam Ilmu

Keislaman). Yogyakarta : CV Budi Utama.

Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung :

Alfabeta.

Page 84: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

68

Syarif, Irman. 2018. Implementasi Pembelajaran Berbasis Masalah pada Hasil

Belajar Siswa Mata Pelajaran IPS Kelas IV. Skripsi tidak diterbitkan.

Enrekang: Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar.

Page 85: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

69

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 86: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

70

Lampiran 1

Dokumentasi

MI Negeri 4 Sukoharjo

MI Negeri 4 Sukoharjo

Page 87: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

71

Wawancara dengan Guru IPS kelas IV

Wawancara dengan Guru IPS kelas V

Page 88: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

72

Wawancara dengan Guru IPS kelas VI

Page 89: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

73

Lampiran 2

Lembar Pedoman Wawancara

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI

NEGERI 4 SUKOHARJO KECAMATAN BAKI KABUPATEN SUKOHARJO

TAHUN PELAJARAN 2020/2021.

A. Wawancara untuk Ibu Dessi Dhamayanti, S.Pd.I (Guru IPS kelas V)

Kode Responden :

Kode Data :

Hari/ Tanggal :

Waktu :

Daftar Pertanyaan :

1. Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

2. Apakah ada mata pelajaran IPS ?

3. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

4. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

5. Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam pelajaran daring ?

6. Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran daring ?

7. Model apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

8. Aplikasi apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

Page 90: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

74

1. Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

2. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan pelajaran daring ?

3. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

4. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

B. Wawancara untuk Ibu Ninuk Sriyani, S.Pd.I. (Guru IPS kelas VI)

Kode Responden :

Kode Data :

Hari/ Tanggal :

Waktu :

Daftar Pertanyaan :

1. Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

2. Apakah ada mata pelajaran IPS ?

3. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

4. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

5. Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam pelajaran daring ?

6. Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran daring ?

7. Model apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

8. Aplikasi apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

Page 91: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

75

1. Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

2. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan pelajaran daring ?

3. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

4. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

C. Wawancara untuk Bapak Abdurrohim Suyono, S.Ag. (Guru IPS kelas IV)

Kode Responden :

Kode Data :

Hari/ Tanggal :

Waktu :

Daftar Pertanyaan :

1. Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

2. Apakah ada mata pelajaran IPS ?

3. Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

4. Apa yang Bapak/Ibu guru pahami tentang pelajaran daring ?

5. Dasar hukum apa yang Bapak/Ibu guru gunakan dalam pelajaran daring ?

6. Karakteristik apa yang Bapak/Ibu guru pakai dalam pelajaran daring ?

7. Model apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

8. Aplikasi apa yang digunakan Bapak/Ibu guru dalam pelajaran daring ?

Page 92: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

76

1. Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

2. Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan pelajaran daring ?

3. Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

4. Bagaimana hambatan faktor non teknis yang dialami Bapak/Ibu guru dalam

proses pelajaran daring ?

Page 93: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

77

Lampiran 3

Transkrip Observasi

Tanggal : 10 Juni s/d 13 Juni 2020

Waktu : 09.00 - 12.00 WIB

Tempat : MI Negeri 4 Sukoharjo

Kegiatan : Melakukan pengamatan di lingkungan Madrasah

Traskrip Observasi

Pada saat penyebaran wabah covid 19 berlangsung

penulis melakukan 0bservasi di MI Negeri 4 Sukoharjo,

penulis memperhatikan keadaan disekitar madrasah

tersebut, kemudian bertemu dengan Kepala Sekolah,

beberapa guru, dan tidak menemukan seorang siswapun

karena siswa belajar di rumah.

Setelah penulis berhadapan dengan Kepala Sekolah,

menyampaikan maksud kedatangan di madrasah ini yakni

untuk mengadakan penelitian dalam rangka penyusunan

skripsi dan Kepala Sekolah mengijinkannya. Setelah

mendapat beberapa penjelasan dari Kepala Sekolah maka

penulis diminta mengkopy file yang berisi beberapa

Page 94: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

78

Tanggapan Pengamat

dokumen MI Negeri 4 Sukoharjo, dan dokumen tersebut

antara lain berisi visi, misi, identitas sekolah, data siswa,

data guru dan staf TU.

Kepala Sekolah menyambut kedatangan peneliti

dengan baik, dan mengijinkan peneliti untuk melakukan

penelitian di MI Negeri 4 Sukoharjo serta membantu

memberikan beberapa dokumen yang peneliti butuhkan.

