makalah ips

32
Asia Tenggara Asia Tenggara adalah sebuah kawasan di benua Asia bagian tenggara. Kawasan ini mencakup Indochina dan Semenanjung Malaya serta kepulauan di sekitarnya. Asia Tenggara berbatasan dengan Republik Rakyat Cina di sebelah utara, Samudra Pasifik di timur, Samudra Hindia di selatan, dan Samudra Hindia, Teluk Benggala , dan anak benua India di barat. Asia Tenggara biasa dipilah dalam dua kelompok: Asia Tenggara Daratan (ATD) dan Asia Tenggara Maritim (ATM). Negara-negara yang termasuk ke dalam ATD adalah 1. Kamboja 2. Laos 3. Myanmar 4. Thailand 5. Vietnam Negara-negara yang termasuk ATM adalah 1. Brunei 2. Filipina 3. Indonesia 4. Malaysia 5. Singapura 6. Timor Leste Semua negara Asia Tenggara terhimpun ke dalam organisasi ASEAN. Sejarah penamaan Nama untuk kawasan ini pertama kali dipakai pada abad ke-20 . Sebelumnya Asia Tenggara dikenal dengan nama India Belakang (jika dibandingkan dengan anak benua India ) . Geologi Asia Tenggara terletak pada pertemuan lempeng- lempeng geologi, dengan aktivitas kegempaan (seismik) dan gunung berapi (vulkanik) yang tinggi. Sementara ATD relatif stabil dan merupakan daratan tua, ATM sangatlah 1

Upload: magdalena-januarto

Post on 11-Apr-2016

64 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Asia Tenggara

TRANSCRIPT

Page 1: Makalah Ips

Asia Tenggara

Asia Tenggara adalah sebuah kawasan di benua Asia bagian tenggara. Kawasan ini mencakup Indochina dan Semenanjung Malaya serta kepulauan di sekitarnya. Asia Tenggara berbatasan dengan Republik Rakyat Cina di sebelah utara, Samudra Pasifik di timur, Samudra Hindia di selatan, dan Samudra Hindia, Teluk Benggala, dan anak benua India di barat.

Asia Tenggara biasa dipilah dalam dua kelompok: Asia Tenggara Daratan (ATD) dan Asia Tenggara Maritim (ATM).

Negara-negara yang termasuk ke dalam ATD adalah

1. Kamboja

2. Laos

3. Myanmar

4. Thailand

5. Vietnam

Negara-negara yang termasuk ATM adalah

1. Brunei

2. Filipina

3. Indonesia

4. Malaysia

5. Singapura

6. Timor Leste

Semua negara Asia Tenggara terhimpun ke dalam organisasi ASEAN.

Sejarah penamaan

Nama untuk kawasan ini pertama kali dipakai pada abad ke-20. Sebelumnya Asia Tenggara dikenal dengan nama India Belakang (jika dibandingkan dengan anak benua India).

Geologi

Asia Tenggara terletak pada pertemuan lempeng-lempeng geologi, dengan aktivitaskegempaan (seismik) dan gunung berapi (vulkanik) yang tinggi. Sementara ATD relatif stabil dan merupakan daratan tua, ATM sangatlah dinamik karena di sana bertemu dua lempeng benua besar: lempeng Indo-Australia dan lempeng Eurasia, ditambah dengan lempeng Filipina yang lebih kecil. Selain itu juga terdapat deretan gunung berapi aktif. Pulau Jawa adalah pulau dengan cacah gunung berapi terbanyak di dunia. Gunung Kerinci adalah gunung berapi tertinggi di Asia Tenggara. Di sebelah timur Filipina terdapat pula Palung Mindanao dan Palung Mariana yang merupakan pertemuan antara lempeng

1

Page 2: Makalah Ips

Filipina dan lempeng Pasifik. Di Filipina juga terdapat aktivitas kegunungapian yang tinggi. Puncak tertinggi yang berada di Gunung Kinabalu (4.101 m; Kalimantan) dan Puncak Jaya di Pulau Papua, Indonesia (5.030 m).

Ekonomi

Kebanyakan ekonomi negara-negara di Asia Tenggara masih digolongkan kepada negara berkembang, hanya Singapura yang digolongkan ke dalam negara maju. Ekonomi kawasan Asia Tenggara masih banyak tergantung pada hasil alam, dengan pengecualian Singapura. Dengan pembentukan kawasan perdagangan bebas Asia Tenggara oleh negara-negara ASEAN diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan ekonomi di kawasan ini.

1. MYANMAR

Bendera Lambang

Republik Persatuan Myanmar (juga dikenal sebagai Birma, disebut "Burma" di dunia Barat) adalah sebuah negara di Asia Tenggara. Negara ini adalah negara berkembang dan memiliki populasi lebih dari 50 juta jiwa. Ibu kota negara ini sebelumnya terletak di Yangon sebelum dipindahkan oleh pemerintahan junta militer ke Naypyidaw pada tanggal 7 November 2005. Myanmar dibagi menjadi tujuh negara bagian (pyine) dan tujuh region, yang sebelum Oktober 2010 disebut "divisi" (yin). Region-region sebagian besar dihuni oleh etnis Bamar, sementara negara bagian ( ) sebagian besar dihuni etnis-etnis minoritas tertentu. Setiap negara bagian dan region kemudian dibagi lagi menjadi distrik-distrik.

