program library class di perpustakaan sd islam al...

81
PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL-AZHAR 1 KEBAYORAN BARU SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Ilmu Perpustakaan (S.IP) Oleh: ZAKIATUN NUPUS NIM. 1113025100056 PROGRAM STUDI ILMU PERPUSTAKAAN FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA JAKARTA 1442 H/ 2020 M

Upload: others

Post on 28-Nov-2020

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

PROGRAM LIBRARY CLASS

DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL-AZHAR 1 KEBAYORAN BARU

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh

Gelar Sarjana Ilmu Perpustakaan (S.IP)

Oleh:

ZAKIATUN NUPUS

NIM. 1113025100056

PROGRAM STUDI ILMU PERPUSTAKAAN

FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

JAKARTA 1442 H/ 2020 M

Page 2: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

LEMBAR PENGESAHAN BIMBINGAN SKRIPSI

PROGRAM LIBRARY CLASS

DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL-AZHAR 1 KEBAYORAN BARU

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh

Gelar Sarjana Ilmu Perpustakaan (S.IP)

Oleh:

ZAKIATUN NUPUS

NIM. 1113025100056

Di Bawah Bimbingan,

Fahma Rianti, M.Hum

NIDN. 2018108003

PROGRAM STUDI ILMU PERPUSTAKAAN

FAKULTAS ADAB DAN HUMANIORA

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

JAKARTA 1442 H/ 2020 M

Page 3: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Zakiatun Nupus

NIM : 1113025100056

Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru

Ujian Skripsi : 01 Juli 2020

Skripsi tersebut telah diperbaiki sesuai saran dan komentar tim penguji sebagai syarat

untuk memperoleh gelar Sarjana Strata Satu (S1) pada Program Studi Ilmu

Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Jakarta, 01 Juli 2020

Tanda Tangan Tanggal

1. Ketua Sidang : Siti Maryam, M.Hum

NIP. 19700705 199803 2 002 ................. ..................

2. Sekretaris Sidang : Amir Fadhilah, M.Si

NIP. 19710530 199903 1 003 ................. ..................

3. Pembimbing : Fahma Rianti, M.Hum

NIDN. 2018108003 ................. ..................

4. Dosen Penguji I : Muhammad Azwar, M.Hum

NIP. 2015018002 ................. ..................

5. Dosen Penguji II : Nurul Hayati, M.Hum

NIDN. 2014058102 ................. ..................

Page 4: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

SURAT PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama Mahasiswa : Zakiatun Nupus

N I M : 1113025100056

Program Studi : Ilmu Perpustakaan

Dengan ini menyatakan bahwa skripsi yang berjudul “Program Library Class

di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru” adalah hasil karya saya

sendiri yang merupakan hasil penelitian, pengolahan serta analisis saya sendiri dan

bukan merupakan replikasi maupun saduran dari hasil karya atau hasil penelitian

orang lain.

Apabila terbukti skripsi ini merupakan plagiat atau replikasi maka skripsi

dianggap gugur dan harus melakukan penelitian ulang untuk menyusun skripsi baru

dan kelulusan serta gelarnya dibatalkan.

Demikian pernyataan ini dibuat dengan segala akibat yang timbul dikemudian

hari menjadi tanggung jawab saya.

Jakarta, Juni 2020

Zakiatun Nupus

Page 5: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

i

ABSTRAK

ZAKIATUN NUPUS: Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran

Baru, dibawah bimbingan Fahma Rianti, M.Hum., Program Studi Ilmu

Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Syarif

Hidayatullah Jakarta.

Penelitian ini membahas tentang Program Library Class di Perpustakaan SD Islam

Al-Azhar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang pelaksanaan dan

dampak dari program Library Class di Peprustakaan sekolah SD Islam AL-Azhar 1

Kebayoran Baru. Jenis pendekatan dalam penelitian ini adalah deskriptif dengan jenis

penelitian kualitatif. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data penelitian ini

adalah observasi dan wawancara. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa dalam

kegiatan ini siswa diajarkan bagaimana cara menelusur informasi dengan baik dan

benar. Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari dan sudah ada jadwalnya di masing

masing kelas. Dan dari hasil penelitian ini ditemukan bahwa kegiatan Library Class

dapat memberikan motivasi terhadap siswa untuk tidak hanya dating saja ke

perpustakaan dan berdiam diri disana tetapi untuk membaca dan mencari segala

sumber informasi yang ada. Library Class merupakan sebuah program yang bisa

mengembangkan minat baca dan informasi siswa SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran

Baru. Dan kegiatan Library Clas ini siswa dituntut untuk selalu melek informasi.

Kata Kunci :Library Class, Perpustakaan Sekolah

Page 6: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

ii

ABSTRACT

ZAKIATUN NUPUS: Class Library Program at Al-Azhar 1 Kebayoran Baru Islamic

Elementary School, under the guidance of Fahma Rianti, M.Hum., Library

and Information Science Study Program Faculty of Adab and Humanities at

Syarif Hidayatullah State Islamic University, Jakarta.

This study discusses the Library Class Program in Al-Azhar Islamic Elementary

School Library 1. The purpose of this study is to find out about the implementation

and impact of the Library Class program in the AL-Azhar Islamic Elementary School

library. The type of approach in this study is descriptive with the type of research

qualitative. The technique used in collecting the data of this study was observation

and interviews. The results of the study showed that in this activity students were

taught how to trace information properly and correctly. This activity is routinely

carried out every day and there is a schedule in each class. And from the results of

this study found that Library Class activities can provide motivation for students to

not only come to the library and stay there but to read and search for all sources of

information available. Library Class is a program that can develop interest in reading

and information of Al-Azhar 1 Islamic Elementary School students. And the Library

Clas activities students are required to always be information literate.

Keywords: Library Class, School Library

Page 7: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

iii

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillahirabbil’alamiin, segala puji dan syukur penulis penajtkan atas

kehadirat Allah SWT. Shalawat serta salam penulis sampaikan juga bagi junjungan

Nabi besar Muhammad SAW beserta keluarg dan sahabatnya. Karena berkat rahmat

dan pertolongan-Nya penulis dapat menghadapi segala kendala dan menyelesaikan

skripsi berjudul “Program Library Class di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru”

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa terdapat kekurangan dan keterbatasan

ilmu yang dimiliki, sehingga skripsi ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena

itu, segala saran dan kritik yang membangun tentunya penulis butuhkan dalam rangka

penyempurnaan skripsi ini. Dalam pelaksanaan penulisan skripsi ini, penulis

mendapat banyak bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Pada kesempatan kali

ini penulis ini mengucapkan terimakasih kepada :

1. Ibu Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Umar Lubis, M.A. selaku Rektor UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta.

2. Bapak Prof. Drs. Saiful Umam, M.A., Ph.D., selaku Dekan Fakultas Adab dan

Humaniora.

3. Ibu Siti Maryam, S.Ag., S.S., M.Hum selaku Ketua Jurusan Ilmu Peprustakaan

dan Informasi Fakultas Adab dan Humaniora.

4. Bapak Amir Fadhilah, M.Si selaku Sekretaris Jurusan Ilmu Perpustakaan dan

Informasi Fakultas Adab dan Humaniora.

5. Ibu Fahma Rianti, M.Hum selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang telah

banyak meluangkan waktu, tenaga dan pikirannya untuk memberikan

pengarahan, ilmu dan bimbingannya kepada penulis dalam membantu

menyelesaikan skripsi ini.

6. Ibu Fadhilatul Hamdani, M.Hum selaku Dosen Pembimbing Akademik yang

selalu mendorong dan mensupport penulis untuk segera menyelesaikan skripsi

Page 8: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

iv

ini. dan banyak nasihat dari beliau yang penulis terapkan dalam kegiatan

pembelajaran bahkan di kehidupan pribadi.

7. Seluruh Bapak dan Ibu Dosen Jurusan Ilmu Perpustakaan yang telah

memberikan banyak ilmu pengetahuan yang sangat berharga.

8. Semua pihak kepala sekolah, guru dan staf SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran

Baru yang sudah mengizinkan penulis melakukan penelitian dan juga tidak lupa

siswa SD Islam AL-Azhar 1 Kebayoran Baru yang telah memberikan waktunya

sebagai informan.

9. Ibu Yana Sofyan dan Ibu Isma selaku pustakawan SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru yang sudah setia meluangkan waktu dan membantu penulis

melaksanakan penelitian.

10. Kedua orang tua yang tiada henti-hentinya selalu memberikan dukungan, baik

berupa moril maupun materi dan selalu memberikan kasih sayangnya serta

selalu mendokan penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. Mama wanita yang

sekarang merangkap posisinya sebagai seorang ayah yang selalu mengingatkan

penulis agar cepat menyelesaikan skripsi ini. Dan Alm Ayah yang bayangannya

selalu hadir ketika penulis mulai putus asa dalam menyelesaikan skripsi ini.

Semoga ayah tenang dan tersenyum di Sisi Allah SWT melihat penulis

menyelesaikan skripsi ini.

11. Ramot Situmeang, S.H., M.H., suami tercinta yang selalu memberikan motivasi

kepada penulis dan selalu setia menemani penulis dalam menyelesaikan skripsi

ini.

12. Adik tersayang Agung Riyaldi, Wismo Jati Kumoro, dan Intan Mutmainnah

yang selalu memberikan dukungan serta semnagat kepada penulis dalam

meyelesaikan skripsi ini.

13. Sahabat sahabat terbaik Ira dan Zuli yang terus menerus mengingatkan penulis

untuk segera menyelesaikan skripsi ini.

14. Keluarga Besar Hosen Culinary yang tiada hentinya mengingatkan dan

mendukung penulis dalam menyelesaikan skripsi.

Page 9: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

v

15. Teman teman seperjuangan Ilmu Perpustakaan dan Informasi angkatan 2013,

khususnya IPI B 2013. Semoga kita semua dapat menjadi orang-orang yang

bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain. Amiin

Dan semua yang sudah banyak mendukung penulis dalam menyelesaikan

skripsi yang tidak dapat disebutkan satu persatu, Terimakasih atas perhatian dan

dukungannya. Semoga Allah SWT membalas semua kebaikan dan doa yang sudah

diberikan kepada penulis. Amiiiin

Jakarta, 01 Juni 2020

Penulis

Page 10: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

vi

DAFTAR ISI

ABSTRAK ..................................................................................................... i

ABSTRACT ................................................................................................... ii

KATA PENGANTAR ................................................................................... iii

DAFTAR ISI .................................................................................................. vi

DAFTAR TABEL ......................................................................................... viii

DAFTAR GAMBAR ..................................................................................... ix

DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................. x

BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 1

A. Latar Belakang .............................................................................. 1

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah ............................................ 6

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian ..................................................... 7

D. Definisi Istilah ............................................................................... 7

E. Sistematika Penulisan ................................................................... 8

BAB II TINJAUAN LITERATUR .............................................................. 10

A. Perpustakaan Sekolah .................................................................... 10

1. Definisi Perpustakaan Sekolah ................................................ 10

2. Tujuan Perpustakaan Sekolah ................................................. 12

3. Tugas dan Fungsi Perpustakaan Sekolah ................................ 15

B. Layanan Klasikal .......................................................................... 18

C. Library Class ................................................................................ 19

D. Konsep Literasi Informasi Siswa ................................................. 20

E. Penelitian Terdahulu .................................................................... 22

BAB III METODE PENELITIAN .............................................................. 24

A. Jenis dan Pendekatan Penelitian .................................................... 24

B. Sumber Data .................................................................................. 25

C. Informan ........................................................................................ 26

D. Teknik Pengumpulan Data ............................................................ 27

E. Teknik Pengolahan dan Analisis Data .......................................... 29

F. Tempat dan Jadwal Penelitian ....................................................... 31

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ............................. 32

A. Profil Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru ......... 32

1. Sejarah Singkat SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru ......... 32

2. Keberadaan Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru ...................................................................... 33

3. Visi dan Misi ........................................................................... 34

Page 11: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

vii

4. Tujuan Kegiatan Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1

Kebayoran Baru ...................................................................... 34

