proposal pkn libre

Upload: dannyworsnop

Post on 09-Jan-2016

214 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Proposal PKN libreProposal PKN libreProposal PKN libre

TRANSCRIPT

  • 1

    LEMBAR PENGESAHAN

    PROGRAM STUDI HUBUNGAN INTERNASIONAL

    FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

    UNIVERSITAS BRAWIJAYA

    Nama Pelaksana : Mohamad Havid

    Nama Instansi : Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa Timur I

    Alamat Pelaksanaan : JL. Perak Timur 498, Surabaya 60165, Jawa Timur

    Waktu Pelaksanaan : 7 Juli 16 Agustus 2014

    Judul : Peran Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai (DJBC) Dalam

    Mengembangkan Industri Dalam Negeri yang Berorientasi Ekspor

    Impor

    Malang, 28 April 2014

    Mengetahui,

    Dosen Pembimbing Pelaksana Pelaksana

    Achmad Fathoni K, S.IP., MA Mohamad Havid

    NIK 82012311110025 NIM. 115120413111005

    Menyetujui,

    Ketua Program Studi Hubungan Internasional

    Universitas Brawijaya

    Dian Mutmainah, S. IP., M.A

    NIP. 197803192005012002

  • 2

    KATA PENGANTAR

    Puji dan syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Berkat limpahan karunia-Nya, kami

    dapat menyelesaikan penulisan proposal kegiatan Praktik Kerja Nyata (PKN).

    Proposal kegiatan PKN ini ditulis dengan tujuan sebagai pengajuan permohonan ijin

    untuk pelaksanaan PKN pada institusi yang telah kami anggap paling tepat, yakni Direktorat

    Jenderal Bea dan Cukai Kanwil Tanjung Perak, Surabaya. Besar harapan kami untuk diberikan

    kesempatan agar dapat melaksanakan PKN di Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC)

    Jawa Timur I, Surabaya.

    Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu

    dalam penulisan proposal kegiatan ini. Kami menyadari bahwa proposal kegiatan ini masih jauh

    dari sempurna. Oleh karena itu saran dan kritik sangat kami harapkan untuk perbaikan dalam

    penulisan proposal kegiatan selanjutnya.

    Malang, 30 April 2014

    Penulis

  • 3

    DAFTAR ISI LEMBAR PENGESAHAN .......................................................................................................................... 1

    KATA PENGANTAR .................................................................................................................................. 2

    DAFTAR ISI ................................................................................................................................................. 3

    I. Pendahuluan ........................................................................................................................................ 4

    II. Nama Kegiatan dan Bentuk Kegiatan ................................................................................................. 7

    III. Visi dan Misi ...................................................................................................................................... 7

    IV. Tujuan Kegiatan.................................................................................................................................. 7

    V. Manfaat ............................................................................................................................................... 8

    VI. Rencana Program ................................................................................................................................ 9

    VII. Peserta Praktek Kerja Nyata ............................................................................................................. 11

    VIII. Waktu dan Tempat ............................................................................................................................ 11

    IX. Pembiayaan ....................................................................................................................................... 11

    X. Curriculum Vitae .............................................................................................................................. 12

    XI. Penutup ............................................................................................................................................. 12

    LAMPIRAN

  • 4

    I. Pendahuluan

    Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Brawijaya merupakan salah satu

    perguruan tinggi yang mempunyai visi dan misi untuk menjadi fakultas unggul berstandar

    internasional sehingga mampu menghasilkan lulusan yang bisa berkompeten untuk

    membantu pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian dan pengabdian

    kepada masyarakat.