Motto : Gabar Majay BamarLagu kebangsaan : Kaba Ma KyeiIbukota : NaypidawKota terbesar : YangonBahasa resmi : Myanmar Pemerintahan : Sistem presidensialKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : PresidenPresiden : Thein SeinWakil Presiden : Tin Aung Myint Oo Sai Mauk KhamKemerdekaan : Dari Britania Raya 4 Januari 1948Zona waktu : (UTC+6:30)

2

Page 3: Makalah Ips

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan BatasLetak astronomi : 9058’LU -28019’LU dan 92011’BT – 101010’BT.Luas : Total = 678,500 km2 (39) Perairan = 3,06%Batas-Batas Wilayah :

Sebelah Utara = India dan China Sebelah Timur = Laos dan Thailand Sebelah Selatan = Teluk Benggala dan Laut Andaman Sebelah Barat = Bangladesh

2. Bentang Alam Memiliki rangkaian pegunungan yang berbentuk seperti tapal kuda, melingkar di sebelah Barat ke Utara dan Timur. Sebelah Barat terdapat Pegunungan Arakan Yoma. Sebelah Utara terdapat Gunung Hkakabo Razi (5.881 m) yang merupakan puncak tertinggi di Myanmar maupun Asia Tenggara. Di sebelah Timur terdapat Plato Shan. Di bagian tengah rangkaian pegunungan ini terdapat 3 sungai : Irrawaddy, Chindwin, dan Salween. Sungai Irrawaddy (1.400 km) merupakan jalur transportasi penting dan sebagai sarana irigasi.

3. Iklim Memiliki Iklim Tropis , dengan 3 musim yaitu :

a) Musim Hujan, pada bulan Mei-Oktober.b) Musim sejuk atau dingin, pada bulan November - pertengahan Februari.c) Musim kemarau yang panas, terjadi pada bulan Maret – April.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah Penduduk : 60.280.000 (perkiraan 2010)Kepadatan : 73,9/km2 Penduduk : 68% Etnik Burma, dansisanya etnikShan,

Kharen Kachin,Mochan dan Chin serta imigran dari India, Pakistandan orangEropa.

Agama : Buddha (mayoritas), Islam, Kristen, Hindu dan animisme.Sektor ekonomi utama : PertanianHasil pertanian : Beras, biji-bijian, tebu, tembakau, wijen, kapas & kacangHasil utam hutan : Kayu JatiMata uang : Kyat (MMK)

3

Page 4: Makalah Ips

2. THAILAND

Bendera Lambang

Kerajaan Thai (nama resmi bahasa Thai: ราชอาณาจกัรไทย Ratcha Anachak Thai;

atauPrathēt Thai), yang lebih sering disebut Thailand atau dalam bahasa aslinya Mueang Thai (berarti "Negeri Thai"). Kerajaan Thai dahulu dikenal sebagai Siam sampai tanggal 11 Mei1949. Kata "Thai" (ไทย) berarti "kebebasan" dalam bahasa Thai, namun juga dapat merujuk kepada suku Thai, sehingga menyebabkan nama Siam masih digunakan di kalangan warga negara Thai terutama kaum minoritas Tionghoa.

Negara Thailand memiliki beberapa julukan, misalnya : “Negeri Gajah putih”, karena gajah putih dianggzap keramat oleh penduduk Thailand. “Negeri Orang Merdeka”, karena Negara Thailand merupakan satu-satunya negara Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah. “Negeri Seribu Kuil”, karena di negara ini banyak terdapat kuil Buddha. “Lumbung padi Asia”’ karena merupakan pengekspor padi terbesar di Asia Tenggara

Lagu kebangsaan : Phleng Chat ThaiLagu kerajaan : Phleng Sansoen Phra BaramiIbu kota : BangkokBahasa resmi : ThaiPemerintahan : Monarki KonstitusionalKepala negara : RajaKepala pemerintahan : Perdana MenteriRaja : Raja Bhumibol AdulyadejPerdana Menteri : Yingluck ShinawatraZona waktu : (UTC+7)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 50LU – 210LU dan 970BT – 1070BTLuas : Total = 514,000 km2 Perairan (%) = 0,4%

4

Page 5: Makalah Ips

Batas-bataswilayah :

Sebelah Utara = Myanmar dan Laos Sebelah Timur = Laos dan Kampuchea Sebelah Selatan = Malaysia, Teluk Siam Sebelah Barat = Laut Andaman dan Myanmar

2. Bentang Alam Kerajaan Thai merupakan tempat terletaknya beberapa wilayah geografis yang berbeda. Di sebelah utara, keadaannya bergunung-gunung, dan titik tertingginya berada di Doi Inthanon (2.576 m). Sebelah timur laut terdiri dari Hamparan Khorat, yang dibatasi di timur oleh sungai Mekong. Wilayah tengah negara didominasi lembah sungai Chao Phraya yang hampir seluruhnya datar, dan mengalir keTeluk Thailand. Di sebelah selatan terdapat Tanah Genting Kra yang melebar ke Semenanjung Melayu.

3. IklimMemiliki Iklim Tropis , dengan 2 musim yaitu ;a) Musim Kemarau = Februari – Meib) Musim Penghujan = Mei – Oktober.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 66.720.153 (perkiraan 2011)Kepadatan : 132,1/km2 Penduduk : 85% suku bangsa Thai, sisanya China, India, &

MelayuAgama : 95% Buddha, 4% Islam, dan 1% Agama lain-lainSektor ekonomi utama : PertanianHasil utama : padi, karet, jagung, singkong, & tebuHasil pertambangan : gas alam, bijih besi, mangan emas, perak, & batu permata.Mata uang : Baht

5

Page 6: Makalah Ips

3.LAOS

Bendera Lambang

Laos merupakan satu-satunya negara di Asia Tenggara yang tidak berbatasan dengan laut.Transportasi di negara ini mengandalkan jalur sungai khususnya Sungai Mekong. Sungai Mekong juga sebagai pembatas alami, wilayah sebelah Barat Laos dengan negara Thailand dan Myanmar.

Motto : (terjemahan) "Perdamaian, Kemerdekaan, Demokrasi, Persatuan dan Kemakmuran"

Ibu kota : VientianeBahasa resmi : LaosPemerintahan : Republik komunisKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : Perdana menteriPresiden : Choummaly SayasonePerdana menteri : Thongsing ThammavongKemerdekaan : Dari Perancis 19 Juli 1949 Zona waktu : (UTC+7)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 131055’LU - 22030’LU dan 100005’BT – 107044’BTLuas : Total = 236,800 km2 Perairan (%) = 2 %Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = China Sebelah Timur = Vietnam Sebelah Selatan = Kamboja dan Thailand Sebelah Barat = Thailand dan Myanmar

2. Bentang alam Secara umum Laos mempunyai empat kesatuan geografis. Berikut merupakan kondisi geografis negara Laos.a) Pegunungan lipatan di bagian Utara. Di kawasan ini terdapat Gunung Bia (2.819 m) yang merupakan gunung tertinggi di negeri ini.b) Lembah sungai Mekong yang subur. Di dataran rendah ini merupakan pusat pemukiman penduduk utama dan tempat ibu kota negara Laos.