5. Layanan Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru 35

6. Peraturan Pelayanan ................................................................ 36

7. Peraturan Peminjaman ............................................................ 37

8. Struktur Organisasi Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1

Kebayoran Baru ...................................................................... 38

9. Pengatalogan ........................................................................... 39

B. Hasil Penelitian ............................................................................. 41

1. Pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru ....................................................................... 41

2. Dampak dari kegiatan Library Class ....................................... 43

3. Kendala dalam pelaksanaan Program Library Class di SD

Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru .......................................... 44

C. Pembahasan .................................................................................. 45

1. Pelaksanaan Program Library Class ....................................... 45

2. Dampak dari Kegiatan Library Class .......................................... 47

3. Kendala dalam Pelaksanaan Program Library Class di SD

Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru .............................................. 48

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................ 49

A. Kesimpulan ................................................................................... 49

B. Saran .............................................................................................. 50

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 52

LAMPIRAN – LAMPIRAN

Page 12: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Jadwal Penelitian ..................................................................... 31

Page 13: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Konsep Literasi Informasi Siswa.............................................. 20

Gambar 4.1 Struktur Organisasi Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1

Kebayoran Baru ....................................................................... 38

Page 14: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Tugas Menjadi Dosen Pembimbing

Lampiran 2 Surat Izin Observasi dan Wawancara

Lampiran 3 Lembar Pergantian Judul

Lampiran 4 Transkip Wawancara Pustakawan

Lampiran 5 Transkip Wawancara Guru

Lampiran 6 Transkip Wawancara Siswa

Lampiran 7 Catatan Observasi

Lampiran 8 Jadwal Program Library Class SD Islam AL-Azhar 1 Kebayoran Baru

Lampiran 9 Kegiatan Library Class

Page 15: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perpustakaan adalah sumber informasi yang menyediakan segala keperluan

bagi masyarakat pemakainya. Fungsi perpustakaan sekolah tidak hanya sebagai

sumber kegiatan belajar mengajar, tapi juga pusat penelitian sederhana, dan

rekreasi. Perpustakaan mempunyai peranan penting dalam mencerdaskan

kehidupan bangsa, karena perpustakaan adalah gudang ilmu, di dalam

lingkungan sekolah perpustakaan merupakan jantung sekolah, dimana setiap

detakan dan kehidupan sekolah ditentukan dengan adanya perpustakaan. Tanpa

perpustakaan kualitas sekolah juga tidak dapat digolongkan sekolah yang benar-

benar membentuk sumber daya manusia yang prima. Perpustakaan merupakan

sarana utama dalam menunjang kelengkapan sarana pendidikan yang dapat

diakses oleh semua lapisan masyarakat.

Perpustakaan sekolah tidak lagi hanya berfungsi untuk mengelola buku-

buku atau koleksi perpustakaan, tetapi juga sebagai partner guru dalam proses

pembelajaran siswa. Perkembangan teknologi informasi yang pesat menjadi

tantangan tersendiri bagi perpustakaan dan tenaga perpustakaan untuk dapat

bersaing dengan internet dalam kegiatan penelusuran informasi. Generasi muda

saat in hidup di era digital (digital native), di mana internet menjadi bagian dari

keseharian dalam hidupnya. Hal ini membuat siswa sangat bergantung pada

mesin pencarian seperti google dalam mencari informasi, sehingga penggunaan

Page 16: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

2

sumber daya berkualitas yang tersedia di perpustakaan menjadi berkurang.

Kondisi ini juga menjadi tantangan baru bagi pustakawan sekolah untuk

mengarahkan siswa mencari sumber-sumber informasi yang berkualitas dan

mendidik mereka untuk mengevaluasi sumber daya web melalui penerapan

pembelajaran dan program-program yang bermanfaat dan mudah dilakukan.1

Pada era global seperti sekarang ini, informasi merupakan sebuah entitas

yang berpotensi untuk menjadi sebuah kekuatan sekaligus sumber kebingungan

bagi banyak orang. Setiap hari kita ditantang untuk berhadapan dengan informasi

yang melimpah ruah dan melaju dengan kencang dalam berbagai format yang tak

terhitung pula jumlahnya. Keterampilan dasar dalam melek informasi yang tidak

lain adalah kemampuan untuk mengakses, mengevaluasi dan menggunakan

informasi dari berbagai sumber secara efektif, menjadi sebuah keahlian yang

teramat penting dan harus dikuasai oleh semua pihak baik pustakawan maupun

pengguna.

Keberadaan perpustakaan baik perpustakaan umum, perpustakaan

perguruan tinggi, dan perpustakaan sekolah, merupakan sarana untuk mendukung

proses terbentuknya masyarakat cerdas. Perpustakaan mempunyai posisi yang

strategis dalam masyarakat pembelajar karena perpustakaan bertugas

mengumpulkan, mengelola, dan menyediakan rekaman pengetahuan untuk

dibaca dan dipelajari. Dengan adanya perpustakaan akan membantu masyarakat

ekonomi lemah dalam mengakses informasi yang mereka perlukan. Dalam kasus

ini perpustakaan dapat dikatakan menjadi sarana mewujudkan keadilan sosial

1 Sofa. Keberadaan Perpustakaan Sekolah sebagai Sumber Belajar. Jakarta: Yudhistira 2008.

Page 17: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

3

bagi seluruh rakyat Indonesia, sehingga dapat dikatakan bahwa keberadaan

perpustakaan juga merupakan penghayatan falsafah Negara kita yaitu pancasila2.

Perpustakaan adalah suatu tempat untuk mendayagunakan agar koleksi

yang dimiliki dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh pemustaka.

Disamping itu perpustakaan juga menjadi jembatan komunikasi dan informasi

yang aktif, baik dengan pemustaka yang dilayani maupun masyarakat luar guna

mencapai tujuan perpustakaan. Sebagai lembaga penyedia ilmu pengetahuan dan

informasi, perpustakaan mempunyai peranan yang signifikan terhadap lembaga

induk serta masyarakat penggunanya. Perpustakaan merupakan salah satu alat

vital dalam setiap program pendidikan, pengajaran, dan penelitian bagi setiap

lembaga pendidikan. . Demikian halnya di dalam lingkungan pendidikan seperti

sekolah, baik tingkat dasar sampai dengan tingkat menengah, perpustakaan

sekolah merupakan pusat sumber ilmu pengetahuan dan informasi yang berada

disekolah.3

Dalam kerangka pendidikan, perpustakaan sekolah mempunyai peran yang

sangat penting sebagai salah satu penentu mutu dari hasil pendidikan itu sendiri.

Oleh karena itu keberadaan perpustakaan sekolah sangatlah berarti, hal ini

diperkuat oleh UU Nomor 2 tahun 1989 Pasal 35 tentang Sistem Pendidikan

Nasional sebagaimana telah di ubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2003 Pasal 45

ayat 1 yang mengatakan : “Setiap satuan pendidikan formal dan nonformal

2 Blasius Sudarsono, “Mencari akar kepustakwanan Indonesia”, Majalah Visi Pustaka: Vol. 8

(2006): h. 1. 3 Teguh Yudi C, “Pengembangan perpustakaan sekolah sebagai sumber belajar”, Jurnal

perpustakaan sekolah, h.1 diakses tanggal 23 November 2015 dari

http://library.um.ac.id/index.php/jurnal-perpustakaan-Sekolah/.

Page 18: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

4

menyediakan sarana dan prasarana yang memenuhi keperluan pendidikan sesuai

dengan pertumbuhan dan perkembangan potensi fisik, kecerdasan intelektual,

sosial, emosional, dan kejiwaan peserta didik.”4

Pada saat ini perpustakaan sekolah mulai dikembangkan fungsinya selain

sebagai pusat kegiatan belajar mengajar juga berfungsi sebagai pusat sumber

ilmu dan sarana rekreasi. Secara umum, perpustakaan sekolah mengemban

beberapa fungsi, yaitu fungsi edukatif, informative, rekreatif dan riset.5

Perpustakaan sekolah akan menunjukkan fungsinya bila tercapai sesuatu

dalam bentuk kepuasaan pemakai (user satiffaction), yaitu pemustaka dapat

menemukan apa yang mereka cari dengan cepat, tepat dan mudah. Oleh karena

itu perpustakaan harus menyediakan suatu program yang disebut dengan

pendidikan pemakai (user education). Adapun pendidikan pemakai atau

seringkali disebut user education adalah suatu proses dimana pemakai

perpustakaan pertama-tama disandarkan oleh luasnya dan jumlah sumber sumber

perpustakaan, jasa layanan, dan sumber informasi yang tersedia bagi pemakai

dan kedua diajarkan bagaimana menggunakan sumber perpustakaan, jasa

layanan, dan sumber informasi tersebut yang tujuannya untuk mengenalkan

keberadaan perpustakaan, menjelaskan mekanisme penelusuran informasi serta

mengajarkan pemakai bagaimana mengeksploitasi sumber daya yang tersedia6.

4 UU RI pasal 35 Nomor 2 tahun 1989 Sebagaimana telah di ubah dengan UU RI Nomor 20

Tahun 2003 Pasal 45 Ayat 1 tentang Sistem Pendidikan Nasional. 5 Dian sinaga, mengelola perpustakaan sekolah, (Bandung: Bejana, 2011) cet. Ke-4 6 Ian Malley, The Basic Of Information Skills Teaching (London: Bingley,1984), h.14.

Page 19: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

5

Perpustakaan Sekolah Dasar Islam Al-Azhar telah menerapkan suatu

program yaitu Library Class. Dimana para siswa diberikan jam khusus untuk

berkunjung ke perpustakaan dan mendapatkan pendidikan pemakai. Pendidikan

pemakai tersebut berupa orientasi perpustakaan, bimbingan perpustakaan, dan

bimbingan bibliografi.

Adapun pelaksanaan program Library Class tersebut setiap kelas dari kelas

1-6 setiap harinya memiliki jadwal Library class tersebut. Karena Program

Library Class tersebut termasuk dalam KBM di sekolah tersebut. Setiap kelas

yang akan melaksanakan Program Library Class atau klasikal ini dibimbing oleh

wali kelas lalu setelah sampai di perpustakaan diserahkan kepada Pustakawan.

Sebelumnya Pustakawan akan bertanya kepada wali kelas tema apa minggu ini

yang dibahas oleh siswa kelas tersebut. Lalu pustakawan mencarikan buku yang

berhubungan dengan tema tersebut dan menyiapkan di perpustakaan.

Tetapi berdasarkan hasil observasi yang telah dilakukan, kurangnya

perhatian siswa dalam mengikuti Library Class yang dilakukan oleh

Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru dijadikan sebagai

permasalahan utama yang dihadapi. Ada beberapa siswa yang sedang mengikuti

Library Class terlihat kurang antusias. Pada saat pustakawan sedang

mengarahkan siswa untuk mengidentifikasi tema, judul, dan membuat

keismpulan beberapa siswa khususnya kelas 1-2 kurang tertarik dan mencari

buku lain diluar tema tersebut. Oleh karena itu perlu adanya peran serta tidak

hanya pustakawan tetapi juga guru wali kelas untuk memberi motivasi kepada

Page 20: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

6

siswa agar mau mengikuti kegiatan Library class sesuai tema yang sudah

ditentukan.

Berdasarkan permasalahan diatas, peneliti memutuskan untuk meneliti dan

mengkaji lagi, kemudian hasi penelitian tersebut dituangkan kedalam skripsi

yang berjudul, “Program Library Class di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar

1 Kebayoran Baru”.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas penulis akan memfokuskan penulisan ini

pada Program Library Class di Perpustakaan Al-Azhar 1. Fokus penelitian ini

dibuat agar tidak melebar bahkan menyimpang dari apa yang diteliti sehingga

maksud yang diinginkan dapat disampaikan dengan baik kepada para pembaca.

Dari penjelasan pembatasan masalah di atas, penulis menetapkan rumusan

masalah penelitian sebagai berikut

1. Bagaimana pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru?

2. Dampak apa saja yang terjadi pada siswa setelah mengikuti Program

Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru?