    Salah satu bentuk pendidikan dan penelitian tersebut adalah kegiatan Praktek Kerja

    Nyata (PKN). PKN merupakan salah satu sarana bagi mahasiswa sebagai unsur terpelajar

    dari generasi muda yang selama ini telah mendapatkan konsep-konsep teoritis di bangku

    kuliah untuk memperkuat kemampuan praktisnya melalui terjun langsung ke dunia kerja

    sehingga mahasiswa dapat mengenal dunia kerja nyata dan selanjutnya mendapat

    gambaran untuk mempersiapkan diri sebelum memasuki dunia kerja. Selain itu, PKN bisa

    menjadi media pengembangan diri mahasiswa untuk menjadi pribadi yang mandiri,

    memiliki inisiatif dan kreativitas serta sumbangan ide-ide inovatif, bertanggung jawab

    terhadap pekerjaan atau tugas yang diembannya sehingga dapat memperoleh hasil yang

    maksimal, tidak mudah putus asa dalam menghadapi tantangan dan hambatan, serta

    mempunyai jiwa pengabdian terhadap masyarakat.

    Program Studi Ilmu Hubungan Internasional di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Universitas Brawijaya, memiliki tiga peminatan yang mendukung para mahasiswa untuk

    memperdalam ilmu sesuai dengan konsentrasi yang diminati. Peminatan dalam Program

    Studi Hubungan Internasional FISIP Universitas Brawijaya adalah Peminatan International

    Security And Peace, Global Political Economy, dan Global Transformation. Peminatan ini

    bertujuan untuk mempermudah proses pembelajaran bagi mahasiswa untuk dapat

    memperoleh ilmu dan pengetahuan yang lebih spesifik dan fokus pada kajian-kajian yang

    diminati. Sehingga nantinya mahasiswa dapat menyusun karya tulis akhir yang sesuai

    dengan minat dari mahasiswa yang bersangkutan.

    Penulis sebagai seorang mahasiswa dalam kajian spesifik dalam Ilmu Hubungan

    Internasional yakni Global Political Economy mempelajari mengena dinamika politik dan

    ekonomi dalam ranah global. Hal tersebut menuntut penulis untuk dapat melakukan

    analisis kritis atas suatu fenomena yang berada di ranah ekonomi politik internasional.

    Penulis juga dibekali dengan kemampuan analisis dengan berbagai perspektif (sudut

  • 5

    pandang) sehingga dapat melakukan analisis pada tingkatan yang lebih kompleks. Terkait

    dengan tugas dan fungsi yang dimiliki oleh DJBC, merupakan bagian dari rnah kajian yang

    kami miliki, karena adanya instansi terkait ini sangat erat hubungannya dengan ekonomi

    suatu negara. selain itu secara politis DJBC memiliki peran vital untuk menjadi alat

    menjaga kedaulatan negara secara tidak langsung, karena mampu memberikan segala

    aturan untuk melindungi kepentingan dalam negeri Indonesia.

    DCJB memiliki peran vital dalam kegiatan keluar masuknya barang baik secara

    domestik maupun internasional. DJBC menjadi pintu awal masuknya segala macam

    komoditi secara legal. Fungsi pokok DJBC adalah melaksanakan sebagian tugas pokok

    Kementerian Keuangan di bidang kepabeanan dan cukai, berdasarkan kebijaksanaan yang

    ditetapkan oleh Menteri dan mengamankan kebijaksanaan pemerintah yang berkaitan

    dengan lalu lintas barang yang masuk atau keluar Daerah Pabean dan pemungutan Bea

    Masuk dan Cukai serta pungutan negara lainnya berdasarkan peraturan perundang-

    undangan yang berlaku. Dari tugas yang diemban DJBC tersebut secara jelas

    memperlihatkan urgency Badan yang berada di bawah Kementerian Keuangan ini. Penulis

    juga berharap besar akan dapat menjadi bagian dari peran yang sangat strategis yang

    dimiliki DJBC tersebut.

    Salah satu tugas yang diemban oleh Kanwil Ditjen Bea dan Cukai Jawa Timur I

    Tanjung Perak, Surabaya adalah mengembangkan industri yang berorienasi ekspor impor.

    Tugas yang dimiliki ini direalisasikan oleh Dijen Bea dan Cukai melalui beberapa

    kebijakan, salah saunya adalah fasilitas Kemudahan Impor Tujuan Ekspor (KITE).

