uji proksimat

5
1/5 Kode Unit : FQCCORCHE05.A Judul Unit : Melakukan Analisis Proksimat Uraian Unit : Unit kompetensi ini mencakup kemampuan melakukan pengujian/prosedur secara analisis proksimat yang diperlukan untuk menganalisis mutu berbagai bahan/produk pangan. Sub Kompetensi Kriteria Unjuk Kerja 1. Menyiapkan bahan kimia, bahan gelas dan perlengkapan laboratorium secara aman. 1.1 Alat gelas dan peralatan ukur lainnya dipilih dan disiapkan sesuai dengan keperluannya. 1.2 Bahan kimia/pereaksi diidentifikasi dan disiapkan sesuai dengan metode pengujian. 1.3 Peralatan pelindung diri disiapkan sesuai dengan prosedur keselamatan yang digunakan. 2. Menyiapkan sampel 2.1 Bahan-bahan yang akan diuji diidentifikasi sesuai dengan metode standar dan persyaratan keamanan 2.2 Peralatan perlindungan diri digunakan sesuai dengan prosedur keselamatan seperti yang ditetapkan 2.3 Sifat-sifat sampel dicatat, dibandingkan dengan spesifikasi dan mencatat serta melaporkan perbedaan yang ada. 2.4 Sampel disiapkan sesuai dengan keperluan pemeriksaan 3. Melakukan pengujian / analisis proksimat 3.1 Sampel ditimbang / diukur sesuai dengan keperluan pemeriksaan. 3.2 Peralatan disiapkan dan dioperasikan sesuai dengan instruksi kerja alat. 3.3 Pengujian kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar protein, dan kadar serat dikerjakan sesuai dengan metode pengujian. 3.4 Kadar karbohidrat dihitung berdasarkan perhitungan by difference. 4.Menjaga keamanan lingkungan kerja 4.1 Cara kerja yang telah ditetapkan digunakan dengan semestinya untuk keamanan pribadi dan keamanan personel lain. 4.2 Produksi limbah laboratorium diperkecil untuk dimusnahkan. 4.3 Pembuangan limbah laboratorium dilakukan

Upload: tri-agustina

Post on 27-Jun-2015

827 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: uji proksimat

1/5

Kode Unit :

FQCCORCHE05.A

Judul Unit :

Melakukan Analisis Proksimat

Uraian Unit :

Unit kompetensi ini mencakup kemampuan melakukan pengujian/prosedur secara analisis proksimat yang diperlukan untuk menganalisis mutu berbagai bahan/produk pangan.

Sub Kompetensi Kriteria Unjuk Kerja

1. Menyiapkan bahan kimia, bahan gelas dan perlengkapan laboratorium secara aman.

1.1 Alat gelas dan peralatan ukur lainnya dipilih dan disiapkan sesuai dengan keperluannya.

1.2 Bahan kimia/pereaksi diidentifikasi dan disiapkan sesuai dengan metode pengujian.

1.3 Peralatan pelindung diri disiapkan sesuai dengan prosedur keselamatan yang digunakan.

2. Menyiapkan sampel

2.1 Bahan-bahan yang akan diuji diidentifikasi sesuai dengan metode standar dan persyaratan keamanan

2.2 Peralatan perlindungan diri digunakan sesuai dengan prosedur keselamatan seperti yang ditetapkan

2.3 Sifat-sifat sampel dicatat, dibandingkan dengan spesifikasi dan mencatat serta melaporkan perbedaan yang ada.

2.4 Sampel disiapkan sesuai dengan keperluan pemeriksaan

3. Melakukan pengujian / analisis proksimat

3.1 Sampel ditimbang / diukur sesuai dengan keperluan pemeriksaan.

3.2 Peralatan disiapkan dan dioperasikan sesuai dengan instruksi kerja alat.

3.3 Pengujian kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar protein, dan kadar serat dikerjakan sesuai dengan metode pengujian.