3. Kendala apa saja yang terjadi dalam pelaksanaan Program Library Class di

SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru?

Page 21: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

7

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Dari rumusan masalah diatas tujuan penelitian ini adalah

1. Untuk mengetahui pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru.

2. Untuk mengetahui dampak yang terjadi pada siswa setelah mengikuti

Program Library Class di SD Islam AL-Azhar 1 Kebayoran Baru.

3. Untuk mengetahui kendala apa saja yang terjadi saat pelaksanaan program

Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru.

Manfaat yang diperoleh dalam penelitian ini adalah :

1. Menjadi masukan bagi perpustakaan sekolah dalam pengembangan

Program Library Class.

2. Sebagai bahan masukan bagi perpustakaan sekolah terhadap pentingnya

program Library Class disekolah dasar untuk menambah wawasan siswa

sejak dini.

3. Menambah wawasan dan pengetahuan bagi penulis khususnya mengenai

program Library Class.

D. Definisi Istilah

1. Library Class

Library Class merupakan kegiatan yang mana didalamnya terdapat

pengetahuan tentang literasi informasi Perpustakaan SDI Al-Azhar 1. Dan

Page 22: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

8

tidak jarang pula di kegiatan ini pustakawan menjadi layaknya guru di dalam

kelas.

2. Perpustakaan sekolah

Perpustakaan sekolah adalah sebuah perpustakaan yang berada di

sekolah, dikelola oleh sekolah, dan berfungsi untuk kegiatan belajar

mengajar, penelitian yang sederhana, menyediakan bahan bacaan guna

menambah ilmu pengetahuan, sekaligus tempat berekreasi yang sehat, di

sela-sela kegiatan rutin dalam belajar.

E. Sistematika Penulisan

Dalam menyusun skripsi ini, penulis membagi ke dalam 5 (lima) bab.

Adapun sistematika penulisan sebagai berikut:

BAB I Pendahuluan

Bab ini berisi latar belakang, pembatasan dan perumusan masalah,

tujuan dan manfaat penulisan, definisi istilah, dan sistematika

penulisan

BAB II Tunjauan Literatur

Bab ini memberikan gambaran mengenai perpustakaan sekolah, tujuan

dan fungsi perpustakaan sekolah, pengertian library class, pengertian

karya ilmiah dan penelitian relevan.

BAB III Metode Penelitian

Bab ini membahasa mengenai metode penelitian yang digunakan

dalam penelitian ini terkait jenis dan pendekatan penelitian, sumber

Page 23: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

9

data, informan, teknik pengumpulan data, teknik analisis data, jadwal

penelitian.

BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan

Bab ini membahas dan memberikan hasil dari penelitian yang

dijelaskan apa adanya berkaitan dengan Program Library Class di

perpustakaan SDI Al-Azhar 1.

BAB V Penutup

Bab ini berisi kesimpulan dari penyajian hasil penelitian yang

dikemukakan oleh penulis, dan penulis memberikan saran-saran yang

merupakan masukan dan sumbangan pemikiran penulis.

Page 24: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

10

BAB II

TINJAUAN LITERATUR

A. Perpustakaan Sekolah

1. Definisi Perpustakaan Sekolah

Perpustakaan adalah ruangan sebuah gedung atau bagian dari gedung

yang digunakan untuk menyimpan buku serta terbitan dan bahan pustaka

lainnya menurut tata susunan tertentu untuk kepentingan pembaca dan bukan

untuk di jual belikan.7 Perpustakaan sekolah merupakan salah satu sarana

pendukung sistem pendidikan sekolah. Keberadaan sebuah perpustakaan di

seklah memegang peranan yang sangat penting dalam membantu tercapainya

tujuan pendidikan sekolah.

Perpustakaan sekolah diartikan sebagai tempat buku dihimpun dan

diorganisasikan sebagai media belajar siswa.8 Sedangkan definisi

perpustakaan sekolah sendiri dinyatakan sebagai berikut:

International Bureau of Education UNESCO, adalah satu organisasi

perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang menangani masalah pendidikan,

ilmu pengetahuan dan budaya dunia mengemukakan definisi Perpustakaan

Sekolah sebagai berikut:

“Full and unified range of carefully selected printed and audiovisual

materials, organize and indexed by subject for sufficient retrieval and

7 Sulistyo Basuki, Pengantar Ilmu Perpustakaan, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1993), h. 5. 8 Darmoni, Manajemen dan tata kerja perpustakaan sekolah, (Jakarta: Grasindo, 2004), h. 2.

Page 25: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

11

use, together with effective advisory and distribution services and the

essential equipment neede to instruction; and stimulate and assist both

group study and individualized learning and self-instruction.”9

(Kumpulan koleksi dengan ragam yang luas yang menyatu dari bahan-

bahan tercetak dan bahan pandang dengan yang diseleksi dengan penuh

hati-hati, diorganisasi dan diindeks menurut subjek agar dapat dengan

mudah ditemukan kembali dan digunakan, bersama dengan

menyediakan layanan konsultasi, dan distribusi, menyediakan peralatan

pokok yang dibutuhkan dalam proses belajar mengajar, merangsang dan

membantu belajar kelompok, belajar perorangan dan belajar mandiri).

Sebagai seorang pakar ilmu perpustakaan di Indonesia beliau

menyatakan definisi perpustakaan sekolah bahwa “perpustakaan yang

tergabung pada sebuah sekolah, dikelola sepenuhnya oleh sekolah yang

bersangkutan dengan tujuan khusus sekolah dan tujuan pendidikan pada

umumnya”.10

Merangkum dua definisi dari UNESCO dan Sulistyo Basuki diatas

bahwa perpustakaan sekolah merupakan perpustakaan yang tergabung pada

sebuah sekolah, dikelola sepenhnya oleh sekolah yang memiliki

beranekamacam koleksi disusun secara sistematis agar mudah ditemukan

kembali serta memiliki layanan konsultasi, dan distribusi juga menyediakan

peralatan pokok yang digunakan untuk proses belajar mengajar di sekolah.

9 IFLA/UNESCO, Pedoman Perpustakaan Sekolah, Diakses 30 Maret 2020 dari

http://www.ifla.org/VII/s11/pubs/school-guidelines.htm 10 Sulistyo Basuki, Pengantar Ilmu Perpustakaan, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1993), h. 51.

Page 26: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

12

Lebih lanjut, IFLA/UNESCO (Federasi Organisasi dan INstitusi

Perpustakaan International bersama Organisasi PBB untuk Pendidikan dan

Ilmu Pengetahuan) dalan Manifesto Perpustakaan Sekolah menyatakan bahwa

sejatinya perpustakaan sekolah haruslah menyediakan informasi dan gagasan

yang sangat diperlukan untuk dapat berguna dan berfungsi bagi masyarakat

berbasis ilmu pengetahuan. Perpustakaan sekolah sudah seharusnya

memberikan bekal kepada siswa berupa keterampilan belajar sepanjang hidup

(long life learning) dan mengembangkan imajinasi mereka sehingga

memungkinkan mereka menjadi masyarakat yang cerdas.

2. Tujuan Perpustakaan Sekolah

Menurut Darmono tujuan didirikannya perpustakaan adalah untuk

mencerdaskan masyarakat, bangsa, mengembangkan minat baca, dan

memberantas buta aksara. Bangsa yang maju, beradab, dan maju tentu akan

selalu memperhatikan perkembangan perpustakaan karena dengan

perpustakaan yang baik; memiliki layangan yang baik, koleksi yang relevan

dapat menjadi tolak ukur pencapaian tingkat peradaban bangsa yang

mengesankan.11

Tujuan diselenggarakannya perpustakaan sekolah adalah sebagai upaya

untuk mengembangkan dan meningkatkan minat, kemampuan dan kebiasaan

membaca (budaya membaca) melatih dalam memanfaatkan bahan pustaka

sebagai sumber informasi, serta meningkatkandaya kritis dan kreatifitas siswa.

Idealnya perpustakaan sekolah dapat menjadi pusat pembinaan kebiasaan

11 Darmono, Manajemen Tata Kerja Perpustakaan Sekolah, (Jakarta: PT Grasindo, 2001), h. 2.

Page 27: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

13

membaca dan menjadi pusat kegiatan pembelajaran bagi guru, staf sekolah,

serta siswa.12

Menyangkut kepada perpustakaan sekolah Sulistyo Basuki memberikan

pernyataan bahwa tujuan didirikannya perpustakaan sekolah adalah membantu

sekolah dalam mencapai tujuannya sesuai dengan kebijakan sekolah dimana

perpustakaan itu didirikan.13

Dalam dunia pendidikan yang bertujuan untuk mencerdaskan kehidupan

bangsa, buku terbukti berdaya guna sebagai salah satu sarana komunikasi

bukan saja merupakan bagian integral dari dan dalam sistem pendidikan,

tetapi juga merupakan salah satu kunci untuk melepaskan diri kita dari

dominasi teknologi dan pengetahuan Negara-negara maju. Maka dalam hal ini

perpustakaan dan pelayanan perpustakaan harus dikembangkan sebagai salah

satu instalasi yang bukan saja merupakan secara fisik mengumpul, mengatur,

menyimpan dan menyediakan buku serta ruang baca, akan tetapi benar-benar

merupakan pusat komunikasi dan informasi bagi siswa disekolah.

Menurut peneliti tujuan didirikannya perpustakaan sekolah jika

dikaitkan oleh kebijakan ataupun pelaksanaan program di sekolah,

diantaranya adalah:

a. Menumbuhkan minat baca siswa.

b. Membimbing dan mengarahkan tehnik untuk memahami isi bacaan.

12 Departemen Pendidikan Nasional.Petunjuk Tehnik Penyelenggaraan pendidikan Pada

Kelompok Bermain. (Jakarta:Depdikbud,2000). 13 Sulistyo Basuki, Priodisasi Perpustakaan Indonesia, (Bandung: Remaja Rosdakarya, 1994),

h. 1.

Page 28: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

14

c. Membimbing siswa agar dapat tidak hanya menggunakan bahan pustaka

tetapi juga bisa memeliharanya.

d. Memperluas dan memperkaya pengetahuan siswa dengan koleksi

koleksi perpustakaan yang ada.

e. Mengembangkan kemampuan siswa untuk mencari dan memperluas

mengelola dan memanfaatkan informasi.

f. Mendorong dan mempercepat proses penguasaan tehnik membaca para

siswa.

g. Memperluas, memperdalam dan memperkaya pengalaman belajar para

siswa dengan membaca buku dan koleksi lainnya yang mengandung

ilmu pengetahuan dan teknologi yang disediakan perpustakaan sekolah.

h. Memberikan hiburan sehat untuk mengisi waktu senggang melalui

kegiatan membaca, khusus buku-buku dan sumber bacaan lainnya yang

bersifat kreatif dan ringan seperti fiksi, cerpen dan lainnya.

Adapun tujuan perpustakaan sekolah secara khusus menurut Mudjito

adalah:

a. Meletakkan dasar-dasar untuk belajar mandiri.

b. Memupuk minat dan bakat serta minat baca.

c. Mengembangkan kemampuan untuk memecahkan masalah atas usaha

dan tanggung jawab sendiri.

d. Mengembangkan kemampuan imajinatif.

Page 29: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

15

e. Mengembangkan kemampuan siswa untuk mencari dan menemukan,

mengelola dan memanfaatkan informasi.14

3. Tugas dan Fungsi Perpustakaan Sekolah

a. Tugas Perpustakaan Sekolah

Tugas pokok perpustakaan sekolah tidak lain berkaitan erat dengan

kedudukannya sebagai salah satu sarana dan prasarana pembelajaran di

sekolah yang harus mendukung tugas sekolah secara keseluruhan

rumusan tugas pokok Perpustakaan Sekolah adalah berikut:

“Tugas Pokok Perpustakaan Sekolah adalah mendukung tugas

sekolah sebagai suatu lembaga pendidikan yang bercirikan islam

melaksanakan amanah Undang-Undang Sistem Pendidikan

Nasional”

b. Fungsi Perpustakaan Sekolah

Menurut keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor

0103/0/1981 tertanggal 11 Maret 1981 disebutkan bahwa peprustakaan

sekolah berfungsi sebagai berikut:

1) Pusat kegiatan belajar mengajar untuk mencapai tujuan pendidikan

sebagaimana yang tercantum dalam kurikulum sekolah.