    Fasilitas KITE adalah salah satu fasilitas dari Departemen Keuangan/Ditjen Bea Cukai

    untuk meningkatkan ekpor Non Migas. Definisi sesuai peraturan: Kemudahan Impor

    Tujuan Ekspor (KITE) adalah pemberian pembebasan dan/atau pengembalian Bea Masuk

    (BM) dan/atau Cukai serta PPN dan PPnBM tidak dipungut atas impor barang dan/atau

    bahan untuk diolah, dirakit, atau dipasang pada barang lain yang hasilnya terutama untuk

    tujuan ekspor.

    Jenis fasilitas KITE :

    1. KITE PEMBEBASAN: Barang dan/atau bahan asal impor untuk diolah, dirakit, atau

    dipasang pada barang lain di Perusahaan dengan tujuan untuk diekspor dapat diberikan

    Pembebasan serta PPN dan PPnBM tidak dipungut.

  • 6

    - Pada saat impor bahan baku Bea Masuk / Cukai bebas, PPN / PPnBM tidak dipungut

    (tetapi dengan jaminan).

    - PPh Pasal 22 dibayar

    - Jaminan dikembalikan setelah ekspor/jual ke Kawasan Berikat.

    2. KITE PENGEMBALIAN: Barang dan/atau bahan asal impor dan/atau hasil produksi

    dari Kawasan Berkat untuk diolah, dirakit, atau dipasang pada barang lain yang telah

    dibayar BM dan/atau Cukainya dan telah diekspor dapat diberikan Pengembalian.

    - Pada saat impor perusahaan bayar Bea Masuk/Cukai/PPN/PPnBM

    - Pengembalian Bea Masuk/Cukai/PPN/PPnBM diberikan setelah ekspor ke luar

    negeri atau jual ke Kawasan Berikat

    Dari fasilitas KITE yang dimiliki tersebut, Ditjen Bea dan Cukai memiliki tujuan

    yakni untuk meningkatkan iklim perindusrtian dalam negeri dengan kemudahan-

    kemudahan yang diberikan Ditjen Bea dan Cukai. Melalui fasilitas KITE tersebut

    diharapkan para pelaku sektor indusri di Indonesia memiliki kesempatan yang lebih unuk

    meluaskan pasar mereka ke luar negeri. Hal tersebut akan memberikan pengaruh pada

    perumbuhan ekonomi Indonesia, karena kemudahan mendapatkan bahan baku produksi

    yang belum bisa diproduksi oleh Indonesia dapat diimpor dengan lebih mudah dan dengan

    biaya khusus jika indusri tersebut memiliki orientasi unuk mengekspor produknya ke luar

    negeri.

    Kontribusi besar yang dimiliki Ditjen Bea dan Cukai dalam pengembangan industri

    yang berorientasi ekspor impor ini merupakan salah satu peran strategis unuk meningkakan

    bargain power indusri dalam negeri di dalam perdagangan internasional. Hal ini juga

    memberikan kontribusi untuk mengurangi angka ekspor barang mentah Indonesia. Secara

    langsung penurunan ekspor barang mentah akan meningkatkan inovasi dan menstimulus

    pelaku sektor industri dalam negeri untuk menciptakan produk-produk yang dapat bersaing

    dalam perdagangan internasional. Untuk iu, penulis berusaha menganalisis peran yang

    dimiliki Ditjen Bea dan Cukai tersebut dalam sebuah penelitian yang berjudul Peran

    Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai (DJBC) Dalam Mengembangkan Industri

    Dalam Negeri Yang Berorientasi Ekspor.

  • 7

    II. Nama Kegiatan dan Bentuk Kegiatan

    Nama Kegiatan : PRAKTIK KERJA NYATA FAKULTAS ILMU SOSIAL

    DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS BRAWIJAYA MALANG.

    Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk pembelajaran serta peningkatan kemampuan

    mahasiswa Program Studi Hubungan Internasional - FISIP angkatan 2011 dalam Praktik

    Kerja Nyata di instansi yang terkait dengan dalih menambah wawasan dan bentuk

    persiapan diri untuk menghadapi dunia kerja setelah lulus dari bangku perkuliahan.

    III. Visi dan Misi

    - VISI

    Kegiatan ini memiliki Visi yaitu untuk membentuk sumber daya manusia yang terampil,

    produktif dan mempunyai tanggung jawab sosial dengan dilandasi nilai-nilai

    intelektualitas di bidang Hubungan Internasional dalam upaya mengembangkan diri

    agar dapat menghadapi realitas dunia kerja kelak.

    - MISI

    1. Mahasiswa Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Universitas Brawijaya angkatan 2011 mampu menerapkan berbagai ilmu yang telah

    diperoleh ke dalam dunia kerja nyata.

    2. Mahasiswa Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Universitas Brawijaya angkatan 2011 mampu memahami tentang idealisme dunia

    kerja beserta realitas sosialnya sehingga dapat beradaptasi dengan lingkungan kerja.

    3. Mahasiswa Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Universitas Brawijaya angkatan 2011 memahami sebuah organisasi ataupun lembaga

    profesional dan dapat mengikuti proses didalamnya.

    4. Mahasiswa Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Universitas Brawijaya angkatan 2011 mengetahui tentang pentingnya sebuah peranan

    ketika berada di dunia kerja.

    IV. Tujuan Kegiatan

    Kegiatan Praktik Kerja Nyata (PKN) ini akan dilakukan di kantor Direktorat Jenderal

    Bea dan Cukai Kanwil Tanjung Perak, Surabaya - Jawa Timur yang memiliki tujuan bagi

    mahasiswa dan institusi pendidikan yakni Universitas Brawijaya. Tujuan yang ingin

    dicapai akan dijelaskan sebagai berikut :

  • 8

    a. Tujuan Bagi Mahasiswa

    - Melaksanakan prosedur kurikulum yang telah dirancang Universitas Brawijaya

    mengenai program PKN dan untuk menyelesaikan kurikulum yang ada dalam

    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dalam mata kuliah PKN.

    - Menambah wawasan dan pengalaman yang dapat dirasakan oleh mahasiswa serta

    kesiapan diri ketika selesai menempuh perkuliahan yang dihadapkan dalam dunia

    kerja yang penuh dengan rintangan. penulis sendiri memiliki tujuan untuk dapat

    menimba ilmu diluar kampus mengenai tata cara bekerja agar setelah lulus dari

    bangku perkuliahan memiliki pengalaman di dunia kerja. Pengalaman dalam dunia

    kerja sendiri dapat membantu mengasah soft skill mahasiswa yang dalam dunia

    perkuliahan tidak terlalu ditonjolkan.

    - Penulis dapat membandingkan teori yang telah di dapatkan dalam bangku

    perkuliahan dengan yang ada di dunia sesungguhnya. Apakah teori tersebut dapat

    diaplikasikan sesuai dengan yang tertulis dalam buku ataukah dalam dunia

    sesungguhnya mengalami perubahan serta bagaimana proses sesungguhnya teori

    tersebut dalam dunia yang sesungguhnya. Dalam hal ini, penulis ingin melihat

    bagaimana peran Ditjen Bea dan Cukai dalam mengembangkan indusri dalam

    negeri yang berorientasi ekspor..

    - Secara khusus, tujuan penulis ingin melakukan kegiatan magang di Kantor Bea dan

    Cukai di Surabaya - Jawa Timur ini adalah ingin terjun langsung ke lapangan dan

    mengikuti program lapangan Bea dan Cukai terkait pengembangan industri dalam

    negeri yang berorientasi ekspor..

    b. Tujuan Bagi Universitas Brawijaya

    - Mendapat media pembelajaran yang efektif dari mahasiswa

    - Mendapatkan pengalaman dan wawasan terkait dengan penelitian yang dilakukan

    oleh mahasiswa sehingga data akan cenderung lebih lengkap dan akurat.