6

Page 7: Makalah Ips

c) Pegunungan Kordilera Annam di bagian Timur yang membatasi antara negara Laos &Vietnam.d) Plato Bolovens yang terletak di bagian Tenggara. Plato ini diapit oleh aliran Sungai Mekong dan Sungai Kong.

3. Iklim Memiliki Iklim hangat, dengan suhu udara rata – rata tahunan berkisar 260 c di daerah Utara & 280c di bagian Selatan. Secara umum pembagian musim di Laos dibedakan menjadi 3 musim , yaitu :a) Musim Kemarau yang sejuk, pada bulan November – Februari terjadi ketika angin Muson Timur Laut berembus.b) Musim Pancaroba yang kering & panas, pada bulan Maret – Mei.c) Musim Hujan, pada bulan Juni – Oktober terjadi karena pengaruh angin Muson Barat Daya.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 6.500.000 (perkiraan 2012)Kepadatan : 26,7/km2

Penduduk : Suku Lao (di daerah dataran dan lembah sungai), Meo, dan Yao (di pegunungan)Agama : Budha dan Phi (percaya pada arwah setempat)Sector ekonomi utama: PertanianHasil utama : Ubi, jagung, dan padiMata uang : Kip (LAK)

7

Page 8: Makalah Ips

4. VIETNAM

Bendera Lambang

Vietnam (Bahasa Vietnam: Việt Nam), bernama resmi Republik Sosialis Vietnam(Cộng Hòa Xã Hội Chủ Nghĩa Việt Nam) adalah negara paling timur di Semenanjung Indochina di Asia Tenggara. Dengan populasi sekitar 84 juta jiwa, Vietnam adalah negara terpadat nomor 13 di dunia. Vietnam termasuk di dalam grup ekonomi "Next Eleven"; menurut pemerintah, GDP Vietnam tumbuh sebesar 8.17% pada tahun 2006, negara dengan pertumbuhan tercepat kedua di Asia Timur dan pertama di Asia Tenggara.

Ibu kota : HanoiKota terbesar : Kota Hồ Chí MinhBahasa resmi : VietnamPemerintahan : Marxisme-Leninisme ,Negara satu-partaiKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : Perdana menteriPresiden : Trương Tấn SangPerdana menteri : Nguyễn Tấn DũngSekretaris Jenderal : Nguyễn Phú TrọngKetua parlemen : Nguyễn Sinh HùngKemerdekaan : 2 July 1976 dari PerancisZona waktu : (UTC+7)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis :40LU – 240LU dan 1040BT – 1090BTLuas : Total = 331,689 km2

: Perairan (%) = 2 %Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Myanmar dan Laos Sebelah Timur = Teluk Tonkin dan Laut China Selatan Sebelah Selatan = Laut China Selatan Sebelah Barat = Laos dan Kampuchea

8

Page 9: Makalah Ips

2. Bentang Alam Kondisi relief daratan negara ini bergunung-gunung yang di selingi daratan rendah. Dataran rendah yang subur terdapat di Lembah Sungai Song Hong (Red) dan Sungai Song Da (Black) yang berhulu dari Gunung Fan Si pan. Aliran kedua sungai ini bertemudan melewati kota Hanoi kemudian bermuara di Teluk Tonkin. Dataran rendah yang kedua adalah di Delta Sungai Mekong, di tepi laut Cina Selatan. Di daerah perbatasan bagian Barat dengan negara Laos berupa deretan Pegunungan Kordilera Annam. Teluk Ha Long, salah satu Situs Warisan Dunia

3. Iklim Memiliki Iklim monsoon (hujan lebat) Tropis dengan suhu udara di daerah Seletan 280C dan di Utara 300C. Terdiri dari 2 musim yaitu :a) Penghujan, pada bulan Mei - Oktober.b) Kemarau, pada bulan November - April

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 90.388.000Tingkat pertumbuhan : 1,3% per tahunPenduduk : 85% suku bangsa Vietnam, 4% Cina, dan 11% lain-lain.Kepadatan : 253/km2

Mata uang : Đồng (VND)

Vietnam adalah produser minyak terbesar ketiga di Asia Tenggara dengan nilai produksi 400.000 barel per hari. Vietnam adalah salah satu negara Asia yang memiliki kebijakan ekonomi paling terbuka; neraca perdagangan mencapai sekitar 160% GDP. Vietnam secara umum masih tergolong negara miskin dengan GDP US$280,2 miliar (estimasi 2006).

Sebagai hasil dari langkah-langkah reformasi tanah (land reform), Vietnam sekarang adalah produsen kacang cashew terbesar dengan pangsa 1/3 dari kebutuhan dunia dan eksportir beras kedua terbesar di dunia setelah Thailand. Vietnam memiliki persentasi tertinggi atas penggunaan lahan untuk kepentingan cocok tanam permanen, 6,93%, daripada negara-negara lain di Sub-wilayah Mekong Raya (Greater Mekong Subregion). Selain beras, kunci ekspor adalah kopi, teh, karet dan produk-produk perikanan.

9

Page 10: Makalah Ips

5. KAMBOJA

Bendera Lambang

Kerajaan Kamboja adalah sebuah negara berbentuk monarki konstitusional di Asia Tenggara. Negara ini merupakan penerus Kekaisaran Khmer yang pernah menguasai seluruh Semenanjung Indochina antara abad ke-11 dan 14.

Budaya di Kamboja sangatlah dipengaruhi oleh agama Buddha Theravada. Diantaranya dengan dibangunnya Angkor Wat. Kamboja juga memiliki atraksi budaya yang lain, seperti, Festival Bonn OmTeuk, yaitu festival balap perahu nasional yang diadakan setiap November.