2) Pusat untuk membaca guna menambah ilmu pengetahuannya.

3) Pusat penelitian sederhana yang memungkinkan para siswa

mengembangkan kreatifitas dan imajinasinya.

14 Mudjito, Membina Minat Baca, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1999), h. 21.

Page 30: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

16

4) Sebagai tempat rekreasi dengan membaca buku-buku yang bersifat

hiburan.

Menurut Rohanda fungsi perpustakaan yaitu sebagai pusat kegiatan

belajar mengajar untuk mencapai tujuan pendidikan seperti tercantum

dalam kurikulum sekolah, pusat penelitian sederhana yang

memungkinkan para siswa mengembangkan kreativitas dan imajinasinya,

dan pusat membaca buku-buku yang bersifat rekreatif dan mengisi waktu

luang (buku-buku hiburan).15

Sebagaimana yang dikutip dari Darmono dalam buku Manajemen

dan Tata Kerja Perpustakaan Sekolah, mengatakan bahwa fungsi

perpustakaan sekolah sebagai berikut:16

1) Fungsi Edukasi (Pendidikan)

Perpustakaan menyediakan berbagai informasi yang meliputi bahan

tercetak, terekam maupun koleksi lainnya sebagai sarana untuk

menerapkan tujuan pendidikan.

2) Fungsi Informasi

Perpustakaan menyediakan berbagai informasi yang meliputi bahan

tercetak, terekam maupun koleksi lainnya agar pengguna dapat

mengambil berbagai ide dari buku yang ditulis oleh para ahli dari

berbagai bidang ilmu. Menumbuhkan rasa percaya diri dalam

menyerap informasi dalam berbagai bidang serta mempunyai

15 Rohanda.. Aksentuasi Perpustakaan dan Pustakawan. Jakarta : Ikatan Pustakawan Indonesia

(2000:2). 16 Darmono, Manajemen dan Tata Kerja Perpustakaan Sekolah, (Jakarta: Grasindo, 2004), h. 3.

Page 31: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

17

kesempatan untuk dapat memilih informasi yang layak sesuai

dengan kebutuhan. Memperoleh kesempatan untuk mendapatkan

berbagai informasi yang tersedia di perpustakaan dalam rangka

mencapai tujuan yang diinginkan. Memperoleh informasi yang

tersedia di perpustakaan untuk memecahkan masalah yang dihadapi

dalam kehidupan sehari hari masyarakat.

3) Fungsi Kebudayaan

Perpustakaan menyediakan berbagai informasi yang meliputi bahan

pustaka dapat dimanfaatkan oleh pengguna untuk meningkatkan

mutu kehidupan dengan memanfaatkan oleh pengguna untuk:

a. Membangkitkan minat terhadap kesenian dan kehidpuan yang

merupakan salah satu kebutuhan terhadap citra rasa seni.

b. Meningkatkan mutu kehidpuan dengan memanfaatkan berbagai

informasi sebagai rekaman budaya bangsa untuk meningkatkan

taraf hidup dan mutu kehidupan manusia baik secara individu

maupun secara kelompok.

c. Mendorong tumbuhnya kreativitas dalam berkesenian.

d. Mengembangkan sikap dan sifat hubungan manusia yang

positif serta menunjang kehidupan antara budaya serta

harmonis.

e. Menumbuhkan budaya baca dikalangan pengguna sebagai

bekal penguasaan alih teknologi.

Page 32: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

18

4) Fungsi Penelitian

Sebagai fungsi penelitian perpustakaan menyediakan berbagai

informasi untuk menunjang kegiatan penelitian. Informasi yang

disajikan meliputi berbagai jenis dan bentuk informasi, sesuai

dengan kebutuhan lembaga.

5) Fungsi Rekreasi

Perpustakaan menyediakan berbagai informasi meliputi bahan

tercetak, terekam maupun koleksi lainnya untuk:

a. Menciptakan kehidupan yang seimbang antara jasmani dan

rohani,

b. Menunjang berbagai kegiatan kreatif serta hiburan yang positif,

c. Mengembangkan minat rekreasi pengguna melalui berbagai

bacaan dan pemanfaatan waktu luang.

6) Fungsi Deposit

Sebagai fungsi deposit perpustakaan berkewajiban menyimpan dan

melestarikan semua karya cetak dan karya rekam yang diterbitkan

oleh sivitas sekolah.17

B. Layanan Klasikal

Salah satu cara mengoptimalkan penggunakan koleksi perpustakaan adalah

dengan pelayanan klasikal, yaitu pelayanan yang diberikan pada satu kelas.

17 Darmono, Perpustakaan Sekolah: Pendekatan aspek manajemen dan tata kerja, (Jakarta:

Grasindo, 2007), h. 4-5.

Page 33: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

19

Caranya adalah dengan memberikan jadwal kunjungan (kelas 1 s/d 3) kepada

guru kelas dan dengan mencatat permintaan klasikal untuk kelas 4 s/d 6.

Bekerjasama dengan guru kelas dalam menyiapkan proses belajarnya dengan

menyiapkan koleksi perpustakaan yang sesuai dengan bidang studi yang

diajarkannya, serta jumlah masing-masing judul buku tersebut.18

C. Library Class

Library Class atau program klasikal di perpustakaan sekolah adalah cara

untuk mengoptimalkan penggunaan koleksi perpustakaan. Library Class

termasuk program untuk pembinaan minat baca dan mengembangkan literasi

informasi siswa di sekolah. Kebiasaan membaca yang tumbuh pada siswa

disekolah dan tingkat keterampilan informasi literasi yang tinggi merupakan

kunci untuk menjadikan siswa berpengetahuan.19 Karena membaca merupakan

proses yang kompleks yang artinya kegiatan tersebut membutuhkan waktu agar

tertanam dengan baik pada diri siswa. Selain itu perlu ada pengawasan yang baik

dari orang-orang terdekat siswa.

Perpustakaan sebagai suatu sarana yang mestinya mendukung

terlaksananya proses belajar yang efektif juga mempunyai andil yang sangat

besar dalam menumbuhkan kebiasaan membaca dan meningkatkan literasi

informasi pada diri siswa. Library Class mendorong peserta didik untuk

menggunakan perpustakaan dalam mempraktikkan bagaimana menentukan

18 Dikutip dari data perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 19 Rizal Saiful Haq dkk, Pengantar Manajemen Perpustakaan Madrasah (Jakarta: Fakultas

Adab dan Humaniora UIN Syarif HIdayatullah, 2006), h. 40-44.

Page 34: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

20

tujuan dan kebutuhan informasi, mendapatkan informasi tersebut, dan

mengevaluasi informasi.

D. Konsep Literasi Informasi Siswa20

Pemerintah mengeluarkan Permendikbud Nomor 23 Tahun 2015 Tentang

Penumbuhan Budi Pekerti yang diperkuat dengan adanya Gerakan Literasi Siswa

(GLS). Gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca siswa dengan

salah satu kegiatannya adalah kegiatan membaca selama 15 menit sebelum

nonpelajaran sebelum jam pelajaran dimulai. Adapun dalam GLS 3 pelaksanaan

tahapan yaitu

Gambar 2.1 Konsep Literasi Informasi Siswa

1) Pembiasaan kegiatan membaca yang menyenangkan di ekosistem sekolah

Melalui kegiatan membaca lima belas menit setiap hari, dan kegiatan

bertanya tentang pendalaman atau tingkat pemahaman siswa terhadap isi

buku yang dibacanya.

20 Kemendikbud, Desain Induk: Gerakan Literasi Sekolah (Jakarta:Gerakan Literasi Sekolah,

2018), h. 33.

Page 35: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

21

2) Pengembangan minat baca untuk kemampuan literasi

Semua siswa diminta untuk mengembangkan bacanya melalui peta

konsep sesuai alur cerita dari buku yang dibacanya atau berupa ringkasan

cerita yang kemudian diceritakan kembali kepada teman-temannya.

3) Pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi

Apabila kegiatan rutin membaca telah dilakukan siswa, maka hal ini

menjadi kebiasaan siswa meskipun tanpa perintah dari gueu atau dorongan

dari orang lain. Maka kelanjutannya bacaan yang telah dibaca siswa

menjadi referensi dalam kegiatan belajarnya di kelas.

Kebiasaan membaca merupakan sesuatu yang penting dalam

fundamental yang harus dikembangkan sejak dini dalam rangka untuk

meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikan. Hal ini tidak lain

karena membaca dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan. Anak

yang memiliki pengetahuan dan wawasan tentunya akan lebih berhasil

dalam setiap tahap kehidupannya misalnya dalam pendidikan maupun cara

pandang. Menurut Prasetyono menyatakan bahwa minat dan kebiasaan

membaca perlu dipupuk, dibina dan dikembangkan sejak dini karena

perkembangan kemampuan anak tergantung pada pengalaman yang

dilaluinya diusia enam tahun pertama, dimana minat baca mempengaruhi

perilaku bacanya sepanjang hidupnya. Salah satu upaya dalam

Page 36: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

22

membangkitkan minat baca anak yaitu melalui literasi baca berbasis kelas

perpustakaan.21

E. Penelitian Terdahulu

Penelitian yang relevan dengan judul penelitian ini diambil dari dua judul

skripsi.

Skripsi berjudul: Upaya Perpustakaan Sekolah Al-Izhar Pondok Labu

dalam meningkatkan Literasi Informasi Siswa. Disusun oleh Yuyu

Yulianingsih mahasiswi Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta pada tahun 2011. Penelitian

ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman pengelola perpustakaan

terhadap konsep literasi informasi dan mengetahui upaya perpustakaan sekolah

dalam meningkatkan literasi informasi siswa. Penelitian ini menggunakan

metode deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Perbedaan

penelitian yang dilakukan peneliti dengan peneliti sebelumnya terletak pada

lokasi dan pada tema skripsi.

Skripsi berjudul: Tanggapan Murid Terhadap Class Library di SD

Islam Al-Azhar 20 Cibubur. Disusun oleh Nuhrotul Khomaidiyah mahasiswa

ilmi Informasi dan perpustakaan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas

Padjajaran Jati Nangor. Penelitin ini bertujuan untuk mengetahui tanggapan

murid terhadapa Class Library di SD Islam Al-Azhar 20 Cibubur. Juga sebagai

21 Prasetyono, D.S, Rahasia mengajarkan gemar membaca pada anak sejak dini (Jogjakarta,

2008).

Page 37: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

23

evaluasi terhadap kegiatan class library yang sudah dilaksanakan dengan

berbagai kegiatan untuk mendukung program. Perbedaan penelitian yang

dilakukan peneliti dengan peneliti sebelumnya adalah terletak pada jenis

penelitiannya yaitu penelitian kuantitatif sedangkan peneliti memakai penelitian

kualitatif. Dan tempat penelitian yang berbeda.

Page 38: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

24

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Jenis dan Pendekatan Penelitian

Menurut Sugiyono, meode penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah

untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Berdasarkan hal

tersebut terdapat empat kata kunci yang perlu diperhatikan yaitu cara ilmiah,

data, tujuan dan kegunaan. Cara ilmiah berarti kegiatan penelitian itu didasarkan

pada ciri-ciri keilmuan yang rasional, empiris, dan sitematis. Berdasarkan

pemaparan tersebut dapat disimpulkan bahwa metode penelitian adalah suatu

cara ilmiah yang digunakan untuk memperoleh data sesuai dengan penelitian

dengan tujuan dan kegunaan tertentu.22

Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan

kualitatif yaitu suatu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif

berupa ucapan atau tulisan dan perilaku yang diamati dari subyek itu sendiri.

