pembuatan media dan sterilisasi

9
PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI Disusun oleh: Yumeina Hineno

Upload: shaquille-charles

Post on 02-Jan-2016

145 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI. Disusun oleh: Yumeina Hineno. Medium (Media). Adalah substansi yang terdiri atas campuran zat-zat makanan (nutrien) yang dipergunakan untuk pemeliharaan dan pertumbuhan mikroorganisme. Klasifikasi Medium. - PowerPoint PPT Presentation

TRANSCRIPT

Page 1: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASIDisusun oleh:

Yumeina Hineno

Page 2: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

Medium (Media)

Adalah substansi yang terdiri atas campuran zat-zat makanan (nutrien) yang dipergunakan untuk pemeliharaan dan pertumbuhan mikroorganisme

Page 3: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

Klasifikasi Medium

1. Medium umum, media yang ditambahkan bahan-bahan yang bertujuan menstimulasi pertumbuhan mikroba secara umum. Contoh Nutrien Agar (NA) untuk menstimulasi pertumbuhan bakteri, Potato Dextrose Agar (PDA) untuk menstimulir pertumbuhan fungi

2. Medium khusus, merupakan medium untuk menentukan tipe pertumbuhan mikroba dan kemampuannya untuk mengadakan perubahan-perubahan kimia tertentu misalnya, medium tetes tebu untuk Saccharomyces cerevisiae

Page 4: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

3. Media diperkaya (enrichment media), media yang ditambahkan bahan-bahan tertentu untuk menstimulasi pertumbuhan mikroba yang diinginkan. Hal ini dilakukan untuk menstimulasi pertumbuhan mikroba yang jumlahnya sedikit dalam suatu campuran berbagai mikroba. Contoh chocolate media dan Yeast-Extract-Pottasium Nitrat Agar.

4. Media selektif, merupakan media yang ditambahkan bahan-bahan tertentu yang akan menghambat pertumbuhan mikroba yang tidak diinginkan yang ada dalam suatu spesimen. Inhibitor yang digunakan berupa antibiotik, garam dan bahan-bahan kimia lainnya.

Page 5: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

5. Media differensial, merupakan media yang ditambahkan bahan-bahan kimia atau reagensia tertentu yang menyebabkan mikroba yang tumbuh memperlihatkan perubahan-perubahan spesifik sehingga dapat dibedakan dengan jenis lainnya.

6. Medium penguji (assay medium), yaitu medium dengan susunan tertentu yang digunakan untuk pengujian senyawa-senyawa tertentu dengan bantuan bakteri misalnya, medium untuk menguji vitamin-vitamin, antibiotika dan lain-lain

Page 6: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

7. Medium perhitungan, perhitungan jumlah mikroba yaitu medium spesifik yang digunakan untuk menghitung jumlah mikroba dalam suatu bahan, misalnya medium untuk menghitung jumlah bakteri E. coli air sumur.

Page 7: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

Sterilisasi

Adalah cara untuk mendapatkan suatu kondisi bebas mikroba atau setiap proses yang dilakukan baik secara fisika, kimia dan mekanik untuk membunuh semua bentuk kehidupan terutama mikroorganisme.

Page 8: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

Metode Sterilisasi

1. Sterilisasi panas kering, hanya dilakukan untuk alat-alat gelas dan peralatan yang terbuat dari logam atau bahan lain yang tidak rusak dalam temperatur tinggi. Biasanya metode sterilisasi ini dilakukan dengan menggunakan oven pengering. Baking oven juga dapat digunakan. Temperaturnya kira-kira 160oC selama 4 jam.

2. Sterilisasi basah, memakai alat bernama autoklaf yang bekerja dengan tekanan uap. Jika tidak mempunyai autoklaf, panci presto atau pressure cooker dapat dipergunakan. Standar teknis untuk sterilisasi ini adalah tekanan uap 15 lb/in2 dengan temperatur 121oC selama 15-20 menit.

Page 9: PEMBUATAN MEDIA DAN STERILISASI

3. Sterilisasi dengan bahan kimia, biasanya menggunakan senyawa desinfektan antara lain alkohol. Antiseptik kimia biasanya dipergunakan dan dibiarkan menguap seperti halnya alkohol. Umumnya isopropil alkohol 70-90% adalah yang termurah namun merupakan antiseptik yang sangat efisien dan efektif.