3.4 Kadar karbohidrat dihitung berdasarkan perhitungan by difference.

4.Menjaga keamanan lingkungan kerja

4.1 Cara kerja yang telah ditetapkan digunakan dengan semestinya untuk keamanan pribadi dan keamanan personel lain.

4.2 Produksi limbah laboratorium diperkecil untuk dimusnahkan.

4.3 Pembuangan limbah laboratorium dilakukan

Page 2: uji proksimat

2/5

secara aman. 4.4 Peralatan yang telah digunakan dicuci, dan

disimpan kembali. 4.5 Pereaksi / bahan kimia disimpan kembali ke

tempat semula.

5. Memproses data 5.1 Data hasil pemeriksaan/pengujian dicatat dan diberi tanda untuk pengamatan yang tidak sesuai

5.2 Jumlah yang dihitung konsisten dengan estimasi/perkiraan perlu dipastikan

5.3 Hasil pengukuran yang sesuai dengan prosedur perusahaan dicatat dan dilaporkan

5.4 Kecenderungan pada data/hasil diinterpretasikan dan data/hasil yang tidak sesuai dengan spesifikasi dilaporkan kepada orang yang tepat

5.5. Masalah yang menyebabkan data atau hasil yang tidak biasa, yang disebabkan oleh prosedur atau peralatan diidentifikasi

Persyaratan Unjuk Kerja 1. Konteks Unit Kompetensi

Unit kompetensi ini menjelaskan pekerjaan yang dilakukan oleh teknisi laboratorium dalam menguji produk pangan/makanan. Seluruh pekerjaan harus mengikuti standar uji (SNI) yang relevan, prosedur yang sesuai dan atau sesuai dengan syarat perusahaan. Semua pekerjaan mengacu pada peraturan OHS yang diperlukan. Standar yang relevan meliputi bagian dari legalisasi kesehatan dan keselamatan pekerja, prosedur dan peraturan keselamatan perusahaan, Peraturan negara dan daerah yang berhubungan, Standar nasional dan tata-kerja.

2. Kebijakan/Prosedur yang Tersedia

Prosedur ini meliputi atau diambil dari : a. Tata-kerja (seperti GLP dan GMP) b. Lembar data keselamatan bahan (MSDSs) c. Undang-undang Pengukuran Nasional d. Prosedur Kerja Standar (SOPs) e. Manual peralatan f. Prosedur menyalakan, mengoperasikan dan mematikan peralatan g. Jadwal kalibrasi dan pemeliharaan peralatan h. Manual mutu sesuai dengan SNI produk makanan/pangan i. Prosedur pencatatan dan pelaporan perusahaan j. Jadwal produksi dan laboratorium k. Spesifikasi bahan, produksi dan produk/hasil

Page 3: uji proksimat

3/5

3. Peralatan dan Fasilitas yang Diperlukan

a. Peralatan untuk penyiapan sampel meliputi : i. Mortar ii. Blender iii. Neraca analitik iv. Alat ukur volumetrik

b. Peralatan pengujian kadar air meliputi : i. Neraca analitik ii. Cawan alumunium iii. Oven iv. Desikator

c. Peralatan pengujian kadar abu meliputi : i. Neraca analitik ii. Cawan porselen iii. Tanur listrik iv. Desikator

d. Peralatan pengujian kadar lemak meliputi : i. Neraca analitik ii. Soklet iii. Kondensor iv. Labu lemak v. Desikator vi. Oven e. Peralatan pengujian kadar protein meliputi : i. Neraca analitik ii. Labu Kjeldahl iii. Alat-alat gelas (erlenmeyer, buret, pipet volumetrik, pipet tetes, labu ukur) iv. Destilator v. Kondensor vi. Pemanas listrik vii. Destruktor

f. Peralatan pengujian kadar serat kasar meliputi : i. Neraca analitik ii. Pendingin tegak iii. Corong Buchner iv. Pompa vakum v. Hot plate vi. Erlenmeyer

Acuan Penilaian 1. Prosedur Penilaian

Cara penilaian berikut ini disarankan : a. Peragaan kemampuan praktek b. Pertanyaan tertulis dan lisan

Page 4: uji proksimat

4/5

c. Buku catatan laboratorium d. Laporan pihak ketiga e. Laporan pelatih

Unit ini harus dinilai melalui : a. Peragaan keterampilan-keterampilan praktek baik ditempat kerja maupun

dalam bentuk simulasi dimana disediakan perlengkapan minimum yang diperlukan

b. Penilaian kemampuan penunjang, berupa jawaban terhadap pertanyaan-pertanyaan lisan dan tertulis yang standar

c. Untuk standar kompetensi ditempat kerja, penilaian lain yang dianggap perlu dapat dilakukan, antara lain laporan pihak ketiga, dan kajian terhadap buku catatan laboratorium, dan laporan peserta.