Penelitian kualitatif adalah jenis penelitian yang temuan-temuannya tidak

diperoleh melelui prosedur statistic atau bentuk hitungan lainnya.23

Jenis penelitian ini bersifat deskriptif yaitu penelitian yang

menggambarkan data informasi berdasarkan dengan fakta yang diperoleh

dilapangan. Penelitian deskriptif sendiri merpakan penelitian yang paling dasar.

22 Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D (Bandung: Alfabeta, 2008). h.

1. 23 Imam Gunawan, Metode Penelitian Kualitatif, Teori dan Praktik, (Jakarta: Bumi Aksara,

2013) h. 80.

Page 39: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

25

Ditunjukkan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan fenomena yang ada,

baik fenomena yang bersifat ilmiah ataupun rekayasa manusia. Penelitian ini

mengkaji bentuk, aktifitas, karakteristik, perubahan, hubungan, kesamaan dan

perbedaan dengan fenomena lain.24 Deskriptif kualitatif dalam penelitian ini

digunakan untuk mengembangkan teori yang dibangun melalui data yang

diperoleh dilapangan.

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendapatkan gambaran

dalam Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru.

B. Sumber Data

Menentukan data yang akan dikumpulkan peneliti diperoleh melalui suatu

sumber data. Sumber data dalam penelitian ini dapat diperoleh dari dua jenis data

yaitu Data Primer dan Data Sekunder.

1. Data Primer

Sumber data primer adalah data yang diperoleh secara langsung dari

sumber penelitian yang dianggap berpotensi dalam memberikan informasi

yang relevan.25 Dalam penelitian ini, sumber data peneliti diperoleh

langsung dari informan tempat penelitian dengan melakukan wawancara

Pustakawan SD Islam A-Azhar 1.

24 Nana Syaodih Sukmadinata, Metode Penelitian Pendidikan, (Bandung: Remaja Rosdakarya,

2007), h. 72. 25 Sulistyo Basuki, Pengantar Ilmu Perpustakaan (Pondok Cabe: Universitas Terbuka, 1993), h.

157-158.

Page 40: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

26

2. Data Sekunder

Data sekunder adalah merupakan data yang diperoleh secara tidak

langsung dari sumbernya.26 Melalui perantara atau secara tidak langsung

yang digunakan sebagai pelengkap data pada penelitian, antara lain

observasi dan dokumentasi.

C. Informan

Informan yaitu orang yang diwawancarai dan dijadikan sebagai narasumber

untuk memberikan informasi yang dibutuhkan. Berikut adalah kriteria informan

yang peneliti ambil untuk dijadikan sumber dalam penelitian ini adalah :

1) Pustakawan

Peneliti memilih Ibu Yana Sofyan yang menjabar sebagai salah satu

pustakawan di perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 untuk dijadikan

informan, karena lengkap dalam memberikan infornasi kepada peneliti.

Dan alas an peneliti menjadikannya informan karena beliau adalah pengisi

atau pemberi materi dalam Program Library Class.

2) Guru/Wali kelas

Peneliti memilih beberapa wali kelas sebagai informan kedua dalam

penelitian ini. Alasan peneliti mengambil informan tersebut karena

mengetahui perangai ataupun sikap belajar dan minat baca dari siswa

adalah guru/wali kelas. Dan untuk mengetahui juga dampak yang

26 Basrowi dan Suwandi, Memahami Penelitian Kualitatif (Jakarta: Rineka Cipta,2008), h. 169.

Page 41: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

27

signifikan dari kegiatan Program Library Class di Perpustakaan SD Islam

Al-Azhar 1 Kebayoran Baru.

3) Siswa

Alasan peneliti mengambil informan tersebut karena yang mengikuti

Program Library Class adalah siswa. Dalam hal ini peneliti memilih

informan dari kelas 4-6 sekolah dasar.

D. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data pada penelitian disesuaikan dalam menunjang data

kegiatan penelitian yang diperoleh guna menjawab masalah yang diungkapkan.

Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah :

1. Studi Kepustakaan

Dalam penelitian ini peneliti melakukannya dengan mempelajari

buku-buku, literature, artikel-artikel, dokumen atau catatan-catatn yang

menunjang penelitian yang sedang dilakukan. Dengan maksud untuk

mendapatkan gambaran teoritis sesuai dengan masalah yang dibahas dalam

penelitian ini.27

2. Observasi

Observasi adalah cara menghimpun bahan-bahan keterangan yang

dilakukan dengan mengadakan pengamatan dan pencatatan secara

sistematis terhadap fenomena-fenomena yang dijadikan objek

27 Sudarnoto Abdul Hakim, Pengantar Manajemen Perpustakaan Madrasah(Jakarta: UIN

Jakarta,2006), 102.

Page 42: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

28

pengamatan.28 Dalam penelitian ini peneliti melakukan observasi sebanyak

4 kali dalam waktu yang berbeda. Hasil observasi pertama peneliti

melakukan pengamatan terhadap kondisi perpustakaan SD Islam Al-Azhar

1. Dari sini peneliti menyimpulkan bahwa kondisi perpustakaan sangat

bagus dalam proses pembelajaran. Hasil observasi kedua peneliti

melakukan pengamatn pelaksanaan Program Library Class yang rutin

dilakukan di perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru. Hasil

observasi ketiga peneliti melakukan pangamatan pustakawan yang

memberikan tugas kepada siswa di Program Library Class dan sekaligus

melakukan pengamatan terhadap siswa yang mampu menyelesaikan tugas

yang diberikan pustakawan. Dan hasil observasi ke empat peneliti

melakukan pengamatan terhadap Program Library Class.

3. Wawancara

Wawancara merupakan metode pengumpulan data dengan jalan tanya

jawab sepihak yang dilakukan secara sistematis dan berlandaskan kepada

tujuan penelitian.29 Peneliti menerapkan jenis pembicaraan informal,

pertanyaan yang diajukan muncul secara spontanitas. Pembicaraan dimulai

dari segi umum menuju yang khusus.30 Peneliti mengajukan pertanyaan

yang bebas kepada subyek menuju focus penelitian. Adapun hubungan

antara peneliti dengan subyek yang diwawancarai adalah dalam suasana

28 Djaali dan Pudji Muljono, Pengukuran dalan penelitian (Jakarta: Gramedia, 2007), 16. 29 Marzuki, Metodologi Riset, (Yogyakarta: BPEE UII Yogyakarta,2001), 62. 30 Lexy J Moleong, Metode Penelitian Kualitatif, Edisi Revisi (Bandung : PT Remaja Rosdakarya,

2012), 186.

Page 43: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

29

biasa dalam kehidupan sehari-hari saja, sehingga tidak terlihat kaku dan

menakutkan. Ini harus dilakukan melihat informan peneliti beberapa adalah

anak sekolah dasar.

Setelah selesai wawancara, peneliti meyusun hasil wawancara

sebagai hasil catatan dasar sekaligus abstraksi untuk keperluan analisis

data. Dalam penelitian ini, peneliti mengadakan wawancara secara

langsung tentang Program Library Class di Perpustakaan SD Islam Al-

Azhar 1.

4. Dokumentasi

Dokumentasi adalah proses untuk memperoleh keterangan untuk

tujuan penelitian yang berasal dari data yang berbentuk arsip atau

dokumen, karena dokumen merupakan sumber data yang berupa bahasa

tertulis, foto atau dokumen elektronik. Metode dokumentasi bermanfaat

dalam melengkapi hasil pengumpulan data melalui observasi dan

wawancara. Data yang diperoleh berupa struktur organisasi dan jadwal

Program Library Class.

E. Teknik Pengolahan dan Analisis Data

Setelah melakukan teknik pengumpulan data, langkah selanjutnya adalah

menganalisis data. Analisis data adalah proses menyusun, mengkatagorikan data,

mencari pola atau tema dengan maksud untuk memahami maknanya. Dalam

penelitian ini, peneliti menggunakan teknik analisis data kualitatif. Data- data

dari hasil observasi, wawancara, maupun dari dokumen-dokumen yang peneliti

Page 44: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

30

peroleh, akan di teliti dan dianalisis terlebih dahulu, kemudian diolah dan

disajikan dalam bentuk deskriptif yang bertujuan untuk mengemukakan

permasalahan dan menentukan solusi terhadap permasalahan yang terjadi disertai

dengan alasan-alasan yang mendukung. Analisis data yang dilakukan,

diantaranya :

1. Reduksi Data

Pada tahap ini data di peroleh dalam lapangan ditulis / diketik dalam

bentuk uraian atau laporan yang terinci. Lalu dilakukan pemilihan tentang

relevan tidaknya antara data dengan tujuan penelitian. Data-data yang

peneliti peroleh dari hasil observasi, wawancara dan dokumentasi tidak

semuanya peneliti gunakan. Akan tetapi, data tersebut dipilah-pilah lagi

yang relevan dengan tema penelitian.

2. Penyajian Data

Dalam penelitian ini, peneliti menyajikan data dalam bentuk teks

yang bersifat naratif.

3. Penarikan Kesimpulan

Setelah data-data terangkum dan dijabarkan, peneliti akan membuat

kesimpulan yang nantinya dapat digunakan untuk menjawab rumusan

masalah.31

31 Haris Herdiansyah, Metodologi Penelitian Kualitatif : untuk Ilmu - ilmu Sosial (Jakarta:

Salemba Humanika, 2012), h.153-155.

Page 45: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

31

F. Tempat dan Jadwal Penelitian

1. Tempat

Penelitian ini dilaksanakan di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

yang terletak di Gedung A Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar Lt.1, Jl.

Sisingamangaraja No.1, RT.2/RW.1, Kel. Selong, Kec. Kebayoran Baru,

Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12110.

Alasan peneliti memilih SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

karena sekolah tersebut adalah salah satu sekolah favorit di daerahnya dan

juga memiliki banyak program dan kegiatan. Selain itu factor lain yang

mendukung adalah letak dari sekolah tersebut mudah dijangkau oleh

peneliti.

2. Jadwal Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Perpustakaan Sekolah SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru dari bulan Februari hingga April 2020. Adapun

jadwal penelitian sebagai berikut:

Tabel 3.1 Jadwal Penelitian

NO. Kegiatan Bulan

1 Pengajuan Proposal Skripsi Desember 2019

2 Mendapatkan Dosen Pembimbing Skripsi Februari 2020

3 Bimbingan Awal Skripsi Februari 2020

4 Penelitian Maret – Mei 2020

5 Penyusunan Laporan Skripsi Mei – Juni 2020

6 Pengajuan Daftar Sidang Juni 2020

7 Sidang Skripsi Juli 2020

Page 46: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

32

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Profil Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

1. Sejarah Singkat SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru salah satu sekolah yang didirikan

oleh Yayasan Pesantren Islam (YPI). Yayasan Pesantren Islam (YPI)

tersebut didirikan pada tanggal 7 April 1952 oleh 14 (empat belas) orang

tokoh islam dan pemuka masyarakat di Jakarta. Salah satu pencetus

berdirinya YPI ini adalah dr. Syamsudin yang merupakan Menteri Sosial RI

ketika itu yang di dukung oleh Sjamsuridjal yang pada waktu itu adalah

menjabat sebagai Walikota Jakarta Raya.

YPI memperoleh sebidang tanah di kebayoran yang pada waktu itu

merupakan daerah satelit Ibu Kota Jakarta. Diatas tanah itulah pada tahun

1953 dilaksanakan pembangunan sebuah Masjid besar dan rampung pada

tahun 1958, yang dinamakan Mesjid Agung Kebayoran.

Pada tahun 1961 Mahmoud Syaltout, Grand Syekh Al-Azar Cairo

ketika itu mengunjungi tanah air sebagai tamu Negara dan menempatkan diri

singgah di Masjid Agung Kebayoran. Kehadiran beliau disambut oleh

sahabatnya Prof. Dr. Buya Hamkah yang merupakan Imam Masjid Agung

Kebayoran yang dua tahun sebelumnya dianugerahi gelar Doctor Honoris

Causa (Ustadziyah Fakhriyah) oleh Universitas Al-Azar Cairo. Dalam

kesempatan itu Syekh Prof. Dr. Mahmoud Syaltout berkenan memberikan

Page 47: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

33

nama Al-Azar untuk masjid tersebut sehingga nama resminya adalah Masjid

Agung Al-Azar.