    - Mendapatkan masukan terkait masalah di lapangan agar dapat menjadi

    pengembangan kurikulum.

    V. Manfaat

  • 9

    Dengan adanya Kegiatan Praktik Kerja Nyata (PKN) yang dilakukan oleh mahasiswa

    di Kantor Bea dan Cukai cabang Surabaya - Jawa Timur, sebenarnya ada beberapa manfaat

    bagi mahasiswa, Perguruan Tinggi dan Instansi yang terkait sebagaimana akan dijelaskan

    sebagai berikut :

    1. Bagi Mahasiswa :

    - Dapat mengaplikasikan pengetahuan teoritis yang diperoleh di bangku perkuliahan

    dengan kondisi yang sebenarnya di lapangan.

    - Dapat menguji kemampuan pribadi dalam berkreasi pada ilmu yang dimiliki dan tata

    cara membangun hubungan dengan masyarakat dalam lingkup lingkungan kerja.

    - Dapat memperoleh persiapan diri dalam menghadapi dunia kerja yang nyata di

    masaa yang akan datang.

    - Untuk memperoleh pengalaman kerja secara nyata dengan aplikasi teori yang telah

    ditimba dalam bangku perkuliahan guna meningkatkan kemampuan diri.

    - Untuk menciptakan pola pikir yang lebih maju dalam menghadapi berbagai

    permasalahan.

    - Agar memperoleh pemikiran yang secara detail dan nyata memang terjadi tanpa

    melihat konstruksi sosial secara nyata yang disesuaikan dengan data yang diperoleh

    melalui instansi yang terkait.

    2. Bagi Perguruan Tinggi :

    - Menjalin hubungan kerjasama dengan lembaga terkait sebagai upaya meningkatkan

    serapan pekerjaan bagi lulusan mahasiswa.

    - Sebagai media untuk menjalin hubungan kerja dengan instansi/perusahaan yang

    dijadikan sebagai tempat magang.

    - Sebagai tolak ukur kemampuan mahasiswa dalam mengaplikasikan ilmu

    pengetahuan yang diperoleh di bangku perkuliahan.

    - Sebagai media untuk mengembangkan data yang diperoleh mahasiswa agar nantinya

    dapat dijadikan wacana bahkan penelitian bagi pihak yang ingin

    mengembangkannya.

    VI. Rencana Program

  • 10

    Penulis adalah Mahasiswa Program Studi Hubungan Internasional Fakultas Ilmu

    Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya Malang angkatan 2011. Keinginan saya

    untuk melakukan rangkaian kegiatan magang sesuai dengan waktu yang saya harapkan

    yaitu selama 4 minggu. Dalam proses PKN, saya akan melaksanakan program kerja secara

    profesional dan berusaha bekerjasama dengan instansi terkait dengan sebaik mungkin.

    Dalam rencana kegiatan ini, saya mengajukan PKN pada Kanwil Direktorat Jenderal Bea

    dan Cukai (DJBC) Jawa Timur I. Di bawah ini adalah tabel rencana kegiatan yang saya

    usulkan.

    Tabel Rencana PKN di Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa

    Timur I

    No Rincian Kegiatan

    Waktu

    7 Juli 16 Agustus 2014

    1 2 3 4

    1 Orientasi Institusi

    2

    PKN pada bidang/departemen yang telah

    ditentukan

    a. Orientasi Departemen

    b. Pelaksanaan PKN Harian

    c. Pembuatan Laporan Harian

    d. Pembuatan Laporan mingguan dan

    evaluasi mingguan

    3 Evaluasi Akhir

    Untuk waktu dan rincian kegiatan dapat berubah sesuai dengan kesepakatan dan

    kebijaksanaan dari DJBC. Apabila nanti saya diterima maka saya akan melaksanakan

    seluruh rangkaian pelaksanaan kegiatan dari awal hingga akhir sesuai dengan prosedur atau

    aturan yang berlaku di DJBC. Saya akan menjalankan tugas serta tanggung jawab yang

    diberikan sesuai dengan kemampuan, sistematis dan dilakukan secara profesional. Saya

    akan berusaha untuk tepat waktu dalam menjalankan instruksi yang diberikan dan jadwal

  • 11

    yang telah ditetapkan DJBC. Saya akan berusaha untuk memberikan kontribusi yang

    sebaik-baiknya pada DJBC ketika saya melakukan kegiatan magang.