Motto : Bangsa, Agama, RajaLagu kebangsaan : Nokor ReachIbu kota : Phnom PenhBahasa resmi : KhmerPemerintahan : Monarki konstitusional demokratikKepala negara : RajaKepala pemerintahan : Perdana menteriRaja : Norodom SihamoniPerdana menteri : Hun SenZona waktu : (UTC+7)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 10030’LU – 1400LU dan 1030BT – 1080BTLuas : Total = 181,040 km2 : Perairan (%) = 2,5 %Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Laos dan ThailandSebelah Timur = VietnamSebelah Selatan = VietnamSebelah Barat = Thailand dan Teluk Siam

2. Bentang Alam Wilayah bagian tengah Kamboja adalah sebuah basin atau cekungan. Di pusat cekungan terdapat danau terbesar di Asia Tenggara yaitu Danau Tonle Sap. kenampakan geografis yang menarik di Kamboja ialah adanya dataran lacustrine yang terbentuk akibat

10

Page 11: Makalah Ips

banjir di Tonle Sap. Gunung tertinggi di Kamboja adalah Gunung Phnom Aoral yang berketinggian sekitar 1.813 mdpl.

3. IklimMemiliki Iklim Tropis dengan suhu udara berkisar antara 210C – 350C,. Terdiri dari 2 musim yaitu :a) Penghujan, pada bulan Mei - Oktober.b) Kemarau, pada bulan November - April

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 14.952.665 (perkiraan 2010)Tingkat pertumbuhan : 2,2% per tahunKepadatan : 81,8/km2 Penduduk : 88% suku Khamer, 5% suku China, 5% orang orang Vietnam, dan

2% suku bangsa lainSector ekonomi utama : PertanianHasil pertanian : Padi, jagung, lada,wijen, dan ubi.Hasil hutan : Kayu jati dan mahoniAgama : Buddha (mayoritas)Mata uang : Riel 1 (KHR)

11

Page 12: Makalah Ips

6. MALAYSIA

Bendera Lambang

Malaysia adalah negara berpenduduk terbanyak ke-43dan negara dengan daratan terluas ke-66 di dunia.

Secara administratif, Malaysia memiliki 13 negara bagian (11 di Malaysia Barat dan 2 di Malaysia Timur) dan 3 wilayah persekutuan (semua tiga wilayah persekutuan digabungkan menjadi satu dalam bendera Malaysia) yang dilambangkan sebagai empat belas jalur dan sudut bintang di Bendera Malaysia yang dinamakan "Jalur Gemilang".

Malaysia Barat (Semenanjung)

Johor Darul Takzim, Kedah Darul Aman, Kelantan Darul Naim, Melaka Bandaraya Bersejarah, Negeri Sembilan Darul Khusus, Pahang Darul Makmur,Perak Darul Ridzuan, Perlis Indera Kayangan, Pulau Pinang Pulau Mutiara,Selangor Darul Ehsan, Terengganu Darul Iman,dan Wilayah Persekutuan :Kuala Lumpur dan Putrajaya

Malaysia Timur

Sabah Negeri Di Bawah Bayu, Sarawak Bumi Kenyalang, dan Wilayah Persekutuan : Labuan

Motto : "Bersekutu Bertambah Mutu"1

Lagu kebangsaan : NegarakuIbu kota : Kuala LumpurKota terbesar : Kuala LumpurBahasa resmi : Bahasa Melayu(Bahasa Malaysia) Pemerintahan : Monarki terpilih konstitusional federaldan demokrasi

pemerintahanparlementerKepala negara : Yang di-Pertuan AgongKepala pemerintahan : Perdana MenteriYang di-Pertuan Agong : Sultan Abdul Halim Muadzam ShahPerdana menteri : Najib Tun RazakKemerdekaan : Dari Britania Raya(hanya Malaya) = 31 Agustus 1957 Federasi (dgn Sabah,Sarawak dan Singapura) = 16

September 1963

12

Page 13: Makalah Ips

Zona waktu : MST (UTC+8)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 10LU – 70LU dan 1000BT – 1190BTLuas : Total = 329,847 km2 : Perairan (%) = 0,3Batas- Batas wilayah :

Sebelah Utara = Thailand dan Malaysia Barat Sebelah Timur = Laut China Selatan dan Laut Natuna Sebelah Selatan = Selat Johor dan Selat Malaka Sebelah Barat = Selat Malaka

2. Bentang Alam Malaysia terdiri atas dua kawasan utama yang terpisah oleh Laut Cina Selatan. Keduanya memiliki bentuk muka bumi yang hampir sama, yaitu dari pinggir laut yang landai hingga hutan lebat dan bukit tinggi. Puncak tertinggi di Malaysia (dan juga di Kalimantan) yaitu Gunung Kinabalu setinggi 4.095,2 meter di Sabah. Tanjung Piai, terletak di selatan negara bagian Johor, adalah tanjung paling selatan benua Asia. Selat Malaka, terletak di antaraSumatera dan Semenanjung Malaysia, jalur pelayaran terpenting di dunia.

3. Iklim Memiliki Iklim Tropis dengan temperature udara tinggi sepanjang tahun. Iklim laut yang lembap juga terdaat di negara ini. Di pantai Barat Semenanjung Malaya musim hujan berlangsung dari bulan September – Desember. Di pantai Timur Semenanjung Malaya musim hujan berlangsung sekitar bulan Oktober – Februari.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 27.730.000 (2008)Tingkat pertumbuhan : 2,1% per tahunPenduduk : etnik Melayu(asli), Filipina, Indonesia, Cina & India.Kepadatan : 845/km2 Agama : Islam, Hindu, Kong Hu Chu, Buddha & KristenSektor ekonomi : pertanian, kehutanan, dan pertambanganHasil pertanian : kakao, lada, nenas, dan tembakauHasil kehutanan : karet alam dan minyak sawit (pengekspor terbesar), damar dan kayu gelondongan.Hasil pertambangan : Timah, minyak bumi, gas alam, tembaga, bauksit, besi, dan batu baraMata uang : Ringgit (RM) (MYR)

13

Page 14: Makalah Ips

Malaysia merupakan Penghasil timah terbesar di dunia.Menara Kembar PETRONAS di Kuala Lumpur, merupakan simbol Malaysia. Pertumbuhan cepat ekonomi dan kemakmuran Malaysia dicirikan oleh Menara Petronas, kantor pusat raksasa minyak nasional.