Seiring dengan perkembangan zaman dan kebutuhan umat, aktifitas di

Masjid Agung Al-Azar terus bertumbuh dan berkembang yang awalnya

hanya kegiatan Ibadah dan Dakwah hingga merambah ke dunia Pendidikan

formal yang salah satunya adalah Sekolah Dasar Isalam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru. Seiring berjalannya waktu, sekolah-sekolah tersebut

mendapat tempat di hati masyarakat dan menambah harum nama Al-Azar di

hati Ummat hingga ke berbagai daerah di tanah air.

2. Keberadaan Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru didirikan untuk

menunjang proses pembelajaran yang dilakukan di SD Islam Al-Azhar

Kebayoran Baru. Perpustakaan SD Islam Al-Azar merupakan kesatuan unit di

dalam SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru. Keberadaan perpustakaan di SD

Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru bertujuan meningkatkan efektivitas dan

efisiensi kegiatan proses belajar mengajar melalui pengembangan sistem

indtruksional. Hal ini dilaksanakan dengan menyediakan berbagai macam

pilihan untuk menunjang kegiatan kelas tradisional dan untuk mendorong

penggunaan cara-cara yang baru (non-tradisional) untuk mencapai tujuan

program akademis.

Page 48: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

34

3. Visi dan Misi

a. Visi

Terwujudnya pusat sumber belajar yang dapat memberikan

layanan prima terhadap kebutuhan informasi baik cetak maupun non

cetak yang dapat digunakan untuk menunjang pembelajaran yang

dilaksanakan di SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru.

b. Misi

Memberikan layanan informasi cetak dan non-cetak dalam

menunjang pembelajaran dan membantu guru dalam menyediakan

media belajar.

4. Tujuan Kegiatan Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru

Kegiatan perpustakaan di SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru di bagi

atas dua tujuan yaitu:

a. Tujuan Umum

Perpustakaan bertujuan meningkatkan efektivitas dan efisiensi

kegiatan proses mengajar melalui pengembangan sistem instruksional.

Hal ini dilaksanakan dengan menyediakan berbagai macam pilihan

untuk menunjang kegiatan kelas tradisional dan untuk mendorong

penggunaan cara-cara yang baru yang bersifat kelembagaan.

b. Tujuan Khusus

Perpustakaan bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas

dalam proses belajar mengajar. Jadi perpustakaan bukan semata-mata suatu

Page 49: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

35

tempat atau gudang penyimpanan berbagai macam peralatan dan bahan

mengajar.

5. Layanan Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru

Pelayanan diperpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru yaitu

setiap hari Senin s/d Jumat pukul 07.00 s/d 15.00 WIB hanya untuk seluruh

murid, guru, dan karyawan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru dengan

sistem Perorangan dan Klasikal. Pelayanan perpustakaan di SD Islam Al-

Azar 1 Kebayoran Baru sendiri dibagi atas 3 (tiga) kategori yaitu:

a. Sirkulasi

Yaitu layanan peminjaman dan pengembalian buku. Peminjaman

dan pengembalian buku di SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru

menggunakan aplikasi SLiMS Senayan yaitu:

1. Buku yang dipilih di scan barcode nya;

2. Ditulis tanggal kembalinya pada kartu pengingat yang ada di

halaman belakang buku;

3. Scan buku yang dikembalikan;

4. Apabila ada keterlambatan dikenakan denda;

5. Kumpulkan buku yang sudah dikembalikan untuk diselfing

kembali ke rak.

b. Pelayanan Referensi

Pustakawan harus mengetahui jenis buku referensi yang dimilki

perpustakaannya dan mempelajari cara penelusuran masing-masing

jenis referensi. Pustakawan harus mampu menjawab pertanyaan-

Page 50: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

36

pertanyaan referensi yang dilontarkan pengguna perpustakaan atau dapat

menjawab masalah-masalah yang sedang mereka hadapi.

c. Pelayanan Klasikal

Salah satu cara mengoptimalkan penggunakan koleksi

perpustakaan adalah dengan pelayanan klasikal, yaitu pelayanan yang

diberikan pada satu kelas. Caranya adalah dengan memberikan jadwal

kunjungan (kelas 1 s/d 3) kepada guru kelas dan dengan mencatat

permintaan klasikal untuk kelas 4 s/d 6. Bekerjasama dengan guru kelas

dalam menyiapkan proses belajarnya dengan menyiapkan koleksi

perpustakaan yang sesuai dengan bidang studi yang diajarkannya, serta

jumlah masing-masing judul buku tersebut.

6. Peraturan Pelayanan

Setiap koleksi perpustakaan dapat digunakan di dalam perpustakaan

oleh semua masyarakat pengguna perpustakaan. Sedangkan untuk dapat

menggunakan koleksi perpustakaan ke luar perpustakaan (meminjam), maka

pengguna terlebih dahulu harus menjadi anggota perpustakaan. Peraturan

keanggotaan dibedakan antara murid dengan guru atau karyawan, sebagai

berikut:

a. Guru/Karyawan

Setiap guru/karyawan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru yang

telah diangkat menjadi guru atau karyawan tetap di YPI Al-Azar

secara otomatis adalah anggota perpustakaan, jadi tidak perlu

pendaftaran lagi.

Page 51: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

37

b. Murid

Murid SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru secara otomatis

menjadi anggota perpustakaan.

Setiap data anggota perpustakaan dibukuindukkan di dalam aplikasi

automasi perpustakaan SLiMS Senayan 2000 dengan pengisian sebagai

berikut:

1) Nomor Induk Anggota (NIA) adalah nomor induk yang terdiri dari

nomor induk murid-kelas, misalnya: 7543kls2e;

2) Nama, adalah nama lengkap murid yang menjadi anggota dan apabila

dirasa perlu, sertakan pula nama panggilan dalam tanda kurung;

3) Kelas, di isi dengan kelas murid yang menjadi anggota;

4) Tempat/tanggal lahir, di isi dengan tempat dan tanggal lahir murid

yang menjadi anggota;

5) Orang tua, di isi dengan nama orang tua atau wali murid yang menjadi

anggota;

6) Alamat/telepon, di isi dengan alamat anggota disertai nomor telepon

yang dapat dihubungi;

7) Masa berlaku anggota.

7. Peraturan Peminjaman

a. Waktu peminjaman

1) Guru / Karyawan

Page 52: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

38

Disarankan setiap guru/karyawan dapat meminjam buku

maksimal 5 buah dengan lama peminjaman selama 2 minggu.

2) Murid

Banyak koleksi yang dapat dipinjamkan adalah 3 buah dengan

lama peminjaman 1 minggu.

b. Sanksi-sanksi

1) Setiap keterlambatan diberi sanksi denda untuk buku referensi Rp.

5000/hari dan non referensi Rp. 300/hari.

2) Setiap koleksi yang hilang atau rusak harus diganti dengan koleksi

yang sama atau sejenis dengan mutu subjek yang sama.

8. Struktur Organisasi Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru

Gambar 4.1 Struktur Organisasi Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1

Kebayoran Baru

PELAYANAN

MURID

PENGOLAHAN BAHAN

PUSTAKA

KEPALA SEKOLAH

PERPUSTAKAAN

Page 53: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

39

9. Pengatalogan

a. Pembuatan Konsep Katalog

Buku yang telah dibukuindukkan kemudian dibuatkan konsep

katalog yang terdiri dari nomor klasifikasi, deskripsi bibliografi buku

(judul, pengarang, cetakan, edidi, tempat terbit, penerbit, tahun terbit),

deskripsi fisik buku (tebal dan ukuran buku) serta jejakan (subyek buku

dan pengarang tambahan).

Untuk nomor klasifikasi dan subyek buku, ditentukan terakhir

setelah deskripsi fisik dan bibliografis selesai. Penentuan nomor

klasifikasi di Perpustakaan SD Islam Al-Azar 1 Kebayoran Baru

berdasarkan sistem sistem klasifikasi Desimal Dewey (Dewey Decimal

Classification System). Sedangkan penentuan subyek didasarkan pada

Daftar Tajuk Subyek untuk perpustakaan yang dikeluarkan oleh

Perpustakaan Nasional RI.

Setelah konsep katalog dibuat, buku diberi perlengkapan berupa :

a. Slip tanggal kembali, stempel di halaman terakhir buku dan tidak

mengganggu teks;

b. Menempel barcode;

c. Label tahun, ditempelkan pada punggung buku, 2,5 cm dari atas.

Keterangan tahun adalah tahun buku induk, bahan label adalah

kertas schotlight berwarna dan tiap tahun buku induk berbeda;

Page 54: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

40

d. Label call number, ditempelkan pada punggung buku 3 cm dari

bawah;

e. Khusus untuk koleksi refensi, diberi tanda “R” pada punggung

buku bagian tengah;

f. Menyampul buku dengan sampul plastic transparans agar buku

rapi, tidak cepat rusak, namun cover buku tetap terlihat.

Setelah lengkap, buku disusun di rak (shelfing) sesuai dengan

kelas/tema dan call numbernya. Khusus koleksi referensi disusun

tersendiri, namun tetap berdasarkan call number. Untuk koleksi

referensi berseri disusun berdasarkan call number judul seri sehingga

koleksi tersebut tidak terpisah dari judul seri.

B. Hasil Penelitian

Penelitian tentang Program Library Class ini dilakukan di Perpustakaan SD

Islam Al-Azhar 1 yang terletak di Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Yang dilaksanakan pada bulan Maret hingga Mei. Data – data yang ada dibawah

ini merupakan jawaban yang dihasilkan dari observasi dan wawancara.

Hasil Observasi dan wawancara yang penulis lakukan di Perpustakaan SD

Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru tersebut selanjutnya dianalisis dan dibahas

dalam bab ini.

Page 55: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

41

1. Pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran

Baru

Perpustakaan sekolah merupakan sarana terpenting di sekolah

khususnya dalam peningkatan kemampuan siswa dalam menemukan dan

mendapatkan informasi. Di samping itu pustakawan yang ada di dalam

perpustakaan sekolah dituntut harus terampil dan pandai mencari,

menemukan, memilih, dan menggunakan informasi dengan efektif dan

efisien.

Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru memiliki kegiatan

perpustakaan bernama Library Class (kelas perpustakaan). Kegiatan Library

Class di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru dilakukan

setiap hari mulai dari hari senin sampai dengan hari jumat dengan mengikuti

jadwal yang telah ditetapkan oleh sekolah sesuai dengan kelas masing-

masing.

Kegiatan Library Class ini dilakukan rutin setiap harinya agar

terciptanya suatu lingkungan belajar yang tidak hanya didalam kelas saja

akan tetapi didalam perpustakaan. Dan dalam pelaksanaan Library Class ini

dikelola dan dijalankan oleh pihak perpustakaan saja yaitu para pustakawan

tanpa ada campur tangan pihak guru. Dalam pengamatan peneliti saat

observasi tidak ditemukan guru dalam kegiatan Library Class ini, guru

hanya mengantar sampai perpustakaan dan selebihnya di serahkan kepada

pihak perpustakaan. Dan 10 menit sebelum kegiatan Library Class selesai

Page 56: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

42

guru kelas dating ke perpustakaan untuk menjemput siswa siswi kembali ke

kelas.

Hal ini dikemukakan oleh Ibu Yana Sofyan selaku pustakawan di SD

Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru.