    Kegiatan PKN ini akan memberikan banyak pengalaman baru kepada saya sebagai

    mahasiswa dan sebagai orang yang baru masuk dalam dunia kerja. Maka dari itu, banyak

    hal yang ingin saya pelajari. Hal-hal yang ingin saya pelajari di Kanwil Direktorat Jenderal

    Bea dan Cukai (DJBC) Jawa Timur I adalah :

    - Soft Skill mengenai kerjasama dalam tim dan kerja sebagai individu

    - Membangun karakter diri agar lebih matang di masa mendatang

    - Melatih kinerja berpikir dalam hal mengambil keputusan yang tidak merugikan semua

    pihak

    - Menganalisis dan mempelajari cara kerja DJBC dalam menjalankan tugas dan fungsinya

    yang strategis

    VII. Peserta Praktek Kerja Nyata

    Mahasiswa Program Studi Hubungan Internasional Universitas Brawijaya Malang

    yang telah menempuh minimal 100 SKS dan lulus mata kuliah Metode Penelitian Sosial

    serta telah mendapatkan persetujuan dari Program Studi Hubungan Internasional dan

    Pembantu Dekan I Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya Malang.

    Dalam hal ini kegiatan PKN tersebut dilaksanakan oleh:

    - Nama : Mohamad Havid

    - NIM : 115120413111005

    - IPK : 3.73

    - Program Studi : Hubungan Internasional

    - Peminatan : Global Political Economy

    - Jumlah SKS yang telah ditempuh : 113 SKS

    VIII. Waktu dan Tempat

    Tempat : Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Jawa

    Timur I, Jalan Perak Timur no.498, Surabaya, Jawa Timur

    Waktu : Jangka waktu pelaksanaan adalah 1 bulan

    Rentang antara bulan Juli Agustus 2014

    IX. Pembiayaan

  • 12

    Pembiayaan dalam proses persiapan dan pelaksanaan serta segala hal yang berkaitan

    dengan Progam Praktik Kerja Nyata (PKN), sepenuhnya akan ditanggung oleh mahasiswa

    yang bersangkutan.

    X. Curriculum Vitae

    Penulis menempatkan Curriculum Vitae pada bagian Lampiran, dengan nama Lampiran 1

    XI. Penutup

    Demikian proposal ini penulis buat dengan sebenar-benarnya. Selain untuk

    memenuhi kewajiban sebagai mahasiswa yaitu melakukan kegiatan Program Kerja Nyata

    (PKN) atau magang, penulis juga berharap agar mendapatkan pengalaman baru dalam

    dunia kerja yang secara nyata dapat berkontribusi di masa yang akan datang setelah

    dihadapkan dengan berbagai persaingan setelah lulus dari bangku perkuliahan. Maka dari

    itu, penulis berharap besar untuk dapat diterima oleh Kanwil Direktorat Jenderal Bea dan

    Cukai (DJBC) Jawa Timur I - Surabaya, Jawa Timur sehingga penulis mendapatkan

    pengalaman bekerja yang sesungguhnya di lapangan dan pengembangan pola pikir yang

    belum didapatkan di bangku perkuliahan. Apabila penulis diterima untuk melaksanakan

    kegiatan magang di Kantor Bea dan Cukai, penulis berharap dapat memberikan bantuan

    serta manfaat kepada Bea dan Cukai dan juga kepada diri penulis sendiri. Atas kesediaan

    membaca proposal yang penulis ajukan, serta bimbingan dan bantuannya, penulis

    mengucapkan banyak terima kasih.