perioral dermatitis

5
Perioral dermatitis

Upload: melchiadi

Post on 14-Sep-2015

218 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

kedokteran

TRANSCRIPT

Perioral dermatitis

Perioral dermatitisGambaran KlinisPerioral dermatitis tampak sebagai papuloeritematous kecil, vesikel dan pustule yang timbul terlokalisasi disekitar mulut dan pada beberapa kasus lesi juga timbul pada perinasal, glabella dan periocular.

DiagnosisDiagnosis ditegakkan berdasarkan gambaran klinis, pemeriksaan histopathology biasanya jarang dibutuhkan. Test Patch dapat digunakan untuk mengetahui adanya dermatitis kontak akibat pasta gigi dan bahan kosmetik.

Tata LaksanaPengobatan dapat diberikan topical dan sistemik. Untuk pengobatan sistemik pada pasien dewasa diberikan antibiotic oral antara lain: tetracycline 250-500 mg 2x/hari merupakan antibiotic yang paling efektif untuk perioral dermatitis namun kontraindikasi untuk ibu hamil dan anak-anak dibawah 8 tahun sehingga dapat diberikan antibiotic oral lainnya yaitu minocycline 100mg/hari atau doxycycline 100 mg/hari, untuk terapi yang efektif diberikan selama 3-4 minggu sampai didapatkan respon, kemudian dapat diberikan setengah dosis jika lesi sudah berkurang. Untuk anak-anak dapat diberikan eritromisin 250 mg 2-3x/hari. Untuk pengobatan topical diberikan metronidazole cream 0,75% 2x/hari atau 1% 1x/hari. Eritromisin 1,5%-2% dapat dikombinasikan dengan steroid lemah hydrocortison krim.PrognosisTanpa pengobatan, perioral dermatitis dapat berlangsung lama hingga menahun. Pengobatan dengan antibiotic topical maupun oral yang tepat dapat memberikan hasil dalam 6 sampai 10 minggu. Perioral dermatitis dapat sembuh tanpa pengobatan dengan menghindari penggunaan kortikosteroid, pelembab, make up dan pasta gigi berfluoride.