Budaya Malaysia merujuk kepada kebudayaan semua masyarakat majemuk yang terdapat di Malaysia dan berbagai suku di sana, seperti:Kebudayaan Melayu, Kebudayaan Tionghoa, Kebudayaan India,Kebudayaan Kadazan-Dusun, Kebudayaan Dayak, Iban, Kayan,Kenyah, Murut, Lun Bawang, Kelabit, dan Bidayuh.

7. SINGAPURA

Bendera Lambang

Singapura nama resminya Republik Singapura, adalah sebuah negara pulau di lepas ujung selatan Semenanjung Malaya, 137 kilometer (85 mil) di utara khatulistiwa di Asia Tenggara. Singapura adalah pusat keuangan terdepan keempat di dunia dan sebuah kota dunia kosmopolitan yang memainkan peran penting dalam perdagangan dan keuangan internasional.PelabuhanSingapura adalah satu dari lima pelabuhan tersibuk di dunia. Negara ini adalah yang terpadat kedua di dunia setelah Monako. A.T. Kearneymenyebut Singapura sebagai negara paling terglobalisasi di dunia dalam Indeks Globalisasi tahun 2006. Economist Intelligence Unit dalam "Indeks Kualitas Hidup" menempatkan Singapura pada peringkat satu kualitas hidup terbaik di Asia dan kesebelas di dunia. Singapura memiliki cadangan devisa terbesar kesembilan di dunia. Negara ini juga memiliki angkatan bersenjata yang maju. Setelah PDB-nya berkurang -6.8% pada kuartal ke-4 tahun 2009, Singapura mendapatkan gelar pertumbuhan ekonomi tercepat di dunia, dengan pertumbuhan PDB 17.9% pada pertengahan pertama 2010.

14

Page 15: Makalah Ips

Motto : "Majulah Singapura" (Melayu)Lagu kebangsaan : Majulah SingapuraIbu kota : Singapura (Downtown Core, Central) 1°17 LU′ 103°50 BT′Bahasa resmi : Inggris Pemerintahan : Republik parlementerKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : Perdana MenteriPresiden : Tony Tan Keng YamPerdana menteri : Lee Hsien LoongKemerdekaan : Merdeka dari Britania Raya = 31 Agustus 1963 Bergabung dengan Malaysia = 16 September 1963 Berpisah dari Malaysia = 9 Agustus 1965Zona waktu : SST (UTC+8)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 1015’LU – 1026’LU dan 1030BT – 1040 BTLuas : Total = 710.2 km2 : Perairan (%) = 1,444Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Malaysia (Selat Johor) Sebelah Timur = Laut China Selatan Sebelah Selatan = Indonesia (Kepulauan Riau) Sebelah Barat = Selat Malaka

2. Bentang Alam Singapura terdiri dari 63 pulau, termasuk daratan Singapura. Pulau utama sering disebut Pulau Singapura tetapi secara resmi disebut Pulau Ujong (Melayu: berarti pulau di ujung daratan (semenanjung)). Terdapat dua jembatan buatan menuju Johor, Malaysia: Johor–Singapore Causeway di utara, dan Tuas Second Link di barat. Pulau Jurong, Pulau Tekong, Pulau Ubindan Pulau Sentosa adalah yang terbesar dari beberapa pulau kecil di Singapura. Titik alami tertinggi adalah Bukit Timah Hill dengan tinggi 166 m (545 kaki).

Singapura memiliki banyak proyek reklamasi tanah dengan tanah diperoleh dari bukit, dasar laut, dan negara tetangga. Hasilnya, daratan Singapura meluas dari 581,5 km² (224.5 mil²) pada 1960-an menjadi 704 km² (271.8 mil²) pada hari ini, dan akan meluas lagi hingga 100 km²(38.6 mil²) pada 2030. Proyek ini kadang mengharuskan beberapa pulau kecil digabungkan melalui reklamasi tanah untuk membentuk pulau-pulau besar dan berguna, contohnya Pulau Jurong

3. Iklim Singapura memiliki iklim tropik khatulistiwa tanpa musim yang nyata berbeda, kesamaan suhu, kelembapan tinggi, dan curah hujan yang melimpah. Bulan Mei dan Juni

15

Page 16: Makalah Ips

merupakan bulan terpanas, sedangkan November dan Desember merupakan musim muson basah.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 5.076.700 (sensus 2010)Tingkat pertumbuhan : 0,6% per tahunPenduduk : 77% imigran China, 14% Bangsa Melayu, & 7% India.Kepadatan : 7.022/km2

Agama : Buddha 33%, Kristen 18%, Tanpa agama 17%, Islam 15%, Taoisme 11%, Hindu 5,1%, dan lain2 0.9%Mata uang : Dolar Singapura (SGD)

Singapura memiliki ekonomi pasar yang sangat maju, yang secara historis berputar di sekitar perdagangan entrepôt. Bersama Hong Kong, Korea Selatan dan Taiwan, Singapura adalah satu dari Empat Macan Asia. Ekonominya sangat bergantung pada ekspor dan pengolahan barang impor, khususnya di bidang manufaktur dan meliputi sektor elektronik, pengolahan minyak Bumi, bahan kimia, teknik mekanik dan ilmu biomedis. Singapura memiliki salah satu pelabuhan tersibuk di dunia dan merupakan pusat pertukaran mata uang asing terbesar keempat di dunia setelah London, New York dan Tokyo. Bank Dunia menempatkan Singapura pada peringkat hub logistik teratas dunia. Ekonomi Singapura termasuk di antara sepuluh negara paling terbuka, kompetitif dan inovatif di dunia.Pelabuhan Singapura dengan Pulau Sentosa di belakang.MiliterRSS Formidable Sebuah F-15SG milik Angkatan Udara SingapuraMeski ukurannya kecil, Singapura memiliki salah satu pasukan militer paling maju di Asia Tenggara.