Page 95: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

79

Lampiran 4

A. Transkip Wawancara Dengan Ibu Dessi Dhamayanti, S.Pd.I

Nama Informan : Ibu Dessi Dhamayanti, S.Pd.I

Tanggal : 9 Juli 2020

Jam : 09.00 s/d 09.30 WIB

Tempat Wawancara : Di MI Negeri 4 Sukoharjo

Kegiatan : Wawancara dengan guru agama kelas IV

Hasil Wawancara

Peneliti Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Informan Iya.

Peneliti Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Informan Ada.

Peneliti Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Informan Pelajaran IPS di laksanakan secara daring yakni dengan

menggunakan aplikasi Whatsapps dan kemudian

penugasannya juga melalui aplikasi tersebut.

Peneliti Apa yang Bapak / Ibu guru pahami tentang pelajaran

daring ?

Page 96: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

80

Informan Pelajaran daring yakni pelajaran yang dilakukan secara

online tanpa adanya tata muka yakni melalui Hp sehingga

guru tetap bisa berkomunikasi dengan anak walaupun dengan

menggunakan media ponsel.

Peneliti Dasar hukum apa yang Bapak / Ibu guru gunakan dalam

pelajaran daring ?

Informan Peraturan pemerintah untuk tetap melaksanakan pelajaran.

Peneliti Karakteristik apa yang Bapak / Ibu guru pakai dalam

pelajaran daring ?

Informan Dalam pembelajaran daring saya menggunakan media video

pelajaran dan juga penjelasan melalui teks jadi tidak hanya

latihan mengerjakan soal kita juga menjelaskan walaupun

lewat video/animasi.

Peneliti Model apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam pelajaran

daring ?

Informan Model pelajarannya secara tidak langsung.

Peneliti Aplikasi apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Informan Dalam pelajaran daring ini saya menggunakan aplikasi yang

utama itu whatsapps untuk komunikasi dalam setiap harinya

Page 97: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

81

dan untuk alat bantunya menggunakan youtube apabila ada

materi yang video-video terus saya apluad ke youtube saya

kemudian shareling ke anak-anak dan untuk menghimpun

nilai anak-anak pakai google form.

Peneliti Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

Informan Faktor pendukungnya kalau semisal hpnya suport dan

sinyalnya bagus pembelajarannya bisa berjalan lancar.

Peneliti Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran fiqih secara daring ?

Informan Faktor non teknisnya disini ya lingkungan sekitar, orang tua

dan juga teman-temanya.

Peneliti Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak / Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Informan Faktor hambatan teknis yang dialami selama pembelajaran

daring yakni kurangnya sarana prasarana yang dimiliki orang

tua dan juga anak misal terbatasnya hp jadi kadang ada anak-

anak yang belum memiliki ponsel sendiri otomatis masih

sama dengan orang tua ketika orang tuanya kerja otomatis

tugas anak jadi terbengkalai kadang sampai malam baru bisa

mengerjakan tugas karena nunggu orang tuanya pulang kerja

Page 98: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

82

terus juga terbatasnya kouta.

Peneliti Bagaimana hambatan non teknis yang dialami Bapak / Ibu

guru dalam proses pelajaran fiqih secara daring ?

Informan Hambatan non teknisnya yang selama ini dialami yakni

mungkin kadang orang tua juga merasa jenuh sama

pembelajaran daring ya kan tidak hanya satu dua anak

kadang orang tua pun ada yang punya banyak anak kalau

misalnya daring semua mungkin dari kapasitas mereka

sendiri kayak capek harus mengajarkan nanti harus ngontrol

tugasnya dan lain sebagainya, belum nanti kalau ada sesama

temannya yang mengajak bermain atau kemana jadi

pembelajarannya agak terhambat disitu.

Page 99: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

83

B. Transkip Wawancara Dengan Ibu Ninuk Sriyani, S.Pd.I.

Nama Informan : Ibu Ninuk Sriyani, S.Pd.I.

Tanggal : 9 Juli 2020

Jam : 09.30s/d 10.00 WIB

Tempat Wawancara : Di MI Negeri 4 Sukoharjo

Kegiatan : Wawancara dengan guru IPS Kelas VI

Hasil Wawancara

Peneliti Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Informan Tetap berjalan walaupun masa pandemi.

Peneliti Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Informan Ada .