2. Persyaratan Awal atau Kaitan dengan Unit Kompetensi Lain

a. Unit kompetensi ini dapat dinilai bersama-sama dengan unit kompetensi analisis proksimat parsial

b. Menguasai penggunaan neraca (kasar dan halus) c. Menguasai penggunaan peralatan laboratorium dasar

3. Pengetahuan dan Keterampilan Penunjang

a. Pengetahuan tentang uji proksimat b. Pengetahuan tentang penanganan sampel (cair/padat) c. Keterampilan analisis mutu produk d. Prosedur K3 pengujian contoh

4. Aspek Kritis Penilaian

Aspek – aspek kompetensi berikut dapat diterapkan disemua sektor industri yang tercakup oleh Paket Pelatihan ini. Kompetensi harus ditunjukkan dengan kemampuan pelaksana untuk menguji bahan/produk pangan/makanan. Biasanya penguji akan melihat apakah calonnya dapat: a. Mempersiapkan dan menguji contoh menggunakan prosedur yang sesuai

untuk contoh bahan/produk pangan b. Mengoptimasikan dan menggunakan peralatan sesuai dengan standar

perusahaan c. Menggunakan pengetahuan teoritis untuk menginterpretasikan data dan

menggambarkan kesimpulan yang relevan d. Mengidentifikasi adanya hasil yang keluar dari spesifikasi normal e. Menelusuri dan menemukan sumber penyebab f. Mengkomunikasikan masalah-masalah ke supervisor lain atau pelayanan

teknis di luar g. Mencatat dan mengkomunikasikan hasil sesuai dengan prosedur perusahaan h. Menjaga keamanan, integritas, kemampuan telusur dan identitas contoh,

subcontoh dan dokumentasi i. Mengikuti prosedur K3 dan GLP

Page 5: uji proksimat

5/5

Tingkat Kompetensi Kunci dalam Unit Ini Informasi ini mengacu kepada tujuh area kompetensi umum yang mendukung kegiatan tempat kerja yang efektif. Kompetensi – kompetensi kunci ini mencakup tiga tingkat/level kinerja (unjuk kerja) dalam area berikut : 1. Pengertian Level Kompetensi Kunci

Level Karakteristik Level 1 Diartikan bahwa kompetensi dibutuhkan untuk melakukan aktifitas

secara efisien dan memuaskan berdasar kemampuan mandiri dan memperoleh hasil kerja berdasar pada kriteria atau parameter yang ditetapkan.

2 Diartikan bahwa kompetensi dibutuhkan untuk mengatur kegiatan yang memerlukan alternatif/pilihan, aplikasi dan integrasi dari sejumlah elemen untuk membuat penilaian (judgements) atas kualitas proses proses dan hasil.

3 Diartikan bahwa kompetensi dibutuhkan untuk mengevaluasi dan merancang kembali proses, menetapkan dan menggunakan prinsip-prinsip (rumus) dalam rangka menemukan cara yang terbaik dan tepat untuk pendekatan kegiatan serta menetapkan kriteria untuk penilaian kualitas proses dan hasil.

2. Tingkat Kompetensi Kunci

KOMPETENSI KUNCI TINGKAT KOMPETENSI KUNCI TINGKAT Mengkomunikasikan ide-ide dan informasi

1 Menggunakan ide-ide dan teknik matematika

1

Mengumpulkan, mengelola dan menganalisa infromasi

2 Memecahkan masalah 2

Merencanakan dan mengorganisasi kegiatan

2 Menggunakan teknologi 1

Bekerjasama dengan orang lain dan kelompok

2