8. FILIPINA

Bendera Lambang16

Page 17: Makalah Ips

Filipina atau Republik Filipina (Republika ng Pilipinas) adalah sebuah negara republik di Asia Tenggara, Filipina merupakan sebuah negara kepulauan yang terletak di Lingkar Pasifik Barat, negara ini terdiri dari 7.107 pulau. Filipina adalah negara paling maju di Benua Asia setelah Perang Dunia II, namun sejak saat itu telah tertinggal di belakang negara-negara lain akibat pertumbuhan ekonomi yang lemah, penyitaan kekayaan yang dilakukan pemerintah, korupsi yang luas, dan pengaruh-pengaruh neo-kolonial. Meskipun begitu, saat ini Filipina mengalami pertumbuhan ekonomi yang moderat, yang banyak disumbangkan dari pengiriman uang oleh pekerja-pekerja Filipina di luar negeri dan sektor teknologi informasi yang sedang tumbuh pesat. Filipinaseringkali dianggap sebagai satu-satunya negara di Benua Asiadi mana pengaruh budaya Barat terasa sangat kuat.

Filipina dibagi menjadi sebuah hirarki satuan pemerintah lokal (SPL) dengan provinsi sebagai satuan utama.Filipina dibagi 3 grup pulau yaitu Luzon, Visayas dan Mindanao.Kemudian dibagi menjadi 17 Region,80 Provinsi,120 Kota,1.511 Munisipalitas dan 42.008 distrik.

Motto : Maka-Diyos, Makatao, Makakalikasan, at Makabansa (Demi CintaTuhan, Rakyat)

Ibu kota : ManilaKota Terbesar : Kota QuezonBahasa resmi : Filipino (Tagalog)Pemerintahan : RepublikKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : PresidenPresiden : Benigno S. Aquino IIIKemerdekaan : 4 July 1946Zona waktu : PHT (UTC+8)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 50LU – 210LU dan 1770BT – 1260BTLuas : Total = 300,000 km2

: Perairan (%) = 0,6 % Batas wilayah :

Sebelah Utara = Laut Filipina Sebelah Timur = Samudra Pasifik Sebelah Selatan = Laut Sulawesi (Indonesia) Sebelah Barat = Laut China Selatan dan Laut Sulu

2. Bentang Alam Filipina tediri dari 7.107 pulau dengan luas total daratan diperkirakan 300.000 km. Kepulauan ini dibagi menjadi tiga kelompok utama: Luzon (Region I sampai V + NCR & CAR), Visayas (VI sampai VIII), dan Mindanao(IX sampai XIII + ARMM). Pelabuhan sibuk Manila, di Luzon, adalah ibu kota negara dankota terbesar-kedua setelah Kota

17

Page 18: Makalah Ips

Quezon. Sebenarnya Filipina juga merupakan bagian dari pegunungan vulkanik Sirkum Pasifik. Sehingga sering terjadi letusan gunung api dan gempa bumi. Gunung Apo setinggi 2.954 m di Pulau Mindanao adalah puncak tertinggi di negara ini.

3. Iklim Memiliki Iklim Tropis dengan suhu rata-rata 270C. Musim hujan terjadi sekitar bulan November – Maret karena berhembusnya angin muson Timur Laut. Adapun pada waktu angin Muson Barat Daya berembus makan Musim Kemarau terjadi, yaitu pada bulan Juni – Oktober.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 93.000.000 (perkiraan 2010)Tingkat pertumbuhan : 2,3% per tahunPenduduk : Bangsa Negrito,Melayu,Mestiso,Moro & kulit putihAgama : 80% Khatolik Roma, 20% IslamKepadatan : 276/km2 Mata uang : Peso Filipina (piso) (PHP)

Filipina berada di urutan ke-12 di dunia dalam jumlah penduduk dengan jumlah 93.000.000 jiwa pada perkiraan 2010. Sekitar dua per tiga penduduk tinggal di Pulau Luzon dan Manila, ibu kotanya, berada di urutan ke-11 dalam jumlah penduduk area metropolitan. Halo halo merupakan salah satu pencuci mulut yang terkenal di Filipina, terutama pada musim panas. Halo halo mengandung nangka, kelapa, kacang, keladi, custard, santan kelapa, dan perahan es bersama es krim di atasnya. Lanzones merupakan sejenis buah-buahan. Ukurannya agak kecil, manis dan berwarna cokelat. Keistimewaan buah ini adalah dapat menghalau nyamuk yang berada di sekeliling kita. Di Filipina, masyarakatnya menggunakan jeepney sebagai kendaraan umum. Anda akan terasa pengap apabila menaiki kendaraan ini sebab, setiap kali menaiki jeepney pasti senantiasa penuh sesak dengan orang banyak yang berdesak-desakan untuk turut menaikinya.

18

Page 19: Makalah Ips

9. BRUNEI DARUSSALAM

Bendera Lambang

Brunei Darussalam adalah negara berdaulat di Asia Tenggara yang terletak di pantai utara pulau Kalimantan. Saat ini, Brunei Darussalam memiliki Indeks Pembangunan Manusia tertinggi kedua di Asia Tenggara setelah Singapura, sehingga diklasifikasikan sebagai negara maju. Menurut Dana Moneter Internasional, Brunei memiliki produk domestik bruto per kapita terbesar kelima di dunia dalam keseimbangan kemampuan berbelanja. Sementara itu,Forbes menempatkan Brunei sebagai negara terkaya kelima dari 182 negara karena memiliki ladang minyak bumi dan gas alam yang luas. Selain itu, Brunei juga terkenal dengan kemakmurannya dan ketegasan dalam melaksanakan syariat Islam, baik dalam bidang pemerintahan maupun kehidupan bermasyarakat.

Brunei dibagi atas empat distrik:

BelaitBrunei dan MuaraTemburongTutong

Distrik-distrik Brunei dibagi lagi menjadi 38 mukim.