Peneliti Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Informan Guru memberi video pelajaran dan latihan soal melalui

whatsapps kemudian orang tua mengirimkan kalau praktik

dengan video kalau tidak yaitu dengan cara menuliskan

dengan buku tugas.

Peneliti Apa yang Bapak / Ibu guru pahami tentang pelajaran

daring ?

Informan Pelajaran dengan sistem online karena tidak bisa bertatap

muka tidak bertemu langsung dengan murid, jadi guru

Page 100: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

84

menggunakan media yang ada yang bisa digunakan Hp wa.

Peneliti Dasar hukum apa yang Bapak / Ibu guru gunakan dalam

pelajaran daring ?

Informan Kebijakan yang ada terutama dari Kepala Sekolah. Kepala

Sekolah dari atasan yaitu Kementrian Agama yang memang

dalam kondisi pandemi ini tidak boleh untuk bertatap muka.

Peneliti Karakteristik apa yang Bapak / Ibu guru pakai dalam

pelajaran daring ?

Informan Kemampuan siswa dengan guru menyesuaikan dengan

kondisi ini guru tugasnya mungkin lebih efisien, simpel

maka tidak membebani siswa tapi siswa tetap melaksanakan

proses belajar mengajar daring ,jadi anak-anak tetap bisa

aktif mengikuti pembelajaran.

Peneliti Model apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam pelajaran

daring ?

Informan Modelnya guru menggunakan sistemnya membuat video

pembelajaran dan membuat rangkuman inti dari

pembelajaran istilahnya guru memberikan murid-murid KD

karena ada membuat materi esensial disuruh membuat

istilahnya silabus yang itu berisi materi esensial yang

diberikan kepada siswa jadi mungkin lebih efektif dan

Page 101: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

85

efesien mungkin dalam pembelajaran tatap muka banyak

materinya jadi dalam daring itu disimpelkan yang perlu di

sampaikan kepada siswa.

Peneliti Aplikasi apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Informan Aplikasinya google form untuk latihan tugas.

Peneliti Apa faktor teknis pendukung dalam pelaksanan pelajaran

daring ?

Informan Kadang siswa kalau diberikan video kurang bisa

memahami,jadi guru membuat soal berdasarkan video karena

ada kemungkinkan tertentu bukunya kurang guru

kembangkan tapi tetap ada KD nya karena guru mungkin

sudah punya pegangan tetapi masih kurang kemudian meng

ambil di youtube atau mungkin guru membuat sendiri lalu

diberikan soal kadang muridnya jawabnya tidak berdasarkan

video tapi murid mengembangkan sendiri cari di google dan

Hp.

Peneliti Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran daring ?

Informan Muridnya kadang tidak aktif mungkin tugas itu untuk dikirim

tapi tidak dikirim katanya mungkin orang tuanya kerja jadi

Page 102: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

86

tidak bisa tepat waktu guru memberikan batasan waktu,

kurangnya pendampingan orang tua karena bekerja jadi

tugasnya kurang maksimal.

Peneliti Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak / Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Informan Kalau orangtuanya tidak meempunyai hp android yang susah

memahami, guru dalam materi buat simpel tapi kadang

dalam pembelajaran itu kurang waktu juga karena

pembelajaran juga di ringkas jadi beberapa jam di kurangi

kalau banyak soal siswa tidak sempat mengerjakan atau

mungkin ada kesulitan.

Peneliti Bagaimana hambatan non teknis yang dialami Bapak / Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Informan Sinyal juga terpengaruh kadang orang tua yang belum

mempunyai hp android guru yang susah seharusnya memakai

whatsaaps sekarang dengan sms karena dengan hp yang

masih jadul/ belum android tetapi dari sekolahan sudah

memberikan bantuan kouta, kurang maksimal dalam

mengumpulkan tugas.

Page 103: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

87

C. Transkip Wawancara Dengan Bapak Abdurrohim Suyono, S.Ag. (Guru IPS Kelas

VI)

Nama Informan : Bapak Abdurrohim Suyono, S.Ag.

Tanggal : 9 Juli 2020

Jam : 10.00 s/d 10.30 WIB

Tempat Wawancara : Di MI Negeri 4 Sukoharjo

Kegiatan : Wawancara dengan Guru IPS kelas IV

Hasil Wawancara

Peneliti Di masa pandemi apakah proses pelajaran tetap berjalan ?

Informan Iya tetap berjalan.