“Sebelum Library Class dimulai saya bertanya dulu ke guru kelas

tema apa minggu ini yang dibahas dikelas semisal untuk kelas 1

sampai 3 sedang membahas tema lingkungan, lalu saya menyiapkan

buku buku dan referensi yang berkaitan dengan lingkungan. Dan

tentunya buku tersebut adalah buku buku fiksi yang bergambar dan

menarik para siswa agar dalam kegiaitan Library Class ini terasa

menyenangkan untuk mereka sehingga mereka antusias dalam

membaca dan mencari materi yang saya berikan”. (YS)

Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru ini sangatlah

mementingkan kegiatan Library Class ini. Pada tahun ajaran baru pada tahun

2019 Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru memberikan jadwal

untuk kelas 5 dan 6 dalam kegiatan Library Class yang mana sebelumnya

kelas 5 dan 6 hanya ke perpustakaan untuk membaca bebas dan meminjam

buku di perpustakaan. Tetapi untuk sekarang kelas 5 dan 6 sudah mendapat

jadwal setiap minggunya untuk kegiatan Library Class ini. Seperti

wawancara penulis dengan beberapa murid kelas 5 dan 6 yaitu MI, Ali dan

beberapa temannya:

“Sebelum tahun ajaran baru kami mengunjungi perpustakaan hanya

pada jam istirahat saja dan jam pulang sekolah untuk sekedar

membaca dan meminjam buku. Akan tetapi ketika mulai mulai tahun

ajaran baru kami kelas 5 dan 6 sudah mendapatkan jadwal Program

Library Class setiap minggunya.”

Page 57: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

43

Mereka pun menjelaskan apa saja yang mereka lakukan pada saat jam

kegiatan Program Library Class kepada penulis.

“Saat kami masuk ke perpustakaan, kami disambut oleh Ibu

Pustakawan lalu beliau memberikan tema atau materi hari ini yang

harus kami cari dan kami baca lalu kami setorkan ke Ibu Pustakawan

sebelum Program Library Class selesai.” (MI)

Dari hasil wawancara peneliti dengan beberapa siswa mengatakan

bahwa di dalam kegiatan Library Class ini mereka dituntut oleh pustakawan

untuk membaca dan mencari tema yang berkaitan dengan materi hari ini.

Dan sebelum mereka kembali ke kelas masing masing siswa wajib

menyetorkan apa yang didapat dari buku bacaan atau referensi yang mereka

baca. Dan dalam kegiatan Library Class pustakawan memberitahu kepada

para siswa bagaimana cara menelusur informasi yang baik dan benar dan

cara menemukan lokasi buku yang mereka inginkan.

2. Dampak dari kegiatan Library Class

Pada era sekarang ini perpustakaan sekolah tidak hanya sebagai sebuah

gedung tempat penyimpanan buku buku. Namun kini perpustakaan sekolah

sudah menjelma sebagai bagian yang integral sebagai pusat sumber belajar.

Begitupun dengan perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru,

peneliti merasa sudah memenuhi standar tersebut. Terlihat dari

penyelenggaraan Library Class yang di gagas oleh perpustakaan SD Islam

Al-Azhar 1 Kebayoran Baru sepertinya sudah sejalan dengan visi dan misi

Page 58: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

44

sekolah yaitu mendukung dan memotivasi siswa untuk belajar sepanjang

hayat.

Adapun dampak yang dihasilkan dari kegiatan Library Class kepada

siswa di perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru ini adalah

sebagai berikut:

a. Siswa menjadi senang membaca. Membaca bukan hal yang

membosankan atau bahkan menakutkan lagi bagi siswa. Hal ini karena

di dalam kegiatan Library Class siswa diajarkan cara membaca buku

dengan efektif dan efisien agar mudah mendapatkan informasi dari

buku tersebut.

b. Siswa menjadi senang berkunjung ke perpustakaan. Perpustakaan

menjadi tempat mereka melepas penat selepas belajar didalam kelas.

c. Siswa menjadi memiliki rasa ingin tahu yang kuat. Hal ini terjadi

karena didalam kegiatan LIbrary Class ini siswa diajarkan bagaimana

cara mengambil intisari atau informasi dari dalam buku bacaan atau

artikel yang didapat dari surat kabar.

3. Kendala dalam pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru

Dalam setiap program atau kegiatan khususnya perpustakaan sekolah

tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan. Seperti halnya yang terjadi di

SDI Al-Azhar 1 masih terdapat kendala-kendala yang dihadapi oleh para

siswa dan juga pustakawannya, sebagaimana hasil wawancara penulis

Page 59: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

45

dengan salah satu pustakawan di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

sebagai berikut:

“Kendala yang sering terjadi di sekolah kami ini adalah masalah

waktu yang sangat singkat, siswa hanya memiliki waktu satu jam

pelajaran sehingga waktu yang dapat dimanfaatkan oleh siswa sangat

terbatas. Hal ini juga disebabkan karena guru-guru dalam

melaksanakan proses belajar seringkali menyita waktu yang dimiliki

oleh siswa. Kurangnya ketersediaan koleksi bacaan di perpustakaan

SDI Al-Azhar 1 ini juga menjadi kendala bagi siswa dan juga

pustakawan”.

Dari penjelasan tersebut diatas, diharapkan guru juga harus ikut

berperan yaitu bekerjasama dengan pustakawan untuk mengatur jadwal

kegiatan siswa demi terlaksananya program library class tersebut dengan

baik.

C. Pembahasan

Berdasarkan hasil penelitian yang sudah dijabarkan, maka hasil

pembahasannya adalah sebagai berikut

1. Pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru

Pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah (GLS) dalam penerapannya

pada Library Class adalah sebagai berikut:

Page 60: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

46

a. Pembiasaan

Pembiasaan kegiatan membaca yang menyenangkan di

ekosistem sekolah bertujuan untuk menumbuhkan minat

terhadap bacaan dan meningkatkan minat baca. Pembiasaan yang

dilakukan SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru yaitu dengan

program Library Class yang memiliki penerapan jadwal rutin

kelas perpustakaan. Pelaksanaan Class Library yaitu hari senin-

jumat yang diikuti kelas 1-6 yang nantinya mendapatkan jadwal

kelas perpustakaan yang wajib diikuti.

Walaupun pemerintah menganjurkan melakukan GLS

dengan salah satu kegiatannya adalah dengan minimal membaca

15 menit perhari sebelum pelajaran dimulai, namun penerapan

kelas rutin perpustakaan membuat suasana lebih menyenangkan

karena diadakan tidak di dalam kelas melainkan di perpustakaan

yang membuat suasana lebih berbeda.

Dalam proses program kerja class library, siswa nanti

diberi tema dan diwajibkan untuk mencari buku untuk dibaca. Ini

dijadikan salah satu cara efektif dalam menjadikan siswa untuk

lebih sering membaca dan nantinya akan meningkatkan minat

baca siswa.

b. Pengembangan

Perkembangan minat baca dilakukan dengan

meningkatkan kemampuan literasi. Program class library yang

Page 61: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

47

mewajibkan siswa mencari dan membaca buku sesuai dengan

tema yang diberikan dapat mengembangkan pola pikir dan

kecakapan siswa. Pengembangan ini dapat di follow up dari hasil

tugas yang diberikan kepada siswa untuk memberikan resume

dari hasil yang telah dibaca sebelumnya. Karena setiap selesai

class library siswa diwajibkan memberikan resume dari buku

yang dibacanya saat class library.

c. Pembelajaran

Pelaksanaan pembelajaran berbasis literasi sukses

diterapkan Perpustakaan SD Islam Al Azhar 1 Kebayoran Baru

yaitu dengan cara memberika tema yang disesuaikan dengan

materi yang kiranya akan disampaikan nanti oleh para guru.

Penerapan ini dilakukan dengan kerjasama pustakawan dengan

guru dalam menentukan tema yang akan dipilih. Kegiatan library

class ini sangat mendukung pembelajaran yang terkait dengan

tema yang diberikan.

2. Dampak dari Kegiatan Library Class

Dampak dari kegiatan library Class ada 3 macam yaitu:

a. Siswa menjadi senang membaca. Membaca bukan hal yang

membosankan atau bahkan menakutkan lagi bagi siswa. Hal ini

karena di dalam kegiatan Library Class siswa diajarkan cara

Page 62: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

48

membaca buku dengan efektif dan efisien agar mudah mendapatkan

informasi dari buku tersebut.

b. Siswa menjadi senang berkunjung ke perpustakaan. Perpustakaan

menjadi tempat mereka melepas penat selepas belajar didalam kelas.

c. Siswa menjadi memiliki rasa ingin tahu yang kuat. Hal ini terjadi

karena didalam kegiatan LIbrary Class ini siswa diajarkan bagaimana

cara mengambil intisari atau informasi dari dalam buku bacaan atau

artikel yang didapat dari surat kabar.

3. Kendala dalam Pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru

Kegiatan library class dalam pelaksanaannya memiliki dua kendala

yang pertama yaitu waktu kelas yang terbilang singkat hanya satu jam

pelajaran yang membuat waktu yang tersedia untuk library class kurang

memuaskan siswa untuk efektif membaca. Kendala yang kedua adalah

kurangnya koleksi bahan pustaka yang membuat siswa harus bergantian

dalam memanfaatkan bahan pustaka.

Page 63: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

49

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

Pada bab ini penulis akan mengemukakan kesimpulan yang didapatkan dari

hasil penelitian tekrsebut, kemudian memberikan saran-saran membangun untuk

dapat dijadikan sebagai masukan bagi sebagian pihak.

A. Kesimpulan

Kesimpulan untuk menjawab rumusan masalah dalam penelitian ini dapat

dikategorikan menjadi dua kategori yaitu pelaksanaan Library Class di SD Islam

Al-Azhar 1 Kebayoran Baru dan dampak dari program Library Class terhadap

siswa di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru.

1. Pelaksanaan Program Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran

Baru

Pelaksanaan library class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru

dilakukan setiap hari oleh masing-masing tingkat kelas secara bergiliran.

Dan didalam kegiatan Library Class ini diajarkan bagaimana cara

menelusur informasi, mendapat informasi, dan mengevaluasi informasi.

2. Dampak dari kegiatan Library Class

a. Siswa menjadi senang membaca.

b. Siswa menjadi senang berkunjung ke perpustakaan.

c. Siswa menjadi memiliki rasa ingin tahu yang kuat.

Page 64: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

50

3. Kendala dalam pelaksanaan program library class di SDI Al-Azhar 1

Kebayoran Baru

a. Waktu yang dijadwalkan oleh guru dalam memanfaatkan

perpustakaan sangat singkat yaitu hanya satu jam saja, sehingga

kurang efektif bagi para siswa untuk mendapatkan pelajaran

tambahan dari perpustakaan.

b. Kurangnya ketersediaan koleksi buku bacaan yang mengakibatkan

siswa harus bergantian dalam meminjam dan membaca buku-buku

yang mereka butuhkan.

B. Saran

Dari kesimpulan tersebut di atas, dapat penulis memberikan saran yang

mungkin bisa bermanfaat dan membangun:

1. Untuk semakin meningkatkan minat baca dan ilmu pengetahuan para

murid-murid, seyogyanya guru-guru harus saling mendukung keberadaan

program tersebut dengan memberikan kelonggaran waktu bagi para murid

di sekolahan dan berkordinasi dengan para pustkawan.

2. Pihak sekolah dalam hal ini yayasan dan kepala sekolah juga harus lebih

aktif dalam memperhatikan kebutuhan mengenai isi daripada koleksi

perpustakaannya, dengan memperbanyak bahan atau buku bacaan yang

sesuai dengan kebutuhan para siswa dan sekolah.

3. Para pustakawan juga harus pro-aktif dalam pelaksanaan library class

tersebut, selalu berkordinasi dengan pihak sekolah agar setiap apa yang

Page 65: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

51

menjadi kekurangan atau kendala dapat segera diatasi agar minat baca para

murid-murid terus bertambah dengan ketersediaan bahan bacaan yang

memadai.