Motto : " بالهدى المحسنون الدائمون " "Sentiasa membuat kebajikan dengan petunjuk Allah"Lagu kebangsaan : Allah Peliharakan SultanIbu kota (dan kota terbesar) : Bandar Seri Begawan(4°53.417 LU′ 114°56.533 BT′ )Bahasa resmi : Bahasa MelayuPemerintahan : Monarki absolut IslamKepala negara : SultanKepala pemerintahan : PangeranSultan : Hassanal BolkiahPangeran : Al-Muhtadee BillahKemerdekaan : 1 Januari 1984Zona waktu : (UTC+8[6])

19

Page 20: Makalah Ips

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis :40LU – 50LU dan 1140BT – 1150BTLuas : Total = 5.765 km2 : Perairan (%) = 8,6Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Laut China Selatan Sebelah Timur = Sabah (Malaysia) Sebelah Selatan = Serawak (Malaysia) Sebelah Barat = Serawak (Malaysia)

2. Bentang Alam Wilayah Brunei terbagi menjadi dua bagian. Kedua bagian ini terpisah dan dikelilingi oleh perbatasan dataran negara bagian Serawak, Malaysia. Bagian Barat terutama terdidri dari dataran pantai yang rendah & berawa. Di perbatasan sebelah Barat dengan Serawak mengalir Sungai Belait. Di bagian Timur reliefnya agak kasar dan bergelombang. Gunung Pagon (1.808 m) merupakan puncak tertinggi di negara ini.

3. Iklim Memiliki Iklim Tropis dengan rentang suhu berkisar 240C sampai 310C. Negara ini juga berikilim laut dan muson. Musim hujan turun sekitar bulan Oktober – April dan Musim kemarau berlangsung antara bulan April – Oktober.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 408,786Tingkat pertumbuhan : 1,9% per tahunPenduduk : Bangsa Melayu, Cina, & IndiaKepadatan : 67.3/km2

Sector ekonomi utama : Pertambangan (Minyak bumi dan gas) Hasil pertanian : Padi, sagu, lada, kelapa, & buah-buahanMata uang : Dolar Brunei (BND)

20

Page 21: Makalah Ips

10. INDONESIA

Bendera Lambang

Republik Indonesia disingkat RI atau Indonesia adalah negara di Asia Tenggara, yang dilintasi garis khatulistiwa . Indonesia adalah negarakepulauan terbesar di dunia yang terdiri dari 13.466 pulau, Nama alternatif yang biasa dipakai adalah Nusantara. Dengan populasi sekitar sebesar 260 juta jiwa pada tahun 2013, Indonesia adalah negara berpenduduk terbesar keempat di dunia dan negara yang berpenduduk Muslim terbesar di dunia, sekitar 230 juta meskipun secara resmi bukanlah negara Islam.

Dari Sabang sampai Merauke, Indonesia terdiri dari berbagai suku, bahasa dan agama yang berbeda. Suku Jawa adalah suku terbesar dengan populasi mencapai 41,7% dari seluruh penduduk Indonesia. Selain memiliki populasi padat dan wilayah yang luas, Indonesia memiliki wilayah alam yang mendukung tingkat keanekaragaman hayatiterbesar kedua di dunia.

Indonesia juga anggota dari PBB dan satu-satunya anggota yang pernah keluar dari PBB, yaitu pada tanggal 7 Januari 1965, dan bergabung kembali pada tanggal 28 September 1966 dan Indonesia tetap dinyatakan sebagai anggota yang ke-60, keanggotaan yang sama sejak bergabungnya Indonesia pada tanggal 28 September1950. Selain PBB, Indonesia juga merupakan anggota dari ASEAN, APEC, OKI, G-20 dan akan menjadi anggota dari OECD.

Indonesia saat ini terdiri dari 34 provinsi, lima di antaranya memiliki status yang berbeda. Provinsi dibagi menjadi 403 kabupaten dan 98 kota yang dibagi lagi menjadi kecamatan dan lagi menjadi kelurahan, desa, gampong, kampung, nagari, pekon, atau istilah lain yang diakomodasi oleh Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah.

Provinsi Aceh, Daerah Istimewa Yogyakarta, Papua Barat, dan Papua memiliki hak istimewa legislatur yang lebih besar dan tingkat otonomi yang lebih tinggi dibandingkan provinsi lainnya.

21

Page 22: Makalah Ips

Provinsi di Indonesia dan Ibu Kota

No Nama Provinsi Ibu Kota

1 Nanggroe Aceh Darussalam Banda Aceh

2 Sumatra Utara Medan

3 Sumatra Barat Padang

4 Riau Pekanbaru

5 Kepulauan Riau Tanjung Pinang

6 Jambi Jambi

7 Sumatra Selatan Palembang

8 Bengkulu Bengkulu

9 Lampung Bandar Lampung

10 Bangka Belitung Pangkal Pinang

11 DKI Jakarta Jakarta

12 Jawa Barat Bandung

13 Banten Serang

14 Jawa Tengah Semarang

15 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Yogyakarta

16 Jawa Timur Surabaya

17 Bali Denpasar

18 Nusa Tenggara Barat Mataram

19 Nusa Tenggara Timur Kupang

20 Kalimantan Barat Pontianak

21 Kalimantan Tengah Palangkaraya

22 Kalimantan Selatan Banjarmasin

23 Kalimantan Timur Samarinda

24 Kalimantan Utara Tanjung Selor

25 Sulawesi Utara Manado

26 Gorontalo Gorontalo

27 Sulawesi Tengah Palu

28 Sulawesi Selatan Makassar

29 Sulawesi Barat Mamuju

30 Sulawesi Tenggara Kendari

31 Maluku Ambon

22

Page 23: Makalah Ips

32 Maluku utara Ternate

33 Papua Jayapura

34 Papua Barat Manukwari

Motto : Bhinneka Tunggal Ika (Bahasa Jawa Kuno: "Berbeda-beda tetapi tetap Satu")Ideologi nasional : PancasilaLagu kebangsaan : Indonesia RayaIbu kota (dan kota terbesar) : DKI Jakarta (6.00°10.5 LU′ 106°49.7 BT′ )Bahasa resmi : Bahasa IndonesiaPemerintahan : Republik presidensialKepala negara : PresidenKepala pemerintahan : PresidenPresiden : Ir. H. Jokowi DodoWakil Presiden : Drs. H. M. Yusuf KallaKemerdekaan : Dari Belanda Diproklamasikan = 17 Agustus 1945 Diakui = 27 Desember 1949Zona waktu : WIB (+7), WITA (+8), WIT(+9)