Peneliti Apakah ada mata pelajaran IPS ?

Informan Ada mata pelajaran IPS.

Peneliti Bagaimana pelajaran IPS dilaksanakan secara daring ?

Informan Dilakukan dengan online melalui grup whatsapps atau

dengan video call.

Peneliti Apa yang Bapak / Ibu guru pahami tentang pelajaran

daring ?

Informan Pelajaran melalui online di dalam jaringan internet..

Peneliti Dasar hukum apa yang Bapak / Ibu guru gunakan dalam

pelajaran daring ?

Informan Peraturan Pemerintah melalui surat keputusan yang di

Page 104: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

88

kirim digrup whatsapps yang dikirim oleh Kepala Sekolah.

Peneliti Karakteristik apa yang Bapak / Ibu guru pakai dalam

pelajaran daring ?

Informan Karakter yang saya ambil belum bisa karena sebagian anak

bisa mengerjakan dan ada anak yang tidak mengerjakan

karena ada faktor kendalanya itu ada jaringan yang tidak

bisa menjangkau di wilayah tempat tinggalnya kalau guru

menghendaki karakter seperti apa yang diterapkan di

pembelajaran secara tatap muka itu gak bisa kalau daring.

Peneliti Model apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Informan Penugasan menggunakan PPT, kemudian pakai zoom dan

google form pada saat ulangan.

Peneliti Aplikasi apa yang digunakan Bapak / Ibu guru dalam

pelajaran daring ?

Informan Aplikasi ppt, wa, dan zoom.

Peneliti Apa faktor teknis pendukung dalam pelajaran daring ?

Informan Adanya internet yang lancar yang disediakan disekolahan

dan kebutulan di rumah saya juga ada internet/wifi jadi bisa

dikerjakan di sekolahan dan bisa dikerjakan di rumah

masalahnya begini anak-anak itu belum bisa diberikan hp

Page 105: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

89

secara mandiri harus ada kontrol dari orang tua padahal

kebanyakan orangtua mereka ada yang bekerja jadi

menunggu orang tuanya pulang bekerja.

Peneliti Apa faktor non teknis pendukung dalam pelaksanaan

pelajaran daring ?

Informan Motivasi dan bimbingan kedua orang tua.

Peneliti Bagaimana hambatan faktor teknis yang dialami Bapak /

Ibu guru dalam proses pelajaran daring ?

Informan Hambatannya kalau pas internetnya tidak ada sinyal dan

kemudian dari orang tua kehabisan kouta tidak bisa

langsung mengakses apa yang saya tugaskan, dan hp ada

yang tidak support.

Peneliti Bagaimana hambatan non teknis yang dialami Bapak / Ibu

guru dalam proses pelajaran daring ?

Informan Meminta kepada orang tua agar saling kerja sama antara

pihak sekolah dan guru bisa saling mempercayai terkadang

kalau dikasih tugas banyak orang tua agak marah . Jadi satu

hari itu cuman tiga mapel dan materi tidak banyak dan soal -

soal hanya sekitar 5/10 itu bisa memakai aplikasi google

form dan ada juga yang ditulis di buku tulis dan di foto

kemudian dikirimkan ke wali kelas.

Page 106: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

90

Page 107: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

91

Lampiran 6

Surat Permohonan Izin Penelitian

Page 108: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

92

Lampiran 7

Surat Keterangan Penelitian

Page 109: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

93

Lampiran 8

Surat Penunjukkan Pembimbing

Page 110: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

94

Lampiran 9

Lembar Satuan Keterangan Kegiatan

Page 111: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

95

Page 112: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

96

Page 113: IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN DARING PADA GURU IPS MI …e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/9949/1/Skripsi... · 2020. 11. 13. · Penugasan menggunakan PPT. (2) Faktor pendukung

97

Riwayat Hidup

Nama Lengkap : Trisnawati Khusnul Qotimah

NIM : 23040160017

Tempat, Tanggal Lahir : Sukoharjo, 19 April 1997

Alamat : Trani, Rt 02 / Rw 02 Kelurahan Genengsari Kecamatan

Polokarto Kabupaten Sukaharjo.

E-mail : [email protected]

Riwayat Pendidikan :

1. SD Negeri 1 Lalung : 2004-2010

2. Mts N egeri Karanganyar : 2010-2013

3. MA Negeri 1 Karanganyar : 2013-2016

4. IAIN Salatiga : 2016-Selesai