Page 66: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

52

DAFTAR PUSTAKA

Blasius Sudarsono, “Mencari akar kepustakwanan Indonesia”, Majalah Visi Pustaka:

Vol. 8 (2006)

Basrowi dan Suwandi, Memahami Penelitian Kualitatif (Jakarta: Rineka Cipta,2008)

Darmono, Manajemen dan tata kerja perpustakaan sekolah, (Jakarta: Grasindo, 2004)

_______, Manajemen Tata Kerja Perpustakaan Sekolah, (Jakarta: PT Grasindo, 2001)

_______, Manajemen dan Tata Kerja Perpustakaan Sekolah, (Jakarta: Grasindo, 2004)

_______, Perpustakaan Sekolah: Pendekatan aspek manajemen dan tata kerja, (Jakarta:

Grasindo, 2007)

Dian sinaga, mengelola perpustakaan sekolah, (Bandung: Bejana, 2011)

Djaali dan Pudji Muljono, Pengukuran dalan penelitian (Jakarta: Gramedia, 2007),

Haris Herdiansyah, Metodologi Penelitian Kualitatif : untuk Ilmu - ilmu Sosial (Jakarta:

Salemba

Humanika, 2012)

Ian Malley, The Basic Of Information Skills Teaching (London: Bingley,1984)

IFLA/UNESCO, Pedoman Perpustakaan Sekolah, Diakses 30 Maret 2020 dari

http://www.ifla.org/VII/s11/pubs/school-guidelines.htm

Imam Gunawan, Metode Penelitian Kualitatif, Teori dan Praktik, (Jakarta: Bumi Aksara,

2013)

Marzuki, Metodologi Riset, (Yogyakarta: BPEE UII Yogyakarta,2001),

Mudjito, Membina Minat Baca, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1999)

Nana Syaodih Sukmadinata, Metode Penelitian Pendidikan, (Bandung: Remaja

Rosdakarya, 2007)

Rohanda. 2000. Aksentuasi Perpustakaan dan Pustakawan. Jakarta : Ikatan

Pustakawan Indonesia

Sudarnoto Abdul Hakim, Pengantar Manajemen Perpustakaan Madrasah (Jakarta: UIN

Jakarta,2006),

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D (Bandung: Alfabeta,

2008)

Sulistyo Basuki, Pengantar Ilmu Perpustakaan, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1993)

____________, Pengantar Ilmu Perpustakaan, (Jakarta: Universitas Terbuka, 1993)

Page 67: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

53

____________, Priodisasi Perpustakaan Indonesia, (Bandung: Remaja Rosdakarya,

1994)

____________, Pengantar Ilmu Perpustakaan (Pondok Cabe: Universitas Terbuka, 1993)

Teguh Yudi C, “Pengembangan perpustakaan sekolah sebagai sumber belajar”, Jurnal

perpustakaan sekolah, h.1 diakses tanggal 23 November 2015 dari

http://library.um.ac.id/index.php/jurnal- perpustakaan-Sekolah/.

UU RI pasal 35 Nomor 2 tahun 1989 Sebagaimana telah di ubah dengan UU RI Nomor

20 Tahun 2003 Pasal 45 Ayat 1 tentang Sistem Pendidikan Nasional.

Page 68: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 69: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 1 Surat Tugas Menjadi Dosen Pembimbing

Page 70: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 2 Surat Izin Observasi dan Wawancara

Page 71: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 3 Lembar Pergantian Judul

Page 72: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 4 Transkip Wawancara Pustakawan

Pertanyaan

1. Sejauh mana ibu mengetahui program library class di perpustakaan

SDI Al-Azhar 1 ?

2. Dapatkah ibu menceritakan apa itu kegiatan Program library class ?

3. Metode apa saja yang digunakan dalam program library class ?

4. Apa manfaat yang di dapat siswa dengan diadakannya program library

class ini setiap minggunya ?

5. Kendala apa saja yang terjadi dalam pelaksanaan program library class

tersebut ?

Jawaban

1. Program library class adalah suatu program dimana anak-anak

mengadakan kunjungan keperpustakaan sesuai jadwal yang sudah

ditetapkan didampingi oleh guru wali kelas dan kemudian melakukan

kegiatan membaca di perpustakaan di damping oleh guru kelas dan

pustakawan yang sudah mempersiapkan bahan bacaan sebelumnya.

Setelah membaca, anak-anak memberikan report kembali apa sudah

mereka baca kepada guru kelas atau pustakawan. Waktu pelaksanaan 1

jam pelajaran setiap minggunya.

2. Kegiatan library class merupakan suatu program kegiatan yang dimana

di dalamnya terdapat pengetahuan tentang informasi dan

perkembangan ilmu pengetahuan bagi para siswa.

3. Metode yang digunakan adalah membaca individual reading, retell.

4. Manfaat yang didapat siswa adalah:

a. Siswa mengenal perpustakaan sekolah.

b. Membiasakan siswa untuk mengunjungi perpustakaan.

c. Siswa mengenal koleksi bacaan apa saja yang ada di perpustakaan.

d. Siswa bisa memanfaatkan perpustakaan sebagai sumber belajar.

5. Kendala yang sering dihadapi :

Page 73: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

a. Waktu yang dijadwalkan kurang cukup karena hanya satu jam

pelajaran.

b. Koleksi bacaan yang masih kurang.

Page 74: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 5 Transkip Wawancara Guru

Pertanyaan

1. Untuk pelaksanaannya kapan dan berapa jam Program Library Class

dilaksanakan ?

2. Hal apa saja yang dipersiapkan sebelum Program Library Class ?

3. Dari Program Library Class ini menurut bapak/ibu apa saja yang sudah

didapat oleh siswa ?

Jawaban

1. Pelaksanaan Program Library Class dilaksanakan setiap harinya untuk

kelas 1 sampai kelas 1. Ditahun ajaran sebelumnya memang program ini

diutamakan untuk kelas 1 sampai 3 saja, dan kelas 4 sampai 6 nya tidak

mendapat jadwal dijam pelajaran. Tetapi untuk sekarang sudah ada

kebijakan dari kepala sekolah untuk program ini di wajibkan untuk kelas 1

sampai dengan kelas 6. Dan untuk waktunya hanya 1 jam pelajaran saja.

2. Hal yang dipersiapkan sebelum program ini dimulai biasanya pustakawan

bertanya kepada saya (guru) tema apa yang sedang dibahas. Jadi saya

hanya mempersiapkan tema dan untuk bahan atau bukunya disiapkan oleh

pustakawan.

3. Banyak sekali yang dampak yang didapat oleh siswa dari program ini,

salah satunya siswa jadi gemar membaca dan rasa ingin tahu terhadap

suatu buku jadi bertambah. Karena yang biasanya siswa kalau

perpustakaan hanya berkunjung saja seperti kelas 1 s/d 3 sekarang ini

mereka ke dijam istirahat ke perpustakaan untuk membaca dan bahkan

meminjam buku untuk dibawa pulang. Dan untuk kelas 4 s/d 6 mereka

sekarang sudah terbiasa untuk mencari informasi yang dikoleksi referensi.

Page 75: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 6 Transkip Wawancara Siswa

Pertanyaan

1. Menurut kamu apakah program Library Class ini menyenangkan ?

2. Kamu tahu tidak program Library Class itu apa ?

3. Apa saja yang sudah kamu dapat dari program Library Class ini ?

Jawaban

1. Sangat menyenangkan sekali. Bahkan jam pelajaran ini yang saya tunggu

setiap minggunya. Karena diperpustakaan belajar lebih menyenangkan

apalagi kalau tema yang diberikan menarik.

2. Program yang mengajarkan saya untuk mencari tema yang di berikan ibu

perpustakaan lalu saya mencari tema tersebut di buku buku yang ada

diperpustakaan. Dan setelah saya membacanya saya menceritakan kembali

kepada ibu perpustakaan.

3. Saya jadi senang membaca apalagi tentang ensiklopedi dan peta.

Page 76: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 7 Catatan Observasi

No. Tanggal Kegiatan

1. 22 Januari 2020 Hari ini merupakan hari penulis datang ke tempat penelitian

yaitu SD Islam Al-Azhar 1. Tujuan penulis datang ke SD

Islam Al-Azhar 1 ini bertujuan untuk menindak lanjuti

rencana penulis untuk melakukan penelitian di SD Islam Al-

Azhar 1. Hari ini penulis menemui Kepala Sekolah SD Islam

Al-Azhar 1 untuk memberikan surat izin penelitian dari

Universitas sekaligus meminta izin penelitian dan

wawancara di Perpustakaan SD Islam Al-Azhar 1.

2 05 February 2020 Hari ini penulis datang kembali ke SD Islam Al-Azhar 1

untuk memulai melakukan penelitian disana. Hal pertama

yang penulis lakukan sesampainya disekolah tersebut penulis

menemui Kepala Sekolah SD Islam Al-Azhar 1. Sangat

disayangkan ketika penulis menemui Kepala Sekolah,

penulis mendapat kabar bahwa pustakawan SDI Al-Azhar 1

sedang cuti karena ada keperluan keluarga. Tetapi Kepala

Sekolah tetap memberikan izin untuk penulis ke

perpustakaan dengan didampingi Ibu Wakil Kepala Sekolah.

Sesampainya penulis di perpustakaan, penulis dikenalkan

oleh Ibu Guru Bahasa Inggris sebagai pengganti pustakawan

sementara selama Ibu Pustakawan sedang cuti. Dan disana

saya hanya melihat keadaan perpustakaan dan melihat jadwal

kegiatan Library Class di perpustakaan SD Islam Al-Azhar

Page 77: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

1 Kebayoran Baru. Dikarenakan penulis sampai disekolah

saat jam istirahat tidak kegiatan Library Class di

perpustakaan saat itu hanya saja ada beberapa siswa yang

sedang membaca buku di Perpustakaan.

3 18 February 2020 Hari ini penulis datang kembali ke SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru untuk melanjutkan penelitian dan berharap

Ibu Pustakawan sudah kembali dari cutinya agar penulis

dapat melakukan penelitian. Sesampainya di SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru penulis langsung menuju ke

perpustakaan. Ternyata Ibu Pustakawannya belum kembali

dari cutinya. Di Perpustakaan penulis bertemu dengan Ibu

Isma selaku guru bahasa Inggris yang sedang menggantikan

posisi sementara pustakawan. Dan ketika penulis sampai di

Perpustakaan juga sedang berlangsung kegiatan Library

Class . Penulis diizinkan Ibu Isma tuk mengikuti sampai

selesai. Sebelum kegiatan Library Class berakhir dan siswa

kembali ke kelas penulis sempat sedikit mengobrol dan

wawancara dengan siswa tentang tanggapan mereka dengan

kegiatan Library Class ini.

4 25 February 2020 Hari ini penulis datang kembali ke SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru untuk bertemu dengan Ibu Pustakawan yang

telah selesai dari cutinya dan sebelumnya penulis sudah

membuat janji dengan beliau. Sesampainya di sekolah

penulis langsung menuju keperpustakaan. Dan seseampainya

diperpustakaan penulis bertemu dengan Ibu Pustakawan dan

Page 78: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

melakukan penelitian serta wawancara tentang Program

Library Class di SD Islam Al-Azhar 1 Kebayoran Baru. Ibu

Pustakawannya sangat ramah dan bahkan banyak

memberikan masukan. Tetapi Ibu Pustakawan tidak memiliki

waktu lama dikarenakan beliau ada rapat di sekolah. Beliau

memberikan profile sekolah dan perpustakaan SD Islam Al-

Azhar 1 Kebayoran Baru untuk kelengkapan data penulis.

5 10 Maret 2020 Hari ini penulis harusnya datang ke SD Islam Al-Azhar 1

Kebayoran Baru untuk melakukan wawancara terhadap

informan untuk kelengkapan data penelitian akan tetapi

dikarenakan kondisi virus Covid-19 sudah menyebar dan

dilakukannya lockdown di daerah Jakarta akhirnya penulis

melakukan wawancara secara online.

Page 79: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan

Lampiran 8 Jadwal Program Library Class SD Islam AL-Azhar 1 Kebayoran

Baru

Lampiran 9 Kegiatan Library Class

Page 80: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan
Page 81: PROGRAM LIBRARY CLASS DI PERPUSTAKAAN SD ISLAM AL …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/51732/... · 2020. 8. 10. · Judul Skripsi : Program Library Class di Perpustakaan