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 60LU – 110LS dan 950BT – 1410BTLuas : Total = 1,904,569 km2 : Perairan (%) = 4,85%Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Singapura, Malaysia, danSamudra Pasifik Sebelah Timur = Papua Nugini Sebelah Selatan = Samudra Hindia Sebelah Barat = Samudra Hindia

2. Iklim Indonesia termasuk kedalam negara tropis, jadi memiliki iklim tropis. Musim hujan terjadi sekitar bulan Oktober – Maret dan Musim kemarau sekitar bulan Maret – Oktober

b. Penduduk dan PerekonomianPenduduk : 237.556.363 (2010)Kepadatan : 124/km2 Sektor ekonomi utama : PertanianHasil pertambangan : Minyak bumi, gas alam, batu bara, bijih besi, bauksit, emas, perak, tembaga, & timah.Produk industry : Pengolahan besi, minyak, kayu/mebel, produk kimia, semen, kaca, produk berbahan dasar karet, mesin, dan pupuk.Mata uang : Rupiah (Rp)

23

Page 24: Makalah Ips

11. TIMOR LESTE

Bendera

Lambang

Republik Demokratik Timor Leste (juga disebut Timor Lorosa'e), yang sebelum merdeka bernama Timor Timur, adalah sebuah negara kecil di sebelah utara Australiadan bagian timur pulau Timor. Selain itu wilayah negara ini juga meliputi pulau Kambing atau Atauro, Jaco, dan enklave Oecussi-Ambeno di Timor Barat.

Timor Leste dulu adalah salah satu provinsi di Indonesia, Timor Leste secara resmimerdeka pada tanggal 20 Mei 2002. Sebelumnya bernama Provinsi Timor Timur, ketika menjadi anggota PBB, mereka memutuskan untuk memakai nama Portugis "Timor Leste" sebagai nama resmi negara mereka.

Timor Leste secara administratif dibagi menjadi 13 distrik, yaitu :Aileu, Ainaro, Baucau, Bobonaro, CovaLima (Suai), Dili, Ermera, Lautem(Lospalos), Liquica, Manatuto, Manufahi (Same), Oecussi-Ambeno (Pante Makasar), Viqueque (Cabira-Oan)

Motto : Unidade, Acção e Progresso (Portugis: "Persatuan, Tindakan dan Kemajuan")Lagu kebangsaan : PátriaIbu kota : DilliBahasa resmi : Tetun dan PortugisPemerintahan : Republik

24

Page 25: Makalah Ips

Kepala negara : PresidenKepala pemerintahan : Perdana menteriPresiden : Taur Matan RuakPerdana : Menteri Xanana GusmãoKemerdekaan : Dari Portugal, Indonesia - Diproklamasikan 28November 1975 Diakui 20 Mei 2002

a. Keadaan Alam1. Letak,Luas dan Batas

Letak astronomis : 80LS – 100LS dan 1240T – 1270BTLuas : Total = 14,874 km2 Batas-batas wilayah :

Sebelah Utara = Selat WetarSebelah Timur = Laut TimorSebelah Selatan = Laut TimorSebelah Barat = Nusa Tenggara Timur (Indonesia)

2. Bentang Alam Wilayah negara Timor Leste terbagi menjadi dua yaitu wilayah utama yang terdapat di bagian Timur Pulau Timor dan wilayah Pante Makassar yang berada di dalam Provinsi Nusa Tenggara Timur. Sebagian besar bentang alam Timor Leste berbentuk pegunungan. Bagian paling tinggi terdapat di pedalaman dengan ketinggian mencapai 2.963 m. timor leste hanya memiliki satu danau, yaitu Danau Surubel. Adapun puncak tertinggi terdapat di Gunung Tatamaliau (2.963).

3. Iklim Timor leste memiliki iklim tropis dengan suhu tinggi sepanjang tahun dan variasi curah hujan yang sangat besar. Rata-rata curah hujan di wilayah Timor Leste sangat sedikit, Karena hanya mendapat sedikit pengaruh angin muson Barat.

b. Penduduk dan PerekonomianJumlah penduduk : 1.172.390Tingkat kepadatan : 76,2/km2 Tingkat pertumbuhan : 2,7% per tahun Penduduk : Melayu dan PapuaAgama : 90% Katolik, 5% Kristen Pakistan, 3% Islam, dan 2% lain-lain.Per kapita : US$9.467 Mata uang : Dolar AS, Koin centavo

Kesimpulan :

25

Page 26: Makalah Ips

Asia Tenggara adalah sebuah kawasan di benuaAsia bagian tenggara.Kawasan ini mencakup

Indochina dan Semenanjung Malaya serta kepulauan di sekitarnya.

Letak astronomis :

21L U – 1 1 L S d a n 9 5 B T - 1 4 1 BT

Letak sosial budaya:

Penduduk asli asia tenggara adalah bangsa melayu yang termasuk ras

m o n g o l o i d . B a n g s a i n i d a t a n g d a r i d a r a t a n c i n a , 2.500 tahun lalu.

Awalnya,bangsa ini banyak dijumpai di wilayah indonesia dan filipina, namun

kemudian menyebar ke berbagai pulau.

Letak ekonomis :

P e r e k o n o m i a n s e b a g i a n b e s a r n e g a r a d i kawasan Asia Tenggara terutama

masih didominasi ekspor bahan mentah industri (hasil-hasil pertanian, perkebunan,

kehutanan, dan pertambangan) .

26